Paralimpiade Tokyo: Fadli Imamuddin Fokus Berlatih Kecepatan dan Start

Reporter

Antara

Senin, 23 Agustus 2021 04:43 WIB

Atlet para balap sepeda Indonesia Muhammad Fadli Imammuddin. (NPC Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet para-balap sepeda Indonesia Muhammad Fadli Imamuddin terus mematangkan persiapan menjelang tampil di Paralimpiade Tokyo 2020. Pada hari ketiga latihan di Izu Velodrome, Minggu, dia masih fokus beralih kecepatan dan target waktu, serta mematangkan start.

Di bawah pengawasan pelatih Fadilah Umar, Fadli menjalani latihan selama dua jam hari Minggu ini.

"Latihan hari ini berjalan lancar. Latihan masih terfokus kepada pace ideal untuk target waktu yang ingin dicapai,” kata Fadli dalam rilis resmi NPC Indonesia, Minggu malam, 22 Agustus 2021.

"Tadi juga sempat latihan standing start dengan menggunakan start block untuk mendapatkan kombinasi start," kata Fadli menambahkan.

Menurut dia, latihan hari ini sedikit berat untuk mendapatkan putaran yang lebih ideal. "Karena balapan sebanyak 16 lap cukup berat jadi harus konsisten di setiap putaran," ujarnya menambahkan.

Advertising
Advertising

Atlet kelahiran Bogor itu juga sempat tiga kali melakukan latihan start untuk menemukan performa terbaik.

"Pada standing start pertama hasil belum memuaskan tetapi pada percobaan kedua dan ketiga menunjukan hasil yang lebih bagus."

Fadli Imamuddin masih memiliki dua kali latihan sebelum tampil di cabang olahraga para-balap sepeda Paralimpiade Tokyo yang dijadwalkan bergulir pada 26 dan 27 Agustus 2021. Dia akan turun untuk kategori C4-5 nomor 1000 meter time trial dan C4 nomor 4000 meter individual pursuit.

Baca Juga: Balap Sepeda Paralimpiade Tokyo: Fadli Imamuddin Mulai Latihan di Izu Velodrome

Berita terkait

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

11 hari lalu

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

Olympic Phryge, maskot Olimpiade Paris 2024, diangkat sebagai simbol kebebasan danrepresentasi alegori Republik Prancis.

Baca Selengkapnya

Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

26 hari lalu

Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

Simak daftar atlet yang lolos Olimpiade Paris 2024 di luar wildcard, Diananda Choirunisa (panahan) hingga Bernard Benyamin van Aert (balap sepeda).

Baca Selengkapnya

Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

58 hari lalu

Empat Tahun Libur, International Tour de Banyuwangi Ijen Kembali Digelar Tahun Ini

International Tour de Banyuwangi Ijen masuk dalam 79 event di kalender event Banyuwangi Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Target Pembangunan Paralympic Training Center di Karanganyar Selesai Akhir Tahun Ini

8 Maret 2024

Jokowi Target Pembangunan Paralympic Training Center di Karanganyar Selesai Akhir Tahun Ini

Jokowi menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Paralympic Training Center di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

NPC Indonesia Ingin Loloskan 27 Atlet ke Paralimpiade Paris 2024, Pasang Target Dua Medali Emas

6 Maret 2024

NPC Indonesia Ingin Loloskan 27 Atlet ke Paralimpiade Paris 2024, Pasang Target Dua Medali Emas

Ketua Umum NPC Indonesia Senny Marbun tak mau memasang target tinggi untuk perwakilan Indonesia di Paralimpiade Paris 2024 karena enggan membebani atlet yang bertanding.

Baca Selengkapnya

Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

25 Februari 2024

Terry Yudha Kusuma Raih Emas dalam Kejuaraan Balap Sepeda Asia Track Championship 2024 di India

Pembalap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma, berhasil membawa pulang medali emas nomor scratch dalam kejuaraan Asia Track Championship 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

22 Februari 2024

Indonesia Kirim 11 Atlet Balap Sepeda ke Kejuaraan Asia di India, 2 Berpeluang Raih Tiket Olimpiade 2024

ISSI mengirim 11 atlet balap sepeda ke Asian Track Cycling Championship 2024 yang berlangsung di New Delhi, India.

Baca Selengkapnya

Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

17 Februari 2024

Pembalap Sepeda Peraih 6 Emas Olimpiade, Chris Hoy, Berjuang Melawan Kanker

Pembalap sepeda peraih medali emas Olimpiade enam kali, Chris Hoy, tengah berjuang melawan kanker.

Baca Selengkapnya

Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

15 November 2023

Dara Latifah Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia 2023 MTB Eliminator di Palangka Raya

Atlet balap sepeda Indonesia Dara Latifah berhasil memenangi medali perak pada Kejuaraan Dunia 2023 kelas women elite MTB eliminator.

Baca Selengkapnya

Ni Made Arianti Jadikan Raihan Medali Emas Asian Para Games 2023 Motivasi ke Paralimpiade

24 Oktober 2023

Ni Made Arianti Jadikan Raihan Medali Emas Asian Para Games 2023 Motivasi ke Paralimpiade

Ni Made Arianti merasa sempat terpuruk sebelum akhirnya mampu meraih medali emas di Asian Para Games 2023.

Baca Selengkapnya