Laga Catur 'Hidup-Mati': Garry Kasparov Kalahkan Anatoly Karpov 37 Tahun Lalu

Reporter

Tempo.co

Jumat, 31 Desember 2021 20:20 WIB

Garry Kasparov. (instagram/@garry_kasparov)

TEMPO.CO, Jakarta - Garry Kasparov merupakan grandmaster catur yang berhasil mengalahkan Anatoly Karpov pada pertandingan catur 31 Desember 1984. Kasparov juga merupakan pecatur dengan ELO rating tertinggi, dengan nilai 2804 setelah sebelumnya sempat mencapai 2851 pada tahun 1991. Kasparov mengumumkan pengunduran dirinya dari dunia catur pada 10 Maret 2005.

Garry Kasparov lahir dengan nama Gari Weinstein di Baku, Azerbaijan dengan orang tua keturunan Armenia-Yahudi. Ia mulai serius mempelajari catur sejak usia dini. Saat usia 12 tahun, ayahnya meninggal, dan sejak saat itu ia mulai menggunakan nama keluarga ibunya. Ibunya, Klara adalah seorang wanita Armenia dengan nama keluarga Kasparian, yang dalam dialek Rusia disebut sebagai "Kasparov".

Garry Kasparov menjadi terkenal di dunia catur saat menyandang gelar grandmaster termuda di dunia pada jamannya. Debutnya dimulai pada 1984 saat menantang juara dunia saat itu Anatoly Karpov dalam pertandingan catur paling kontroversial sepanjang sejarah.

Saat mulai bertanding, Kasparov sempat tertinggal 5-0 dalam sebuah turnamen di mana pemenang yang terlebih dahulu mencapai angka 6 dinobatkan sebagai juara. Dalam pertandingan catur, satu kemenangan diberi nilai 1 sementara seri atau remis dan kalah tidak memperoleh nilai.

Pertandingan Catur Dunia tahun 1984 ini menjadi menarik, karena sekalipun sempat tertinggal, Garry Kasparov berhasil mendekati Karpov setelah melewati tujuh belas kali remis.

Advertising
Advertising

Beberapa pertandingan selanjutnya, Garry Kasparov memenangi tiga pertandingan sehingga kedudukan menjadi 5-3 untuk keunggulan sementara di pihak Anatoly Karpov. Pertandingan selanjutnya dihentikan oleh ketua FIDE saat itu, Florencio Campomanes dengan alasan stamina kedua pemain telah sangat menurun. Karpov sempat harus dirawat di rumah sakit. Pertandingan dilanjutkan beberapa bulan kemudian.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: Garry Kasparov Turun Gelanggang Ikuti Turnamen Catur Virtual

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

17 jam lalu

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

6 hari lalu

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

Perseroan berharap pelaksanaan liga voli profesional tersebut akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

6 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya

Sejarah Persia Jadi Iran, Bagaimana Syiah jadi Aliran Mayoritas di Negara Itu?

11 hari lalu

Sejarah Persia Jadi Iran, Bagaimana Syiah jadi Aliran Mayoritas di Negara Itu?

Iran dulunya merupakan bagian dari kekaisaran Persia. Lalu berganti nama. Salah satu paham aliran Syiah tumbuh paling subur di negara tersebut.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan 'Gerakan LGBT' ke dalam Daftar Organisasi Ekstremis dan Teroris

38 hari lalu

Rusia Masukkan 'Gerakan LGBT' ke dalam Daftar Organisasi Ekstremis dan Teroris

Sebelum gerakan LGBT, entitas mulai dari Al Qaeda hingga raksasa teknologi AS Meta dan Garry Kasparov masuk dalam daftar tersebut.

Baca Selengkapnya

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

53 hari lalu

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

Nama Garry Kasparov baru saja dimasukkan ke dalam daftar "Teroris dan Ekstremis" oleh badan pemantau keuangan Rusia, Rosfinmonitoring.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

54 hari lalu

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

Garry Kasparov yang merupakan legenda catur dunia, masuk dalam daftar teroris dan ekstremis oleh Rusia. Rekening banknya bisa dibekukan.

Baca Selengkapnya

Garry Kasparov Masuk dalam Daftar 'Teroris dan Ekstremis' Rusia

54 hari lalu

Garry Kasparov Masuk dalam Daftar 'Teroris dan Ekstremis' Rusia

Garry Kasparov, bekas juara dunia catur dan penggiat HAM, dimasukkan ke dalam daftar "teroris dan ekstremis" karena kritik kerasnya terhadap Putin.

Baca Selengkapnya

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev Terpilih Kembali, Lima Kali Berturut-berturut

8 Februari 2024

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev Terpilih Kembali, Lima Kali Berturut-berturut

Penghitungan menunjukkan bahwa Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev memenangkan pemilu dengan 92 persen suara

Baca Selengkapnya

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

22 Desember 2023

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

Catur memberi empat gelar juara buat Indonesia menjelang tutup tahun 2003.

Baca Selengkapnya