Klasemen Piala AFF: Begini Peluang Timnas U-19 Indonesia untuk Lolos ke Semifinal

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 7 Juli 2022 11:15 WIB

Pemain Timnas Indonesia berjalan meninggalkan lapangan usai pertandingan Piala AFF U-19 2022 melawan Thailand di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu, 6 Juli 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 Indonesia berada dalam posisi menguntungkan dalam klasemen Piala AFF U-19 2022. Hanya menang sekali dari tiga laga yang sudah dijalani, tim asuhan Shin Tae-yong ini berada di luar posisi dua besar yang menjanjikan tiket semifinal.

Dengan 5 poin dari 3 pertandingan, Timnas U-19 Indonesia berada di posisi keempat klasemen (dari total 6 tim) di Grup A. Mereka berada di bawah Vietnam (7) dan Thailand (7) serta Myanmar (5).

Peluang bagi Timnas U-19 Indonesia untuk lolos ke semifinal kini mengecil, tapi masih terbuka. Agar bisa lolos Indonesia harus memenangi dua laga pamungkas mereka di Grup A.

Secara hitung-hitungan, Indonesia akan bisa lolos bila memenangi kedua laga. Posisi tim asuhan Shin Tae-yong sedikit diuntungkan karena dalam laga terakhir, Vietnam dan Thailand akan saling berhadapan.

Simak jadwal dan klasemen Piala AFF U-19 2022

Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong sudah mengisyaratkan target buat anak asuhnya. "Kami wajib lolos dari fase grup," ujar dia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu malam.

Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut timnya menghadai dua tantangan berat. Pertama, gelandang andalan sekaligus kapten timnya, Marselino Ferdinan, cedera dan diperkirakan tak bisa tampil lagi sampai Piala AFF U-19 2022 selesai.

Marselino merupakan figur penting di lini tengah skuad "Garuda Nusantara". Dia bertugas menyeimbangkan dan mengatur organisasi tim.

Kedua, timnas U-19 Indonesia tampak tak tajam ketika menghadapi kesebelasan dengan kualitas tangguh. "Kami memang memiliki masalah penyelesaian akhir. Seharusnya masalah ini diselesaikan dengan keberadaan sistem pembinaan pesepak bola muda berkualitas bagus yang dapat menghasilkan penyerang-penyerang yang baik. Jadi kalau ada yang mengetahui penyerang bagus, beri tahu saya," kata Shin Tae-yong.

Dalam laga berikutnya, Jumat, 8 Juli 2022, Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Filipina. Pada hari yang sama. Myanmar akan menghadapi Vietnam dan Thailand melawan Brunei.

Melihat komposisi jadwal tersebut, sesuai matchday keempat, peta persaingan menunju semifinal pun akan kian jelas tergambar. Timnas U-19 Indonesia berpeluang bisa naik ke posisi ketiga bila menang atas Filipina.

ANTARA

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Marselino Ferdinan yang Cedera Parah

Berita terkait

Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

3 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

Meski kalah, Timnas U-23 Indonesia masih berkesempatan merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024 melalui perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

5 jam lalu

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

Legenda Timnas Indonesia asal Bekasi, Nur Alim memuji Shin Tae-yong. Ia percaya pelatih asal Korea itu bisa membawa timnas ke final Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

5 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

Timnas U-23 Indonesia tak mampu mengembangkan permainan di babak pertama, saat menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Witan Sulaeman Punya Ritual Telpon Orang Tua Sebelum Bertanding

6 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Witan Sulaeman Punya Ritual Telpon Orang Tua Sebelum Bertanding

Saat ini Witan Sulaeman dan para pemain timnas U-23 Indonesia tengah berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Kiper Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari Minta Doa ke Ibunya sebelum Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Lawan Uzbekistan

6 jam lalu

Kiper Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari Minta Doa ke Ibunya sebelum Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 Lawan Uzbekistan

Ibu kiper timnas U-23 Indonesia, Ernando Ari, Erna Yuli Lestari, mengungkapkan bahwa anaknya menelponnya meminta didoakan menjelang pertandingan.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Waspadai Gelandang Serang Abbosbek Fazyzullaev

6 jam lalu

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Waspadai Gelandang Serang Abbosbek Fazyzullaev

Timnas Indonesia vs Uzbekistan, waspada Abbosbek Fazyzullaev merupakan salah satu pemain timnas Uzbekistan yang bermain di Liga Rusia.

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Ramadhan Sananta Jadi Starter

7 jam lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Ramadhan Sananta Jadi Starter

Shin Tae-yong menurunkan Ramadhan Sananta sebagai starter laga Indonesia vs Uzbekistan untuk menggantikan Rafael Struick.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

8 jam lalu

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

Selain terkenal dengan sepak bolanya, Uzbekistan di kawasan Asia Tengah memiliki berbagai destinasi wisata menarik. Simak fakta-faktanya.

Baca Selengkapnya

Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

8 jam lalu

Profil Abbosbek Fayzullaev, Gelandang CSKA Moscow yang Harus Diwaspadai Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Abbosbek Fayzullaev yang kini bermain untuk CSKA Moscow menjadi pilar utama timnas Uzbekistan yang akan dihadapi timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moscow

8 jam lalu

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moscow

Jelang pertandingan Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, mata pengamat tertuju pada kedua tim. Berikut komposisi pemain timnas Uzbekistan.

Baca Selengkapnya