Anggota DPR Ingatkan Jordi Amat dan Sandy Walsh Jaga Sikap Setelah Jadi WNI

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 30 Agustus 2022 06:14 WIB

Sandy Walsh dan Jordi Amat. (Instagram/hasaniabdulgani)

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Hinca Pandjaitan mengingatkan Jordi Amat dan Sandy Walsh untuk menjaga sikap saat sudah sah menjadi warga negara Indonesia.

"Kalau 'knowledge' sepak bolanya oke, 'attitude' juga harus baik," ujar Hinca di Ruang Rapat Komisi III DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin.

Pria yang sempat menjabat sebagai pelaksana tugas Ketua Umum PSSI pada tahun 2016 itu pun mengingatkan apa yang pernah terjadi pada Diego Michiels.

Diego, pemain berpaspor Belanda yang dinaturalisasi menjadi WNI pada tahun 2011, beberapa kali terlibat kasus pidana di Indonesia dan bahkan pernah dipenjara karenanya.

"Jangan sampai itu terulang. Kita semua masih ingat persoalan Diego," kata Hinca.

Salah satu yang bisa menjadi solusi untuk mencegah pelanggaran-pelanggaran serupa, dia melanjutkan, adalah dengan memberikan pendampingan dari sisi aspek luar sepak bola, terutama budaya.

Budaya Spanyol (negara asal Jordi Amat) dan Belanda (asal Sandy Walsh) disebut Hinca jauh berbeda dari Indonesia.

"Naturalisasi ini juga berarti menaturalisasi budaya dan tata cara setempat. Misalnya, mereka tak boleh 'kuping tipis' karena di Indonesia, begitulah. Kalau bermain bagus didukung, jelek sedikit rawan 'dibully'. Jadi mental harus kuat," tutur Hinca.

Komisi III DPR RI menyetujui pemberian warga negara Indonesia kepada Jordi Amat dan Sandy Walsh pada Senin (29/8).

Namun, pewarganegaraan mereka belum tuntas. Sebab, dari DPR RI, proses akan berlanjut ke Kementerian Sekretariat Negara lalu menuju Presiden Joko Widodo yang akan mengeluarkan Keputusan Presiden terkait hal itu.

Jordi Amat (30 tahun) dan Sandy Walsh (27 tahun) merupakan pesepak bola berposisi bek yang masing-masing berasal dari Spanyol serta Belanda.

Mereka lama berkarier di Eropa. Jordi, seorang bek tengah, sempat memperkuat tim-tim seperti Espanyol, Swansea City dan Real Betis. Kini, dia merumput di Liga Super Malaysia bersama tim Johor Darul Ta'zim.

Sementara Sandy Walsh adalah pesepak bola yang tak pernah berkarier di luar Belgia. Saat ini, bek kanan itu tercatat sebagai pemain reguler klub KV Mechelen di Liga Belgia.

Baca Juga: DPR Setujui Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh

Berita terkait

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

24 menit lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia sama sekali tidak terbebani andaikan dalam kontrak baru nanti dirinya dibebani target tinggi oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Akan Berusaha Lancar Bahasa Indonesia setelah Kontrak Latih Skuad Garuda Diperpanjang hingga 2027

3 jam lalu

Shin Tae-yong Akan Berusaha Lancar Bahasa Indonesia setelah Kontrak Latih Skuad Garuda Diperpanjang hingga 2027

Shin Tae-yong telah menangani Timnas Indonesia selama 4,5 tahun dan akan menjabat hingga 2027 setelah kontraknya diperpanjang oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Profil Thom Haye, Pemain Keturunan Sulawaesi yang Dikabarkan Akan Pindah ke Como 1907

4 jam lalu

Profil Thom Haye, Pemain Keturunan Sulawaesi yang Dikabarkan Akan Pindah ke Como 1907

Thom Haye dikabarkan akan ke Como 1970 setelah kontraknya dengan SC Heerenveen berakhir.

Baca Selengkapnya

Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

23 jam lalu

Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

Mantan pilot Marinir AS yang menentang ekstradisi dari Australia, tanpa sadar bekerja dengan seorang peretas Tiongkok, kata pengacaranya.

Baca Selengkapnya

Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

1 hari lalu

Kontrak Thom Haye dan SC Heerenveen Berakhir, Bakal Gabung Como 1907?

Thom Haye mengungkapkan keinginannya untuk bermain di luar Belanda usai resmi berpisah dengan SC Heerenveen.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jens Raven yang akan Berproses untuk Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Jens Raven yang akan Berproses untuk Naturalisasi

Saat ini Jens Raven bermain sebagai penyerang di FC Dordrecht

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Sebut Pemain Timnas U-23 Punya 3 Bekal Jika Gabung Timnas Indonesia Senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Erick Thohir Sebut Pemain Timnas U-23 Punya 3 Bekal Jika Gabung Timnas Indonesia Senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan tiga bekal yang dimiliki pemain Timnas U-23 jika bergabung dengan Timnas Indonesia senior.

Baca Selengkapnya

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

2 hari lalu

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

Strikter Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick raih penghargaan Bintang Masa Depan usai Piala Asia U-23. Kalahkan Ali Jasim dari Irak.

Baca Selengkapnya

PSSI Hanya Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong selama 3 Tahun, Ini Alasannya

2 hari lalu

PSSI Hanya Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong selama 3 Tahun, Ini Alasannya

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga menjelaskan alasan federasi hanya memberi perpanjangan kontrak tiga tahun untuk Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Pasang Target Tinggi untuk Shin Tae-yong setelah Tembus Empat Besar Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

PSSI akan Pasang Target Tinggi untuk Shin Tae-yong setelah Tembus Empat Besar Piala Asia U-23 2024

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga memastikan pihaknya akan memberi target tinggi untuk Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya