Kevin Sanjaya dan Herry IP Sudah Latihan Bersama di Pelatnas

Reporter

Tempo.co

Jumat, 30 September 2022 16:20 WIB

Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo. (Antara)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI), Agung Firman Sampurna, mengatakan polemik yang terjadi antara Kevin Sanjaya dengan Herry Iman Pierngadi sudah selesai. Bahkan, ia menyatakan keduanya sudah kembali berlatih bersama di Pelatnas Cipayung, Jakarta.

"Tidak ada konflik antarpemain dengan pelatih. Tadi pagi sudah latihan bareng," kata Agung dalam konferensi pers, Jumat, 30 September 2022. Menurut dia, persoalan antara Kevin Sanjaya dengan Herry IP bukan masalah besar dan lumrah terjadi dalam hubungan atlet-pelatih.

Agung menekankan saat ini PBSI sedang menyiapkan para pemain untuk Olimpiade Paris 2024. Pasalnya, perhitungan poin menuju olimpiade akan dimulai pada 1 Mei 2023. Oleh sebab itu, ia ingin kondisi di Pelatnas dalam keadaan yang kondusif dan nyaman bagi semua pihak.

Ihwal kabar Kevin Sanjaya yang menyatakan sudah enggan dilatih dengan Herry IP, Agung menyatakan akan mencari cara yang terbaik. "Kami (PBSI) yang akan atur itu (latihan). Prinsipnya sudah tidak ada masalah lagi," tuturnya.

Sebelumnya, polemik terjadi antara pemain ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan pelatihnya, Herry Iman Pierngadi. Konflik yang disebut-sebut sudah berjalan cukup lama akhirnya muncul ke permukaan.

Advertising
Advertising

Akibatnya, Kevin dikabarkan sudah tidak dilatih oleh Herry IP sejak turnamen Indonesia Open 2022. Sementara tandem Kevin, Marcus Fernaldi Gideon, masih berlatih dengan Herry IP.

Lebih lanjut, Agung Firman Sampurna tidak mempersoalkan ihwal Kevin yang berbicara ke publik soal persoalan yang terjadi di lapangan. Menurut dia, setiap orang bisa emosi dan hal itu wajar terjadi. "Jadi konflik tidak ada lagi. Kami akan cari cara agar latihan bisa kondusif," kata Ketum PBSI.

Sementara itu, baik Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Herry Iman Pierngadi sudah saling memaafkan ihwal polemik yang terjadi dan sempat menjadi perhatian publik dan penggemar bulu tangkis. "Tidak besar masalahnya. Saya dan Kevin sudah lama (bersama). Jadi maaf kalau ada salah," kata Herry IP.

Hal senada juga disampaikan Kevin Sanjaya. "(Kami) Sudah ngobrol dan ketemu. Saya minta maaf kalau ada salah," tuturnya.

Baca: Ketum PBSI Tegaskan Polemik Kevin Sanjaya vs Herry IP Selesai

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

8 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Duel Indonesia vs India Berakhir 4-1, Chico Aura Dwi Wardoyo Tutup dengan Kemenangan

Chico Aura Dwi Wardoyo turun di partai terakhir menutup duel Indonesia vs India di Grup C Piala Thomas 2024 dengan mengalahkan Kidambi Srikanth.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

9 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Leo / Daniel Menang, Kedudukan Sementara Indonesia vs India 3-1

Kemenangan Leo / Daniel memastikan tim bulu tangkis Indonesia maju ke perempat final Piala Thomas 2024 sebagai juara Grup C.

Baca Selengkapnya

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

9 jam lalu

Fikri / Bagas Rasakan Trauma Poin-poin Kritis Saat Kalahkan Satwiksairaj / Chirag di Piala Thomas 2024

Fikri / Bagas menyumbang poin pertama saat laga Indonesia vs India pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

11 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

Bek kanan timnas U-23 Indonesia, Ilham Rio Fahmi, mengungkapkan bahwa ia dan rekan-rekannya telah belajar mengatasi rasa gugup menjelang lawan Irak.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tegaskan bahwa pernyataannya dalam konpers menjelang laga lawan Irak bukan psywar ke AFC.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Menang, Indonesia vs India Kedudukan Sementara Imbang 1-1

Fikri / Bagas menangi duel sengit melawan Satwiksairaj / Chirag, membuat kedudukan sementara Indonesia vs India 1-1 di laga Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

13 jam lalu

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis malam WIB, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

15 jam lalu

Hasil Akhir Duel Indonesia vs Jepang 2-3 di Grup C Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Tutup dengan Kemenangan

Komang Ayu Cahya Dewi mengikuti Gregoria Mariska Tunjung mencatat kemenangan saat laga Indonesia vs Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

17 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

17 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

Lanny / Fadia yang dipasangkan di kejuaraan ini, kalah melawan Nami Matsuyama / Chiharu Shida, saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya