Kiprah Karier Pelatih Tim Portugal Fernando Santos

Kamis, 8 Desember 2022 16:44 WIB

Pelatih Portugal Fernando Santos. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Saat menghadapi Swiss, timnas Portugal menang telak 6-1 bertanding di Stadion Lusail, Rabu, 7 Desember 2022. Di pertandingan penentuan lolosnya tim menuju babak 8 besar Piala Dunia 2022 itu, pelatih timnas Portugal Fernando Santos mengambil keputusan Cristiano Ronaldo berada di bangku cadangan. Ronaldo baru masuk pada menit ke-74 menggantikan Joao Felix.

Keputusan Fernando Santos itu sempat ramai menjadi perbincangan. Sebab, biasanya dalam pertandingan sebelumnya Cristiano Ronaldo selalu menjadi starting eleven atau bermain sejak menit pertama.

Profil Fernando Santos

Fernando Santos lahir di Lisbon, Portugal, pada 10 Oktober 1954. Saat ini, ia berusia 68 tahun, salah satu pelatih tertua di Piala Dunia 2022 Qatar. Fernando Santos telah menangani timnas Portugal sejak 2014 hingga sekarang. Ia tergolong pelatih terlama menangan timnas.

Mengutip Transfermarkt, Fernando Santos mulai berkarier sepak bolanya dengan Operario Lisboa sebelum bergabung dengan SL Benfica pada usia 16 tahun. Ia bermain dari tahun 1971 hingga 1973.

Advertising
Advertising

Penampilannya membuat Santos mendapatkan kontrak dengan Estoril Praia, ia melakukan debut seniornya pada 1973. Pada 7 September 1975, dia melakukan debutnya di Liga Primeira, bermain selama 90 menit penuh dalam kemenangan kandang 2-0 atas Farense. Dia memiliki lebih dari 12 penampilan pada musim pertamanya, membantu timnya finis kedelapan di liga. Pada 1979-1980, dia bergabung dengan Maritimo. Ia termasuk pemain starter yang reguler.

Baca: Kata Pelatih Timnas Portugal Soal Putusan Mencadangkan Ronaldo di Laga vs Swiss

Karier Fernando Santos sebagai pelatih

Mengutip Sports Brief, setelah pensiun sebagai pesepak bola, Fernando Santos mulai bekerja sebagai manajer. Dia membantu kembalinya Estoril ke papan atas pada 1991. Dia menghabiskan 10 tahun bekerja secara eksklusif di kompetisi itu, mengawasi Estrela da Amadora pada 1994 hingga 1998, dan Porto pada 1998 hingga 2001. Tahun pertama di Porto, dia memenangkan Piala Super Portugal dan gelar nasional. Saat Porto memenangkan kejuaraan kelima berturut-turut pada 1999 itu.

Dia bergabung dengan AEK Athens di Liga Super Yunani pada 2001, memenangkan piala domestik tetapi kalah di liga. Bergabung Panathinaikos hanya selama empat bulan dan kembali ke Sporting CP, dia mengelola hanya untuk satu musim.

Santos kembali melatih AEK dari 2004 hingga 2006. Tiga kali berturut-turut finis 3 besar selama masa jabatannya dan dinobatkan sebagai Manager of the Year pada 2005. Dia bergabung dengan mantan klub pemuda Benfica pada Mei 2006, namun dipecat pada Agustus 2007. Ia digantikan oleh José Antonio Camacho.

Santos memiliki kontrak tiga tahun dengan PAOK Salonika, lalu memutuskan kontraknya itu saat dia ditunjuk sebagai pelatih kepala Tim Nasional Yunani pada 2010 hingga 2014. Dia lolos ke negara itu untuk turnamen UEFA Euro 2012 selama masa jabatannya sebagai peltih timnas Yunani, Fernando Santos berhasil membawa negara itu melaju ke delapan besar.

Pada 23 September 2014, Santos ditunjuk sebagai manajer baru Portugal menggantikan Paulo Bento. Pertandingan pertamanya sebagai pelatih, Santos sukses membawa kemenangan Portugal dengan skor 1-0 di Denmark untuk kualifikasi Euro 2016 melaju ke final di Prancis.

Dia berkontribusi dalam sembilan kemenangan tim dalam 10 pertandingan di kualifikasi Piala Dunia FIFA 2018. Cristiano Ronaldo, Pepe, Bruno Fernandes, dan Bernardo Silva adalah beberapa pemain timnas Portugal yang dipilih oleh Fernando ketika itu.

Baca: Piala Dunia 2022: Portugal Unggul Besar Saat Cristiano Ronaldo Duduk di Bangku Cadangan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

11 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

12 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

18 hari lalu

PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

PM Spanyol Pedro Sanchez akan melaksanakan kunjungan ke sejumlah negara Eropa untuk menggalang dukungan terhadap pengakuan negara Palestina

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

18 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

19 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

20 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

22 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

25 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

26 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya