All England 2023: Tempuh Perjalanan 16 Jam, Dua Pemain Tim Bulu Tangkis Indonesia Akui Kelelahan

Minggu, 12 Maret 2023 14:07 WIB

Sejumlah pebulu tangkis berlatih di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Bulu Tangkis di PBSI Cipayung, Jakarta, Rabu 8 Februari 2023. PP PBSI menyiapkan para pemain bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi berbagai ajang turnamen internasional seperti All England 2023, SEA Games 2023, Piala Sudirman 2023, hingga ASIAN Games ke-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bulu tangkis Indonesia tiba di Birmingham, Inggris, pada Sabtu waktu setempat, 11 Maret 2023. Mereka bersiap untu tampil di turnamen All England 2023.

Menempuh perjalanan panjang selama 16 jam dari Indonesia menuju Inggris membuat sejumlah pemain bulu tangkis merasa kelelahan, salah satunya Pitha Haningtyas Mentari.

"Memang cukup melelahkan perjalanannya. Kurang lebih 16 jam dalam posisi duduk, sekarang ingin meluruskan badan dahulu," ujar pemain spesialis ganda campuran itu dikutip dari keterangan resmi PBSI, Minggu , 12 Maret 2023.

Pitha mengatakan kondisi cuaca di Inggris juga cukup dingin sehingga dia membutuhkan asupan untuk menjaga stamina dalam kondisi suhu yang berbeda dengan Indonesia.

Senada dengan Pitha, pemain ganda putra Muhammad Shohibul Fikri juga merasa sedikit kelelahan. Ia juga merasa perlu beradaptasi dengan cuaca di sana lebih dulu.

Advertising
Advertising

"Kondisi saya baik-baik saja, maksudnya tidak sakit atau keluhan. Hanya memang cuaca di luar cukup dingin, ini lebih dingin dari tahun lalu," katanya.

Juara bertahan All England bersama Bagas Maulana itu berharap dapat memulihkan kondisinya agar fit saat menjalani latihan perdana.

Tim bulu tangkis Indonesia mengirim 16 wakil pada lima nomor pertandingan yang ada, terbanyak di sektor ganda putra yakni enam wakil. Sementara, ganda campuran dan tunggal putra sebanyak empat wakil, serta tunggal putri dan ganda putri satu wakil.

Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) menargetkan dua gelar di All England 2023. Ganda putra dan tunggal putra jadi sektor yang menjadi andalan.

All England 2023 akan berlangsung mulai 14-19 Maret 2023 di Birmingham, Inggris dan pertandingannya disiarkan di iNews TV.

Pilihan Editor: All England 2023: Sektor Ganda Putra Sudah Siap 90 Persen

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

7 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menggenapi kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand pada fase grup C Piala Thomas 2024. Indonesia lolos ke perempat final.

Baca Selengkapnya

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

7 jam lalu

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin kedua untuk Indonesia pada laga menghadapi Thailand di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

9 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

10 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

Tim bulu tangkis putra Indonesia masih imbang 1-1 saat melawan Thailand pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

23 jam lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

1 hari lalu

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

Ricky Soebagdja mengingatkan para pemain tidak lengah pada laga Piala Thomas dan Piala Uber 2024. Tim putra hadapi Thailand, tim putri hadapi Uganda.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

1 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

1 hari lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

2 hari lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya