Berita Liga 1: Selama Ramadan, Madura United Pindahkan Latihan ke Malam Hari

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 26 Maret 2023 10:57 WIB

Madura United. (Instagram/@maduraunited.fc)

TEMPO.CO, Jakarta - Klub Liga 1, Madura United, menjalani latihan pada malam dan sore hari selama Ramadan. Pengaturan seperti itu dilakukan agar kebugaran fisik pemain tetap terjada, dengan memberi kesempatan pada para pemain tetap menjalankan ibadah puasa.

"Kita memilih latihan sore, karena setelah latihan bisa langsung berbuka puasa, setelah itu dilanjutkan lagi setelah shalat tarawih," kata Asisten Pelatih Madura United FC Rakhmad Basuki di Pamekasan, Jawa Timur, Sabtu.

Ia menjelaskan, keputusan menggelar latihan pada sore dan malam hari itu berdasarkan hasil diskusi dengan tim pelatih, manajemen dan pemain Madura United FC.

"Tapi latihan saat bulan puasa ini beda intensitasnya dengan selain puasa," kata Basuki.

Latihan sore hari digelar di lapangan Madura United Training Ground (MUTG), Pamekasan, sedangkan pada malam hari di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP), Pamekasan.

Advertising
Advertising

Madura United akan menjalani tiga laga sisa, yakni melawan PSM Makassar pada 31 Maret 2023, Arema FC pada 7 April 2023, dan Rans Nusantara FC pada 13 April 2023.

Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Annisa Zhafarina berharap para pemain bisa menjalani tiga laga sisa itu dengan baik, dan bisa fokus dalam latihan setelah libur selama enam hari mulai 18 hingga 23 Maret 2023.

"Saya yakin pemain memiliki semangat positif dalam berlatih guna menghadapi tiga laga siswa, apalagi, mereka mendapatkan waktu yang sangat cukup untuk keluarga mereka, bahkan bagi yang muslim sempat menjalani puasa bersama keluarga," kata Annisa.

"Selamat datang kembali dan berlatihlah dengan baik. Saya yakin kalian sedang membawa energi positif, gunakan sebaik mungkin. Berlatihlah untuk lebih baik," katanya, menambahkan.

Saat ini, klub sepak bola berjuluk 'Laskar Sape Kerrap' tersebut berada di peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2022-2023 dengan meraih 49 poin, hasil 14 kali menang, 10 kali kalah dan 7 kali seri.

Pilihan Editor: Kata Shin Tae-yong Setelah Timnas Indonesia Kalahkan Burundi 3-1

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

23 jam lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

1 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

2 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

2 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

2 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

3 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

4 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya