Sikap Gubernur Bali Wayan Koster soal ANOC World Beach Games 2023 Jadi Sorotan

Selasa, 4 April 2023 09:32 WIB

Gubernur Bali, I Wayan Koster menjadi salah satu tokoh yang menolak kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia. I Wayan Koster secara tegas menolak kehadiran Israel di Indonesia melalui surat yang dikirimkan ke Menteri Olahraga dan Pemuda (Menpora). ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Sikap pemerintah Provinsi Bali dan Gubernur Wayan Koster menjadi sorotan menjelang bergulirnya ANOC World Beach Games 2023. Ajang World Beach Games 2023 bakal digelar di Bali pada 5-12 Agustus mendatang.

Pada ajang tersebut, kontingen Israel dipastikan menjadi salah satu peserta di beberapa nomor seperti basket 3x3 dan renang. Sikap Wayan Koster pun menjadi sorotan setelah menolak kehadiran timnas U-20 Israel pada gelaran Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Penolakan itu disinyalir menjadi penyebab FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah. Koster, yang juga politikus PDI Perjuangan, bahkan melayangkan surat resmi terkait penolakan kehadiran Israel di Bali kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Berbeda dengan polemik Piala Dunia U-20 2023, Gubernur Bali belum memberikan sikap soal kehadiran kontingen Israel di ANOC World Beach Games 2023. Sejumlah media internasional pun menyoroti potensi polemik keikutsertaan Israel dalam ajang di bali tersebut di Bali.

The Sydney Morning Herald memprediksi nasib serupa dengan Piala Dunia U-20 2023 akan terjadi jika Bali konsisten pada sikapnya. Media asal Australia itu pun mempertanyakan apa sikap Gubernur Bali pada ajang ANOC World Beach Games 2023.

Advertising
Advertising

"Pertanyaan juga diajukan tentang apakah sikap yang sama akan diambil dalam kesempatan lain. Seperti pada bulan Agustus ketika Bali akan mengadakan World Beach Games, di mana atlet Israel diharapkan untuk bertanding," tulis The Sydney Morning Herald edisi 30 Maret 2023.

Adapun soal potensi polemik pada ANOC World Beach Games 2023 sudah jadi perhatian Komite Olimpiade Indonesia (KOI). Ketua KOI, Raja Sapta Oktohari, memastikan atlet Israel akan tampil di Bali pada World Beach Games 2023.

Hingga kini, belum ada pembatalan agenda ANOC World Beach Games 2023. "Sekali lagi, di dalam jiwa sportivitas olahraga itu, kita akan main sampai akhir. Kita akan bertanding sampai ada hasilnya. Tidak ada istilah kalah sebelum pertandingan. Akan ada 206 negara yang jadi peserta," kata Raja.

Menpora Dito Ariotedjo Mencari Cara Muluskan World Beach Games 2023

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo segera bermanuver mencari titik temu demi kelancaran penyelenggaraan ajang internasional ANOC World Beach Games 2023. "Mulai per hari ini saya akan coba bicara ke seluruh stakeholders yang ada, semoga kita bisa memastikan kelancaran jalannya dan menemukan titik temu-lah," ujar dia seusai pelantikan pada Senin, 3 April 2023.

Politikus Partai Golkar itu menegaskan Kementerian Pemuda dan Olahraga akan melakukan pertemuan dengan semua pemangku kepentingan untuk menjamin kelancaran AWBG 2023. "Ya mungkin karena kita anak muda, semua kita temuin," ujar Dito yang akan mengikuti arahan Presiden Jokowi untuk tidak mencampuradukkan persoalan olahraga dengan politik.

Pilihan Editor: Menpora Dito Ariotedjo Sebut Lobi PSSI soal Sanksi FIFA Mulai Berjalan

Berita terkait

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

3 jam lalu

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

AIR 2024 mendukung kawasan Nusa Dua, khususnya Pulau Peninsula sebagai salah satu destinasi wisata olahraga menarik di Bali

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

6 jam lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

8 jam lalu

Kisah Dokter Gigi dari Universitas Gaza, Awalnya Bahagia Kini Hidup Terasa Hampa

Naim berasal dari keluarga dokter dan dokter gigi. Dia hidup gelimang kebahagiaan, namun penjajahan Israel telah membuat hidupnya hampa.

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat dan Israel Diduga Bohong, Hanya 49 Truk Bantuan Kemanusiaan Masuk Utara Gaza

10 jam lalu

Amerika Serikat dan Israel Diduga Bohong, Hanya 49 Truk Bantuan Kemanusiaan Masuk Utara Gaza

Jumlah truk pembawa bantuan kemanusiaan yang masuk Jalur Gaza jumlahnya masih tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan warga Palestina

Baca Selengkapnya

Hamas Rilis Video Terbaru Dua Sandera, Buktikan Masih Hidup

11 jam lalu

Hamas Rilis Video Terbaru Dua Sandera, Buktikan Masih Hidup

Hamas merilis video terbaru dua sandera yang masih hidup dan sehat.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar hingga ke Kampus Elit Eropa

12 jam lalu

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar hingga ke Kampus Elit Eropa

Unjuk rasa mendukung Palestina terus melebar dari AS hingga ke kampus-kampus di Eropa.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Israel Gelar Unjuk Rasa Usai Hamas Rils Video Sandera

16 jam lalu

Ribuan Warga Israel Gelar Unjuk Rasa Usai Hamas Rils Video Sandera

Ribuan warga Israel menuntut dilakukannya pemilhan umum dini dan meminta agar sandera dibebaskan menyusul video yang dilansir Hamas.

Baca Selengkapnya

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

17 jam lalu

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

Puluhan kampus di Amerika Serikat gelar aksi pro-Palestina. Apa saja tindakan represif aparat terhadap demonstran?

Baca Selengkapnya

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

18 jam lalu

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

Lebanon akan menerima yurisdiksi Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) untuk mengadili kejahatan perang Israel di wilayahnya sejak Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

19 jam lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya