Thailand Open 2023: Adnan / Nita Bakal Main Tanpa Beban Hadapi Unggulan Pertama

Kamis, 1 Juni 2023 03:36 WIB

Ganda campuran Indonesia Adnan Maulana / Nita Violina Marwah di Thailand Open 2023. Foto : Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana / Nita Violina Marwah (Adnan / Nita) akan bermain tanpa beban menghadapi unggulan pertama Dechapol Puavaranukroh / Sapsiree Taerattanachai pada babak kedua Thailand Open 2023 di Bangkok, Kamis, 1 Juni 2023.

Pasangan peringkat ke-48 itu akan menghadapi lawan yang merupakan wakil tuan rumah sekaligus akan menjadi pertemuan perdana antara kedua pasangan dalam turnamen Federasi Badminton Dunia (BWF). "Besok lawan unggulan pertama Dechapol / Sapsiree, kami mau main lepas saja, tanpa beban dan menampilkan yang maksimal," kata Adnan melalui pesan resmi PP PBSI di Jakarta, Rabu, 31 Mei 2023.

Adnan / Nita tampil pada ajang BWF Super 500 itu mulai dari babak kualifikasi. Mereka menjalani dua kali pertandingan yaitu pada babak 16 besar dan perempat final. Pada babak 16 besar kualifikasi, Adnan / Nita menjadi unggulan pertama dan mengalahkan Hoo Pang Ron / Teoh Mei Xing asal Malaysia.

Pada babak perempat final, duo Indonesia menyingkirkan Kim Young Hyuk / Lee Yu Lim asal Korea Selatan. Setelah mengantongi tiket undian utama, Adnan/Nita berkesempatan menghadapi Gregory Mairs / Jenny Moore asal Inggris. Dalam pertandingan babak pertama, Rabu, Adnan / Nita membukukan keunggulan 21-18, 21-11.

"Alhamdulillah hari ini masih diberikan kemenangan. Di awal gim pertama saya agak terganggu dengan kondisi kaki yang kurang fit. Terasa usai di final kualifikasi kemarin. Beruntung di sisa pertandingan, rasa tidak nyamannya bisa hilang," ujar Adnan menceritakan.

Adapun Nita Violina Marwah juga mengetahui kondisi Adnan. Dia pun sebisa mungkin bermain maksimal dan menutup lapangan dan mempertahankan shuttlecock sebanyak mungkin untuk menutup kekurangan pergerakan tandemnya.

"Saya tahu kondisinya Kak Adnan jadi sebisa mungkin tadi bola yang bisa saya ambil, coba saya ambil terus. Setidaknya bisa mengurangi beban partner juga dan berusaha tidak banyak mati sendiri juga pengembalian bolanya harus bagus biar lawan kasih bola enak," tutur Nita.

Pilihan Editor: PBSI Bakal Istirahatkan Zachariah / Hediana Usai Indonesia Open 2023 karena Performa Buruk

Berita terkait

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

2 jam lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

3 jam lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

6 jam lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

9 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

9 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

9 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

10 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

11 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

12 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya