Kata Marcus / Kevin Usai Pastikan Lolos ke Babak 2 Singapore Open 2023

Reporter

Rabu, 7 Juni 2023 16:16 WIB

Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo. | Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo hanya membutuhkan 22 menit pertandingan untuk mengalahkan wakil Taiwan Su Ching Heng / Ye Hong Wei di babak pertama Singapore Open 2023, Rabu, 7 Juni 2023.

Bermain di Singapore Indoor Stadium, Marcus / Kevin memenangi game pertama dengan keunggulan 16 poin, 21-5. Berikutnya, mantan pemain nomor satu dunia ini mampu memenangkan game kedua dengan 21-16.

Marcus / Kevin yang saat ini menempati peringkat ke-16 dunia terus berupaya menemukan kembali performa terbaiknya setelah sempat terganggu cedera pada tahun lalu.

Sebelum bertanding di Singapore Open ini, pasangan yang akrab disapa The Minions berhasil mencapai semifinal Thailand Open 2023.

"Performa kami hari ini bisa dibilang cukup baik. Semoga besok penampilan kami bisa lebih baik lagi," kata Marcus dikutip dari keterangan tim media PBSI.

Advertising
Advertising

Marcus mengungkapkan ia dan Kevin ingin bisa tampil seperti dulu. "Kalau dibandingkan dengan performa lima tahun lalu, tentu masih jauh dan belum bisa seperti dulu. Mungkin kalau dibandingkan dengan dahulu, kami ini sekarang baru di kisaran 70-75 persen," tuturnya.

"Kami tentu kepengin bisa main seperti dulu lagi. Tetapi, umur tak bisa dibohongi. Kami hanya minta asal jangan cedera dan mau main maksimal saja," ujarnya.

Marcus / Kevin mengungkapkan bahwa mereka ingin bisa tampil di Olimpiade Paris 2024. Namun, mereka tak mau hal itu menjadi beban.

"Kami tentu juga ingin terus tampil di Olimpiade Paris. Tetapi, kami jangan terlalu jauh. Kami harus fokus ke setiap pertandingan dan turnamen saja dulu yang ada di depan mata," kata Kevin.

Marcus pun sependapat. "Untuk ke Olimpiade Paris, jangan dipikir terlalu jauh. Nikmati dulu saja yang ada sekarang."

Pengumpulan poin untuk menuju Olimpiade Paris 2024 telah dimulai dari turnamen Malaysia Masters 2023 yang berlangsung pada Mei. Keberhasilan Marcus / Kevin menembus semifinal Thailand Open 2023 pekan lalu menjadi tabungan poin bagi mereka. Nilainya akan bertambah jika berhasil mencapai hasil terbaik di Singapore Open 2023 ini.

Pilihan Editor: Singapore Open 2023: Lolos ke Babak Kedua, Ini Komentar Gregoria Bakal Hadapi Tai Tzu Ying

Berita terkait

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

2 jam lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

4 jam lalu

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

Ricky Soebagdja mengingatkan para pemain tidak lengah pada laga Piala Thomas dan Piala Uber 2024. Tim putra hadapi Thailand, tim putri hadapi Uganda.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Percaya Diri Bawa Skuad Garuda ke Olimpiade Paris 2024

5 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Percaya Diri Bawa Skuad Garuda ke Olimpiade Paris 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong mengaku tak alami tekanan. Mengapa?

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

10 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

10 jam lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

13 jam lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.

Baca Selengkapnya