Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

Jumat, 8 Maret 2024 12:39 WIB

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi. (ANTARA/HO/Athletica Company)

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi akan tampil dalam ajang WTA-1000 Indian Wells Paribas Open 2024. Ia kembali turun pada nomor pertandingan ganda putri bersama pasangannya, Miyu Kato dari Jepang.

Pada pertandingan babak pertama, Aldila dan Miyu bakal melawan ganda putri Shuai Zhang (Cina) / Anna Danilina (Kazakhstan). Ia mengaku sudah melakukan persiapan maksimal dan yakin dapat melewati hadangan Shuai dan Anna.

"Kami sudah pernah bertemu dengan Zhang / Danilina sebelumnya dan kami tahu mereka adalah pasangan yang kuat. Tapi, kami yakin dengan kemampuan kami dan akan berusaha keras untuk meraih kemenangan," ujar Aldila dikutip dari keterangan tertulis yang diterima Tempo, pada Jumat, 8 Maret 2024.

Aldila / Miyu memiliki modal berharga untuk menghadapi Zhang / Danilina usai menjuarai WTA 250 Thailand Open 2024 pada awal Februari lalu. Meski begitu, secara performa dari beberapa turnamen terakhir, kedua pasangan memiliki tren yang tak jauh berbeda.

Dari lima pertandingan terakhir, Aldila / Miyu mencatatkan dua kemenangan dan tiga kekalahan. Pada laga terakhir di Dubai Tennis Championships, mereka gugur di babak 16 besar usai takluk dari pasangan Katerina Siniakova (Ceko) / Storm Hunter (Australia). Sementara itu, Zhang / Danilina meraih dua kemenangan dan dua kekalahan dari empat laga terakhirnya.

Advertising
Advertising

Meski begitu, Aldila memastikan persiapan menghadapi Indian Wells Paribas Open 2024 sudah maksimal. Apalagi, kehadiran pelatih Carlos Alberto Drada menambah motivasinya untuk memberikan performa terbaik di lapangan. "Saya senang bisa didampingi pelatih Carlos Drada, dia memberikan banyak masukkan dan energi positif," kata dia.

Carlos Drada merupakan mantan pelatih Aldila saat masih berkuliah di University of Kentucky pada 2013-2017. Pelatih asal Kolombia itu kini memiliki akademi tenis di Fort Lauderdale, Florida sejak 2023. Nantinya, dia juga bakal mendampiling Aldila / Miyu dalam ajang WTA 1000 Miami Open dan WTA 500 Charleston.

Duel melawan Zhang / Danilina dalam pertandingan babak 32 besar Indian Wells Paribas Open 2024 bakal digelar pada Sabtu, 9 Maret 2024 mulai pukul 07.00 WIB. Aldila berharap masyarakat Indonesia memberikan dukungannya selama turnamen berlangsung.

Pilihan Editor: Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-28: Ada Duel Liverpool vs Manchester City, Apakah Arsenal Diuntungkan?

Berita terkait

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

21 hari lalu

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

Rafael Nadal menelan kekalahan pertamanya setelah kembali bermain tenis akibat cedera. Ia taklukdari Alex de Minaur pada babak kedua Barcelona Open.

Baca Selengkapnya

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

23 hari lalu

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

Bintang tenis asal Spanyol, Rafael Nadal, mengatakan bahwa dapat kembali beraksi di Barcelona Open seperti mendapat hadiah.

Baca Selengkapnya

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

31 hari lalu

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

Petenis Amerika Danielle Collins memenangi pertandingan ke-13 berturut-turut dan gelar kedua berturut-turut dengan menjuarai Charleston Open.

Baca Selengkapnya

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

37 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

38 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

38 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

39 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

42 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

43 hari lalu

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

Aldila Sutjiadi membidik hasil lebih baik pada turnamen WTA 500 Charleston Open, setelah langkahnya di Miami Open 2024 terhenti di babak kedua.

Baca Selengkapnya

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek Berhasil Menjuarai Turnamen Tenis Indian Wells Masters 2024

52 hari lalu

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek Berhasil Menjuarai Turnamen Tenis Indian Wells Masters 2024

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek berhasil menjuarai turnamen tenis Indian Wells Masters 2024.

Baca Selengkapnya