Kunci Baek Ha Na / Lee So Hee Pertahankan Gelar di Indonesia Open 2024 Usai Kalahkan Unggulan China

Reporter

Minggu, 9 Juni 2024 20:09 WIB

Pebulu tangkis ganda putri Korea Selatan Lee So Hee (kanan) dan Baek Ha Na (kiri) mengembalikan kok ke arah ganda putri Jepang Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota dalam babak final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/YU (ADITYA PRADANA PUTRA/ADITYA PRADANA PUTRA).

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda putri Korea Selatan, Baek Ha Na / Lee So Hee, berhasil mempertahankan gelar juara di Indonesia Open 2024. Mereka berhasil mengalahkan unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen / Jia Yi Fan, pada laga puncak di Istora Senayan, Jakarta, pada Minggu, 9 Juni 2024.

Baek / Lee menang atas Chen / Jia melalui dua gim langsung 21-17, 21-13. “Hari ini sangat melelahkan, terutama untuk saya. Tapi, kami senang karena akhirnya bisa pecah telor mengalahkan Chen/Jia pada pertandingan hari ini,” kata Baek dalam jumpa pers setelah pengalungan medali.

Baek / Lee mengaku kunci kemenangan mereka hari ini adalah dengan tampil sabar dan berani untuk menyerang. “Selama ini kita merasa kalau pertahanan kami baik, tapi tentu saja masih kurang jika tidak diimbangi dengan serangan yang banyak,” kata Lee. “Kemenangan hari ini pun menambah kepercayaan diri kami, bahwa kami bisa menggabungkan pertahanan dan serangan dengan baik.”

Selain itu, dukungan dari penggemar mereka yang datang langsung ke Istora Senayan juga menjadi motivasi tambahan bagi juara All England Open 2024 tersebut. “Saya melihat banyak penggemar yang datang memberikan kami dukungan. Itu menjadi motivasi kami untuk menang, apalagi kami juga sudah pernah juara di sini,” kata Baek.

Bagi pasangan ganda putri peringkat dua dunia itu, kemenangan kedua di Indonesia Open kali ini menjadi pembangkit semangat mereka menjelang Olimpiade Paris 2024 yang akan digelar Juli mendatang. “Ini adalah turnamen terakhir kami sebelum Olimpiade dan kemenangan ini memberikan kami kepercayaan diri lebih untuk Olimpiade mendatang,” kata Lee.

Advertising
Advertising

“Nanti setelah ini kami akan kembali ke Korea Selatan dan latihan, lalu fokus untuk Olimpiade,” ujar dia menambahkan.

Sementara itu, gelar juara Indonesia Open 2024 di sektor ganda campuran dimenangkan oleh Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) dengan skor 21-11, 21-14. Mereka meraih kemenangan atas kompatriotnya, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Pilihan Editor: Jelang Laga Timnas Indonesia vs Filipina, Nathan Tjoe-A-On Dapat Perawatan Khusus

Berita terkait

Berita Terkini Bulu Tangkis: Jesita / Febi Juara Kaohsiung Masters 2024, Ini Harapan Mereka Selanjutnya

4 hari lalu

Berita Terkini Bulu Tangkis: Jesita / Febi Juara Kaohsiung Masters 2024, Ini Harapan Mereka Selanjutnya

Jesita / Febi menjadi juara turnamen bulu tangkis BWF Super 100 Kaohsiung Masters 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah.

Baca Selengkapnya

Cerita Karisma Evi Tiarani Menjadi Atlet Para Atletik, Sempat Geluti Bulu Tangkis hingga Tak Kuat Latihan

4 hari lalu

Cerita Karisma Evi Tiarani Menjadi Atlet Para Atletik, Sempat Geluti Bulu Tangkis hingga Tak Kuat Latihan

Karisma Evi Tiarani mengungkapkan hal yang menjadi latar belakang dirinya memutuskan berkarier sebagai atlet lari.

Baca Selengkapnya

Juarai Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Incar Gelar di Level Lebih Tinggi

4 hari lalu

Juarai Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Incar Gelar di Level Lebih Tinggi

Pasangan ganda putri Indonesia, Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum (Jesita / Febi) menjuarai turnamen BWF Super 100 Kaohsiung Masters 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos ke Final Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Siap Tampilkan Performa Maksimal

5 hari lalu

Lolos ke Final Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Siap Tampilkan Performa Maksimal

Jesita / Febi siap untuk memberikan kekuatan maksimal mereka pada babak final Kaohsiung Masters 2024 di K-Arena, Taiwan, Minggu, 23 Juni

Baca Selengkapnya

Komang Ayu Cahya Dewi Alami Cedera Lutut di Semifinal Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024

5 hari lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Alami Cedera Lutut di Semifinal Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengalami cedera lutut bagian belakang saat bertanding di babak semifinal turnamen BWF Super 100 Kaohsiung Masters 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Undian Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024: Indonesia di Grup C Bersama India, Vietnam, Filipina

8 hari lalu

Hasil Undian Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024: Indonesia di Grup C Bersama India, Vietnam, Filipina

Undian grup Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024 resmi diumumkan pada Rabu, 19 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Raih Gelar Juara di Australian Open 2024, Ana / Tiwi Jadi Tambah Percaya Diri dan Termotivasi

11 hari lalu

Raih Gelar Juara di Australian Open 2024, Ana / Tiwi Jadi Tambah Percaya Diri dan Termotivasi

Ana / Tiwi mengungkapkan kunci kemenangannya atas pasangan Malaysia, Lai Pei Jing / Lim Chiew Sien, di final Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Final Australian Open 2024: Cina Juara Umum dengan 2 Gelar, Indonesia Raih 1 Lewat Ana / Tiwi

11 hari lalu

Rekap Hasil Final Australian Open 2024: Cina Juara Umum dengan 2 Gelar, Indonesia Raih 1 Lewat Ana / Tiwi

Ganda putri Indonesia, Ana / Tiwi meraih gelar juara Australian Open 2024 setelah mengalahkan Lai Pei Jing / Lim Chiew Sien asal Malaysia.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Ahsan / Hendra Harus Puas Jadi Finalis, Takluk Menghadapi Wakil Cina Unggulan 1

11 hari lalu

Hasil Australian Open 2024: Ahsan / Hendra Harus Puas Jadi Finalis, Takluk Menghadapi Wakil Cina Unggulan 1

Ahsan / Hendra kalah atas pasangan Cina, He Ji Ting / Ren Xiang Yu di final Australian Open 2024 dengan skor 11-21, 10-21.

Baca Selengkapnya

Gagal Juara Australian Open 2024 Usai Kalah di Final, Begini Komentar Ester Nurumi Tri Wardoyo

11 hari lalu

Gagal Juara Australian Open 2024 Usai Kalah di Final, Begini Komentar Ester Nurumi Tri Wardoyo

Ester Nurumi Tri Wardoyo mengungkapkan kelebihan Aya Ohori usai kalah di final Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya