Jadwal MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Bertekad Jaga Rekor Apik di Assen

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 27 Juni 2024 11:26 WIB

Francesco Bagnaia dari Tim Ducati Lenovo. REUTERS/Bruna Casas

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia bertekad menambah rekor kemenangannya di MotoGP Belanda 2024 di Sirkuit TT Assen, akhir pekan ini.

Bagnaia, yang kini menempati peringkat dua dalam klasemen sementara musim 2024, telah membukukan dua kemenangan di Assen pada dua musim terakhir.

“Semoga cuaca dan keadaan memungkinkan kami bekerja konsisten sejak sesi dan hari pertama, tapi bagaimana pun, saya siap menghadapi akhir pekan dalam kondisi apa pun,” kata Bagnaia, dikutip dari keterangan resmi Ducati, Kamis.

Adapun kepercayaan diri Bagnaia juga muncul setelah serangkaian kemenangan grand prix terakhir di Barcelona dan Mugello.

Menurut pembalap Italia itu, impresi berkendara dan pembaruan pengaturan di motor Desmosedici GP semakin membaik dari balapan ke balapan.

Advertising
Advertising

“Di grand prix terakhir, kami telah bekerja dengan baik, dan perasaan saya dengan itu Desmosedici tampil sangat bagus,” kata pembalap yang juga akrab disapa Pecco itu.

“Saya baru saja meraih dua kemenangan berturut-turut, tiga, jika kita juga menghitung Sprint di Mugello, jadi yang pasti ada kondisi untuk terus tampil baik,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, rekan satu timnya, Enea Bastianini, juga memasuki Assen dengan percaya diri, didukung oleh performa kuatnya di Mugello, dimana ia mengamankan posisi kedua.

Setelah tujuh putaran pertama musim ini, Bastianini menempati posisi keempat dalam klasemen sementara, dan memiliki tujuan untuk membangun performa konsistennya.

“Setelah hasil bagus di balapan kandang saya di Italia, saya tiba di Belanda dengan motivasi dan tenaga. Saya belum pernah berhasil naik podium di Mugello pada masa lalu, dan keberhasilan tahun ini, meskipun saya masih merasa ada sesuatu yang hilang, memberi saya harapan untuk balapan berikutnya,” ungkap Bastianini.

“Kami akan bekerja keras sejak sesi pertama pada hari Jumat untuk dapat memperjuangkan posisi teratas,” ujarnya menambahkan.

Adapun MotoGP Belanda hari pertama, Jumat (28 Juni) diisi dengan FP1 dan latihan yang dimulai masing-masing pukul 15.45 WIB dan 20.00 WIB. Lebih lanjut pada Sabtu (29 Juni), FP2 dimulai pukul 15.00 WIB, sesi kualifikasi pada pukul 15.50 WIB, dan Sprint pada pukul 20.00 WIB. Balapan utama akan digelar pada Minggu (30 Juni) pukul 19.00 WIB.

Selanjutnya: Jadwal MotoGP Belanda 2024 dan Klasemen

<!--more-->

Jadwal MotoGP Belanda 2024:

Jumat, 28 Juni 2024
15:45-16:30 WIB: Latihan bebas 1
20:00-21:00 WIB: Latihan.

Sabtu, 29 Juni 2024
15:10-15:40 WIB: Latihan Bebas 2
15:50-16:05 WIB: Kualifikasi 1
16:15-16:30 WIB: Kualifikasi 2
20:00 WIB: Sprint Race (13 Laps).

Minggu, 30 Juni 2024
14:40-14:50 WIB: Warm Up MotoGP
19:00 WIB: Race MotoGP (26 Laps) - Live Trans7.

Klasemen MotoGP 2024

1. Jorge Martin: 171 poin
2. Francesco Bagnaia: 153 poin
3. Marc Marquez: 136 poin
4. Enea Bastianini: 114 poin
5. Pedro Acosta: 101 poin
6. Maverick Viñales: 100 poin
7. Brad Binder: 85 poin
8. Aleix Espargaro: 82 poin
9. Fabio di Giannantonio: 74 poin
10. Alex Marquez: 51 poin.

Pilihan Editor: 10 klub Liga 1 2024-2025 Ini Belum Penuhi Standar Lisensi, Harus Jalani Remedial

Berita terkait

MotoGP Belanda 2024: Marc Marquez Dapat Penalti 5 Detik, Melorot dari Posisi Finis Keempat ke Urutan 10

23 jam lalu

MotoGP Belanda 2024: Marc Marquez Dapat Penalti 5 Detik, Melorot dari Posisi Finis Keempat ke Urutan 10

Pembalap Gresini Racing Team, Marc Marquez terkena hukuman penalti 16 detik karena tekanan ban rendah saat MotoGP Belanda 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP Belanda 2024 setelah Francesco Bagnaia Sapu Bersih 2 Kemenangan

1 hari lalu

Klasemen MotoGP Belanda 2024 setelah Francesco Bagnaia Sapu Bersih 2 Kemenangan

Tak ada perubahan dalam posisi lima besar klasemen pembalap setelah balapan MotoGP Belanda 2024 usai. Francesco Bagnaia mampu menipis jarak.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Belanda 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Finis Kedua, Marc Marquez Keempat

1 hari lalu

Hasil MotoGP Belanda 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Finis Kedua, Marc Marquez Keempat

Francesco Bagnaia menjuarai balapan MotoGP Belanda 2024, Minggu, 30 Juni. Ia menorehkan dobel karena sehari sebelumnya juga menjuarai sprint race.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Belanda 2024: Jorge Martin Dihukum Penalti Turun 3 Grid, Awali Balapan dari Posisi Kelima

1 hari lalu

Jadwal MotoGP Belanda 2024: Jorge Martin Dihukum Penalti Turun 3 Grid, Awali Balapan dari Posisi Kelima

Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, dihukum penalti turun tiga grid dan akan memulai start di posisi kelima dalam gelaran MotoGP Belanda 2024

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024 dan Klasemennya: Bagnaia Juara, Martin Kedua, Marquez Gagal Finis

2 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2024 dan Klasemennya: Bagnaia Juara, Martin Kedua, Marquez Gagal Finis

Francesco Bagnaia berhasil menjuarai sprint race MotoGP Belanda 2024. Jorge Martin finis kedua, sedangkan Marc Marquez gagal finis.

Baca Selengkapnya

Jadi Rekan Setim di MotoGP 2025, Apa Kata Marc Marquez dan Francesco Bagnaia?

2 hari lalu

Jadi Rekan Setim di MotoGP 2025, Apa Kata Marc Marquez dan Francesco Bagnaia?

Dua pembalap yang bersaing berebut gelar juara di musim ini, Marc Marquez dan Francesco Bagnaia, akan menjadi rekan setim di MotoGP 2025.

Baca Selengkapnya

Jelang MotoGP Belanda 2024, Marc Marquez Bicara Kepindahan ke Tim Pabrikan Ducati dan Soal Jorge Martin

3 hari lalu

Jelang MotoGP Belanda 2024, Marc Marquez Bicara Kepindahan ke Tim Pabrikan Ducati dan Soal Jorge Martin

Mendapatkan promosi ke tim pabrikan Ducati pada MotoGP 2025 membuat rencana sekaligus pertaruhan besar Marc Marquez komplet.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Belanda 2024: Begini Persiapan Quartararo, Alex Rins, Bezzecchi, dan Di Giannantonio

4 hari lalu

Jadwal MotoGP Belanda 2024: Begini Persiapan Quartararo, Alex Rins, Bezzecchi, dan Di Giannantonio

Persiapan Fabio Quartararo, Alex Rins, Marco Bezzecchi, dan Fabio Di Giannantonio menghadapi MotoGP Belanda 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP 2024: GP Belanda Berlangsung Akhir Pekan Ini, Simak Klasemennya

5 hari lalu

Jadwal MotoGP 2024: GP Belanda Berlangsung Akhir Pekan Ini, Simak Klasemennya

Jadwal MotoGP 2024 akan kembali bergulir usai libur selama tiga pekan. Rangkaian lomba seri kedelapan akan berlangsung di Belanda, akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 Ajang Promosi Sportainment Kelas Dunia

9 hari lalu

Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 Ajang Promosi Sportainment Kelas Dunia

Keterlibatan Pertamina merupakan realisasi atas komitmen untuk membawa International MotorSport ke Indonesia

Baca Selengkapnya