Klasemen Copa America 2024 Grup A: Timnas Argentina dan Kanada Lolos, Siapa Calon Lawan Mereka di Babak Perempat Final?

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 30 Juni 2024 10:59 WIB

Pemain timnas Argentina, Nicolas Otamendi berebut bola dengan pemain Peru dalam laga penyisihan grup A Copa America di Hard Rock Stadium, Florida, AS, 29 Juni 2024. REUTERS/Agustin Marcarian

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Argentina dan Timnas Kanada melaju ke babak perempat final Copa America 2024 mewakili Grup A. Mereka lolos sebagai juara dan runner-up grup dan masih menantikan lawan.

Argentina tercatat menempati peringkat pertama klasemen akhir Grup A Copa America 2024 setelah mampu menyapu bersih tiga pertandingan dan mengumpulkan total sembilan poin, demikian catatan Conmebol.

Pada pertandingan ketiga Grup A, Argentina tercatat mampu mengalahkan Peru dengan skor 2-0 berkat brace yang dicatatkan oleh penyerang Inter Milan Lautaro Martinez.

Sementara itu, Kanada memastikan langkahnya ke perempat final Copa America 2024 setelah ditahan imbang 0-0 oleh Cile. Hasil imbang tersebut membuat Kanada mengamankan tempat kedua klasemen akhir Grup A dengan torehan empat poin dari tiga pertandingan.

Berikut klasemen akhir Grup A Copa America 2024

NoNegaraMainGol Poin
1Argentina359
2Kanada3-14
3Chile3-12
4Peru3-31


Siapa Calon Lawan Argentina dan Kanada?

Sebagai juara grup, Argentina akan ditantang peringkat kedua Grup B pada babak perempat final Copa America 2024 di Stadion NRG, Houston, Texas, Jumat, 5 Juli. Sedangkan, Kanada akan berjumpa juara Grup B sehari kemudian.

Di Grup B, Vanezuela kini memuncaki klasemen dengan nilai 6. Sedangkan Ekuador dan Meksiko menempati posisi kedua dan ketiga dengan nilai 3.

Pada laga terakhir grup ini, Meksiko akan menghadapi Ekuador, sedangkan Jamaika menghadapi Venezuela. Dalam laga nanti, Venezuela membutuhkan hasil seri untuk menjadi juara grup. Sedangkan Meksiko dan Ekuador akan berduel untuk berebut tiket perempat final.

Pilihan Editor: Analisis Euro 2024: Ini Faktor Pembeda yang Membuat Timnas Swiss Bisa Menyingkirkan Juara Bertahan Italia

Advertising
Advertising

Berita terkait

Prediksi Argentina vs Ekuador di Perempat Final Copa America 2024: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Formasi

3 jam lalu

Prediksi Argentina vs Ekuador di Perempat Final Copa America 2024: Jadwal, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Formasi

Duel Timnas Argentina vs Ekuador akan tersaji di babak perempat final Copa America 2024 di NRG Stadium, Houston, Texas, pada Jumat, 5 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Argentina vs Ekuador di Copa America 2024, Lionel Scaloni Belum Pastikan Lionel Messi Bisa Main

5 jam lalu

Jadwal Argentina vs Ekuador di Copa America 2024, Lionel Scaloni Belum Pastikan Lionel Messi Bisa Main

Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni, menyatakan Lionel Messi masih diragukan akan bisa tampil untuk laga perempat final Copa America 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Perempat Final dan Daftar Top Skor Copa America 2024, Ada Argentina vs Ekuador, Uruguay vs Brasil

8 jam lalu

Jadwal Perempat Final dan Daftar Top Skor Copa America 2024, Ada Argentina vs Ekuador, Uruguay vs Brasil

Delapan negara sudah memastikan langkahnya ke babak perempat final Copa America 2024 pada Rabu, 3 Juli 2024

Baca Selengkapnya

Jadwal Argentina vs Ekuador di Perempat Final Copa America 2024, Lionel Messi Mulai Kembali Berlatih

21 jam lalu

Jadwal Argentina vs Ekuador di Perempat Final Copa America 2024, Lionel Messi Mulai Kembali Berlatih

Lionel Messi kembali berlatih bersama tim nasional Argentina pada sesi latihan hari Selasa waktu setempat, 2 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

5 Bintang Argentina Juara Piala Dunia yang Berlaga di Copa America 2024

23 jam lalu

5 Bintang Argentina Juara Piala Dunia yang Berlaga di Copa America 2024

Sejumlah bintang peraih piala dunia 2022 masuk dalam skuad Argentina di Copa America 2024

Baca Selengkapnya

Copa America 2024: Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final dan Jadwalnya

1 hari lalu

Copa America 2024: Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final dan Jadwalnya

Tuntas sudah babak penyisihan grup Copa America 2024. Timnas Brasil menjadi tim terakhir yang lolos ke babak perempat final.

Baca Selengkapnya

Hasil Copa America 2024: Imbang Lawan Brasil, Kolombia Lolos Perempat Final sebagai Juara Grup

1 hari lalu

Hasil Copa America 2024: Imbang Lawan Brasil, Kolombia Lolos Perempat Final sebagai Juara Grup

Timnas Kolombia mempertahankan rekor tak terkalahkan dalam 26 pertandingan sejak Maret 2022, usai bermain imbang lawan Brasil di Copa America 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Copa America 2024 Rabu 3 Juli: Brasil vs Kolombia dan Kosta Rika vs Paraguay

1 hari lalu

Jadwal Copa America 2024 Rabu 3 Juli: Brasil vs Kolombia dan Kosta Rika vs Paraguay

Jadwal Copa America 2024 menyisakan dua laga terakhir babak penyisihan grup, yakni Brasil vs Kolombia dan Kosta Rika vs Paraguay.

Baca Selengkapnya

Copa America 2024: Rekap Hasil Selasa 2 Juli, Daftar Tim yang Lolos Perempat Final, dan Jadwalnya

2 hari lalu

Copa America 2024: Rekap Hasil Selasa 2 Juli, Daftar Tim yang Lolos Perempat Final, dan Jadwalnya

Jadwal Copa America 2024 menyisakan dua laga terakhir babak penyisihan grup. Sudah ada enam tim yang lolos ke perempat final, terbaru Timnas Uruguay.

Baca Selengkapnya

Hasil Copa America 2024: Uruguay dan Panama Lolos ke Perempat Final, Tuan Rumah AS Tersingkir

2 hari lalu

Hasil Copa America 2024: Uruguay dan Panama Lolos ke Perempat Final, Tuan Rumah AS Tersingkir

Pemain bertahan Timnas Uruguay Mathias Olivera mencetak gol tunggal untuk membawa timnya ke perempat final Copa America 2024.

Baca Selengkapnya