Grand Final Proliga 2024: Jakarta LavAni Optimistis Raih Gelar Ketiga secara Beruntun

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 18 Juli 2024 06:32 WIB

Jakarta LaVani Allo Bank. (Proliga)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim bola voli putra Jakarta LavAni Allo Bank optimistis bisa menjuarai Proliga 2024 sekaligus meraih gelar untuk ketiga kali secara beruntun. Di babak final mereka akan kembali menghadapi Jakarta Bhayangkara Presisi di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu, 21 Juli.

"Tentunya ada motivasi lain bagi Jakarta LavAni ketika akan berlaga di final pada 2024 ini. Bahwa LavAni adalah tim yang dibentuk oleh Presiden Republik Indonesia ke-6, Bapak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono), mereka dari 2019 terbentuk namun prestasinya kita lihat bahwa di 2022 juara, 2023 juga juara," kata Asisten Pelatih Jakarta LavAni, Samsul Jais, kepada pewarta, Rabu.

"Final kali ini ada motivasi khusus kami ingin mencetak sejarah bahwa LavAni adalah satu-satunya tim yang menjuarai tiga kali berturut-turut pada Proliga," kata dia lagi.

Dio Zulkifli dan kawan-kawan menatap babak final dengan kondisi prima usai tampil impresif sepanjang babak final four dengan menyapu bersih enam pertandingan dengan kemenangan.

Selain itu, Samsul Jais juga mengkonfirmasi bahwa outside hitter, Boy Arnez yang sebelumnya sempat mengalami cedera kini dipastikan dapat diturunkan kembali saat bersua Jakarta Bhayangkara Presisi.

Advertising
Advertising

"Sudah kami informasikan tadi bahwa sepulangnya kami dari Semarang di hari Selasa pagi. Boy sudah berlatih dan langkah demi langkah akan pulih dengan harapan bahwa kami pastikan Boy akan tampil di final," ujar dia.

Tim asuhan Nicolas Vives tersebut tidak melakukan persiapan secara khusus menatap laga final karena menurut Samsul Jais baik Jakarta LavAni maupun Jakarta Bhayangkara Presisi sudah sama-sama mengetahui kelemahan tim masing-masing dari beberapa pertemuan terakhir di Proliga 2024.

Di laga final nanti, Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) telah mengkonfirmasi menjual 85 persen tiket dari 14.500 kursi penonton yang disediakan untuk duel perebutan gelar juara tersebut.

Selanjutnya: Jadwal Grand Final Proliga 2024

Berita terkait

Klasemen Akhir Bola Voli Putra dan Putri PON 2024 Serta Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final

21 jam lalu

Klasemen Akhir Bola Voli Putra dan Putri PON 2024 Serta Daftar Tim yang Lolos ke Perempat Final

Babak penyisihan Bola Voli Indoor PON 2024 telah rampung digelar, Minggu, 15 September. Delapan tim putra dan putri melaju ke perempat final

Baca Selengkapnya

Masih Muncul Kabar Viral Soal Arena PON 2024 yang Bermasalah, Begini Tanggapan Menpora Dito Ariotedjo

2 hari lalu

Masih Muncul Kabar Viral Soal Arena PON 2024 yang Bermasalah, Begini Tanggapan Menpora Dito Ariotedjo

Ketika PON 2024 sudah bergulir, media sosial masih diramaikan kabar viral soal arena yang belum selesai atau masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Matchday Kedua Bola Voli PON 2024 Kamis 12 September: Putra dan Putri Jabar Menang

3 hari lalu

Rekap Hasil Matchday Kedua Bola Voli PON 2024 Kamis 12 September: Putra dan Putri Jabar Menang

Tim putra dan putri dari Jawa Barat kompak meraih kemenangan pada matchday kedua bola voli PON 2024.

Baca Selengkapnya

Akses ke Venue Bola Voli PON 2024 Belum Siap, Menpora Dito Ariotedjo Minta Maaf

4 hari lalu

Akses ke Venue Bola Voli PON 2024 Belum Siap, Menpora Dito Ariotedjo Minta Maaf

Menpora Dito Ariotedjo memastikan pembangunan akses ke venue bola voli PON 2024 dikebut.

Baca Selengkapnya

Atlet Bola Voli PON 2024 Berharap Akses Jalan ke Arena Bisa Segera Rampung

4 hari lalu

Atlet Bola Voli PON 2024 Berharap Akses Jalan ke Arena Bisa Segera Rampung

Atlet-atlet peserta dari cabang olahraga bola voli indoor berharap akses jalan ke tempat pertandingan PON 2024 bisa segera rampung.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Bola Voli Putra dan Putri PON 2024 pada Rabu 11 September

5 hari lalu

Rekap Hasil Bola Voli Putra dan Putri PON 2024 pada Rabu 11 September

Tim bola voli putra dan putri tuan rumah Sumatera Utara meraih kemenangan pada hari pertama babak penyisihan grup PON 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Voli PON 2024: Digelar Rabu Hari Ini 11 September setelah Tertunda karena Jalan dan Fasilitas Belum Siap

5 hari lalu

Jadwal Bola Voli PON 2024: Digelar Rabu Hari Ini 11 September setelah Tertunda karena Jalan dan Fasilitas Belum Siap

Cabang olahraga bola voli indoor PON 2024 Aceh-Sumut yang sempat diundur karena akses jalan dan fasilitanya belum siap akan digelar mulai Rabu ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Pertandingan Bola Voli PON 2024 Diundur Sehari karena Akses Jalan ke GOR Belum Rampung

6 hari lalu

Jadwal Pertandingan Bola Voli PON 2024 Diundur Sehari karena Akses Jalan ke GOR Belum Rampung

Jadwal pertandingan cabang olahraga bola voli pada PON 2024 Aceh-Sumut harus diundur sehari karena akses jalan belum rampung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Livoli Divisi Utama 2024: Digelar Mulai 22 Oktober di Tiga Kota, Diikuti 10 Tim

11 hari lalu

Jadwal Livoli Divisi Utama 2024: Digelar Mulai 22 Oktober di Tiga Kota, Diikuti 10 Tim

Sebanyak 10 tim akan bersaing di kompetisi bola voli nasional, Livoli Divisi Utama 2024, yang dijadwalkan berlangsung 22 Oktober hingga 23 November.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2025 Digelar 3 Januari hingga 11 Mei, Tim Putra Ketambahan Surabaya Samator

19 hari lalu

Jadwal Proliga 2025 Digelar 3 Januari hingga 11 Mei, Tim Putra Ketambahan Surabaya Samator

Kompetisi bola voli nasional, Proliga 2025, dijadwalkan berlangsung 3 Januari hingga 11 Mei 2025. Surabaya Samator yang sempat absen kembali ikut.

Baca Selengkapnya