Lolos ke Babak Perempat Final Japan Open 2024, Fajar / Rian Ingin Perbaiki Performa

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 22 Agustus 2024 10:57 WIB

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Kredit: Tim Media dan Humas PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda putra Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto (Fajar / Rian) bertekad memperbaiki performa dalam babak perempat final Japan Open 2024 pada Jumat, 23 Agustus, setelah tampil kurang baik pada babak 16 besar hari ini di Yokohama.

Fajar / Rian menang 16-21, 21-8, 21-15 atas pasangan Malaysia Choong Hon Jian / Muhammad Haikal pada babak kedua.

“Bersyukur bisa memenangkan pertandingan dan dijauhkan dari cedera. Tetapi secara keseluruhan tidak puas karena permainan saya hari ini bisa dibilang buruk,” kata Fajar dalam keterangan PBSI.

“Saya tidak bisa mengontrol permainan di area depan dengan baik. Saya masih terburu-buru dan banyak melakukan kesalahan. Terutama di gim pertama. Itu permainan yang buruk,” kata dia.

Unggulan keempat itu berjanji mengubah strategi dan pola permainan pada gim kedua dan ketiga.

Advertising
Advertising

“Kami bermain lebih enjoy lagi. Kami mengubah pola permainan dan lebih berani bermain bola panjang. Seperti di gim pertama, lawan juga menerapkan bermain panjang dan itu cukup mengagetkan kami,” kata Fajar.

“Setelah itu saya lawan balik dan akhirnya bisa meraih poin demi poin. Tadi di gim ketiga kami sempat kehilangan lima poin beruntun karena lawan juga bermain baik. Mereka juga memiliki servis yang baik."

Fajar / Rian akan berjumpa dengan wakil Malaysia lainnya, Goh Sze Fei/Nur Izzudin, pada babak delapan besar esok.

“Besok kami akan bertemu pasangan Malaysia lagi. Ini pasti juga tidak mudah, apalagi, akhir-akhir ini penampilan lawan juga baik dan trennya lagi naik. Jadi kami harus mewaspadai lawan. Nanti kami akan melihat rekaman video pertandingan lawan,” kata Rian.

“Di dua pertandingan yang sudah dijalani, kami belum bisa in dan belum bermain 100 persen. Juga masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Karena itu, untuk pertandingan besok, semoga kami bisa lebih safe, lebih taktis, dan mengurangi kesalahan sendiri,” kata dia.

Indonesia memiliki tujuh wakil di babak 16 besar Japan Open 2024 hari ini, dua di antaranya sudah lolos, termasuk Fajar / Rian.

Pilihan Editor: Marselino Ferdinan Gabung Oxford United, Simak Profil Klub Ini

Berita terkait

Rekap Hasil China Open 2024 pada Selasa 17 September: Fikri / Daniel dan Ginting Lolos ke Babak 2, Chico Tersingkir

8 jam lalu

Rekap Hasil China Open 2024 pada Selasa 17 September: Fikri / Daniel dan Ginting Lolos ke Babak 2, Chico Tersingkir

Tujuh wakil Indonesia lainnya baru akan memulai kiprahnya di China Open 2024 pada Rabu, 18 September 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Bulu Tangkis PON 2024 Selasa 17 September: Jateng Mendominasi Babak Semifinal

10 jam lalu

Rekap Hasil Bulu Tangkis PON 2024 Selasa 17 September: Jateng Mendominasi Babak Semifinal

Babak perempat final cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 Aceh-Sumut sudah tuntas digelar. Jateng mendominasi.

Baca Selengkapnya

Bulu Tangkis PON 2024: Rekap Hasil Babak 16 Besar dan Jadwal Perempat Final Selasa Hari Ini 17 September

23 jam lalu

Bulu Tangkis PON 2024: Rekap Hasil Babak 16 Besar dan Jadwal Perempat Final Selasa Hari Ini 17 September

Rangkaian pertandingan babak 16 besar cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024. Simak rekap hasil dan jadwal babak perempat final.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bulu Tangkis PON 2024 Senin 16 September: Peserta Bersaing di Babak 16 Besar, Ada 40 Pertandingan

1 hari lalu

Jadwal Bulu Tangkis PON 2024 Senin 16 September: Peserta Bersaing di Babak 16 Besar, Ada 40 Pertandingan

Cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 Aceh-Sumut akan memasuki babk 16 besar.

Baca Selengkapnya

Jadi Runner-up Hong Kong Open 2024, Sabar / Reza Tetap Bersyukur Meski Gagal Juara

2 hari lalu

Jadi Runner-up Hong Kong Open 2024, Sabar / Reza Tetap Bersyukur Meski Gagal Juara

Sabar / Reza hanya bisa menjadi finalis Hong Kong Open 2024 setelah kalah menghadapi wakil Korea Selatan di final dalam dua game langsung.

Baca Selengkapnya

Hasil Hong Kong Open 2024: Putri Kusuma Wardani Gagal Juara Usai Ditekuk Wakil Cina Han Yue

2 hari lalu

Hasil Hong Kong Open 2024: Putri Kusuma Wardani Gagal Juara Usai Ditekuk Wakil Cina Han Yue

Putri Kusuma Wardani tak menampilkan perfroma terbaiknya di final Hong Kong Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Hong Kong Open 2024: Sabar / Reza Gagal Juara, Takluk Lawan Pasangan Korea Unggulan Ketiga

2 hari lalu

Hasil Final Hong Kong Open 2024: Sabar / Reza Gagal Juara, Takluk Lawan Pasangan Korea Unggulan Ketiga

Sabar / Reza kalah dalam dua game langsung menghadapi wakil Korea Selatan Kang Min Hyuk / Seo Seung Jae di final Hong Kong Open 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Final Hong Kong Open 2024 Minggu, Indonesia Punya 2 Wakil: Sabar / Reza dan Putri KW

2 hari lalu

Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Final Hong Kong Open 2024 Minggu, Indonesia Punya 2 Wakil: Sabar / Reza dan Putri KW

Cina memiliki lima wakil, paling banyak di final Hong Kong Open 2024, dengan dipastikan membawa pulang satu gelar juara.

Baca Selengkapnya

Putri Kusuma Wardani Lolos ke Final Hong Kong Open 2024, Jadi Final Pertama di Level Super 500

3 hari lalu

Putri Kusuma Wardani Lolos ke Final Hong Kong Open 2024, Jadi Final Pertama di Level Super 500

Atlet tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, melaju ke laga puncak Hong Kong Open 2024. Ia mengalahkan wakil Jepang Tomoka Miyazaki.

Baca Selengkapnya

Kata Sabar / Reza Usai Lolos ke Babak Final Hong Kong Open 2024, Siap Hadapi Laga Berat

3 hari lalu

Kata Sabar / Reza Usai Lolos ke Babak Final Hong Kong Open 2024, Siap Hadapi Laga Berat

Sabar / Reza tak gentar menghadapi lawan yang lebih berpengalaman di final Hong Kong Open 2024. Ditunggu pasangan unggulan.

Baca Selengkapnya