Muhammad Zul Ilmi Raih Emas Angkat Besi PON 2024 Tepat di Hari Ulang Tahun Ke-28

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 7 September 2024 20:51 WIB

Lifter Aceh, Muhammad Zul Ilmi (kedua dari kanan), berfoto bersama keluarganya setelah tampil pada pertandingan angkat besi kelas 89 kilogram putra Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumatera Utara 2024, di GOR Seramoe, Banda Aceh, Sabtu, 7 September 2024. (ANTARA/RAUF ADIPATI)

TEMPO.CO, Jakarta - Muhammad Zul Ilmi sukses memboyong medali emas untuk Aceh dari cabang angkat besi kelas 96 kilogram putra pada Pekan Olahraga Nasional Aceh-Sumatera Utara (PON 2024) di GOR Seramoe, Banda Aceh, Sabtu.

Raihan medali emas ini menjadi semakin istimewa, karena didapatkan bertepatan dengan hari kelahiran pemuda asal Banda Aceh tersebut. Pada Sabtu ini, ia tepat merayakan ulang tahun ke-28.

Kegembiraan Zul Ilmi pun semakin lengkap, sebab keluarga tercintanya memberikan dukungan saat ia bertanding, serta langsung menemuinya setelah jumpa pers purna pertandingan.

“Ini jadi kado saya juga,” kata Zul Ilmi saat ditemui di GOR Seramoe.

Bagi tim Aceh, medali yang disumbangkan Zul Ilmi merupakan medali emas kedua dari cabang angkat besi setelah pada Jumat, 6 September, Bambang Wijaya menyumbang medali emas dari kelas 81 kilogram putra.

Advertising
Advertising

Namun selain bergembira atas raihan medali emas dan perayaan hari kelahiran, Zul Ilmi memiliki pengalaman mendebarkan sebelum bertanding.

Ia bercerita bahwa dua hari sebelum bertanding, dirinya mengalami masalah mati listrik saat sedang berada di tempat penginapan.

“Kami tuan rumah dititipkan di Bapelkes (Balai Pelatihan Kesehatan Aceh), bukan hotel. Jadi saya pulang Jumatan, lampunya masih hidup, kemudian saya naik lift. Pas mau sampai (lantai tujuan), mati lampu. Saya sendirian. Panik. Aduh. Istighfar saja. Habis itu minta tolong baru dibukain, untungnya saya tidak berpikiran buruk-buruk,” ucapnya.

“Setelah itu minta tolong, baru dia (petugas) naik ke atas. Saya pikir emang sudah jatuh lah. Itu deg-degan banget. Ada tiga menit di lift mati. Trauma sekali. Hari ini penonton deg-degan kan, kemarin saya,” tambahnya sambil tertawa.

Perihal pertandingannya pada hari ini, posisi Zul Ilmi yang telah dua kali tampil di SEA Games itu sempat terancam saat pesaingnya, Andianto Gulo, menaikkan beban angkatan clean and jerk sampai 192 kilogram pada percobaan terakhirnya. Seandainya Andianto berhasil mengangkat beban itu, Zul Ilmi akan turun ke posisi kedua.

Namun, Andianto gagal mengangkatnya dan bahkan sampai terjungkal saat berusaha mengangkat.

“Kalau itu tidak (cemas akan terkejar) sih. Saya tahu rekor dia. Jauh dari rekor dia. Saya pernah lihat dia angkat 180 (kilogram), ini tidak mungkin nih,” katanya.

Pilihan Editor: Erick Thohir Minta Elkan Baggott Membuka Diri Agar Bisa Kembali Dipanggil Timnas Indonesia

Berita terkait

Jadwal Tinju PON 2024 Kamis 19 September: Perebutan 20 Medali Emas

7 menit lalu

Jadwal Tinju PON 2024 Kamis 19 September: Perebutan 20 Medali Emas

Cabang olahraga tinju pada PON 2024 Aceh Sumatera Utara memasuki babak final yang akan digelar maraton hari ini. Perebutan 20 medali emas.

Baca Selengkapnya

Usia Baru 13 Tahun, Adelia Chantika Aulia Tebar Pesona di Cabang Renang PON 2024, Raih 3 Emas dan Pecahkan 2 Rekor

1 jam lalu

Usia Baru 13 Tahun, Adelia Chantika Aulia Tebar Pesona di Cabang Renang PON 2024, Raih 3 Emas dan Pecahkan 2 Rekor

Perenang Adelia Chantika Aulia yang baru 13 tahun menjadi salah satu bintang di kolam renang PON 2024, meraih tiga emas dan memecahkan dua rekor.

Baca Selengkapnya

Jatim Rebut Emas Sepak Bola PON 2024 dengan Kalahkan Jabar 1-0, Fakhri Husaini Ungkap Rahasia Sukses di Tengah Persiapan Singkat

1 jam lalu

Jatim Rebut Emas Sepak Bola PON 2024 dengan Kalahkan Jabar 1-0, Fakhri Husaini Ungkap Rahasia Sukses di Tengah Persiapan Singkat

Jawa Timur meraih medali emas sepak bola putra PON 2024 Aceh-Sumatera Utara dengan mengalahkan Jawa Barat 1-0.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

1 jam lalu

Jadwal Bola Voli PON 2024 Kamis 19 September: Putra Jabar Hadapi Jateng, Putri Jabar Lawan Jatim

Jadwal bola voli PON 2024 memasuki babak final Kamis ini, 19 September. Jawa Barat akan tampil di sektor putra dan putri.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

1 jam lalu

Rekap Hasil Semifinal Bulu Tangkis PON 2024 dan Jadwal Final: Ada 2 Partai 'All Jateng Final'

Babak semifinal cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan PON 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasilnya dan jadwal babak final.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Kamis Pagi 19 September: Jabar Geser Jakarta dari Posisi Teratas

2 jam lalu

Klasemen Perolehan Medali PON 2024 Kamis Pagi 19 September: Jabar Geser Jakarta dari Posisi Teratas

Perubahan terjadi di puncak klasemen perolehan medali PON 2024. Pada Kamis pagi, 19 September, Jawa Barat berhasil mengkudeta Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kesiapan Infrastruktur PON 2024 Buruk, Menteri PUPR Terima Undangan Menko PMK untuk Evaluasi

3 jam lalu

Kesiapan Infrastruktur PON 2024 Buruk, Menteri PUPR Terima Undangan Menko PMK untuk Evaluasi

Selain Menteri PUPR dan Menko PMK, agenda rapat evaluasi kesiapan infrastuktur PON 2024 juga mengundang Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo

Baca Selengkapnya

Joe Aditya Jadi Perenang Tersukses di PON 2024, Raih Emas Ke-6 Seraya Pecahkan Rekor Nomor 100 Meter Gaya Bebas

10 jam lalu

Joe Aditya Jadi Perenang Tersukses di PON 2024, Raih Emas Ke-6 Seraya Pecahkan Rekor Nomor 100 Meter Gaya Bebas

Joe Aditya Wijaya Kurniawan kembali menambah raihan medali emasnya dari renang PON 2024. Ia menjadi perentang tersukes dengan 6 emas.

Baca Selengkapnya

Dishub Sumut Luncurkan Transponsumut, Layanan Transportasi Wisata Gratis Bagi Kontingen PON 2024

11 jam lalu

Dishub Sumut Luncurkan Transponsumut, Layanan Transportasi Wisata Gratis Bagi Kontingen PON 2024

Dishub Sumut meluncurkan layanan transportasi wisata gratis bagi kontingen PON 2024 dengan aplikasi TRANSPONSUMUT, apa istimewanya?

Baca Selengkapnya

Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

12 jam lalu

Hasil Bulu Tangkis PON 2024: Jateng Dipastikan Menjadi Juara Umum setelah Ciptakan 'All Jateng Final' di 2 Nomor

Jateng mengunci gelar juara umum cabang olahraga bulu tangkis PON 2024 setelah menghadirkan dua "All Jateng Final".

Baca Selengkapnya