Susanto Jajal Tarung Lawan Mikheil  

Reporter

Editor

Senin, 12 April 2010 19:21 WIB

Utut Adianto. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO Interaktif, Jakarta - Festival catur "Japfa Chess Festival 2010" yang kelima akan kembali digelar di ruang Ramayana Gedung Piramyd KONI Pusat Senayan, Jakarta, pada 14-19 April. Dalam festival kali ini, selain diikuti oleh peserta untuk katagori umum, juga akan dipertandingkan dwitarung internasional putra antara Grand Master Susanto Megaranto melawan GM Mikheil Mchedlishvili dari Georgia dan dwitarung putri antara GM wanita Irene Karisma Sukandar melawan GMW Tania Sachdev dari India.

"Lawan yang akan dihadapi Susanto dan Irene merupakan lawan yang peringkatnya lebih tinggi," kata GM Utut Adianto, Direktur Liga Catur, di gedung KONI, Jakarta, Senin (12/4). Dwitarung putra akan berlangsung enam babak, sedangkan dwitarung putri akan bermain empat babak.

Selain menambah semarak festival catur dari umur 10 hingga veteran, pertandingan dwitarung internasional putra dan putri bertujuan untuk evaluasi program pelatnas Asian Games yang dijalani Susanto dan Irene di bawah pelatih GM Ruslan Scherbakov di Cipanas Jawa Barat sejak 22 Februari lalu. "Menurut pelatihnya, banyak peningkatan, tetapi kita lihat hasilnya nanti," kata Utut.

Susanto yang saat ini memiliki elo rating 2527 akan beradu kemampuan dengan Mikheil yang mempunyai elo rating di atasnya, 2634. Sedangkan lawan tarung Irene yang memiliki elo rating 2316 akan bertarung dengan Tania elo ratingnya lebih tinggi, 2393.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Persatuan Catur Seluruh Indonesia, Kristianus Liem, pertarungan antara Susanto dan Mikheil bisa berjalan seimbang dan ramai. Walapun secara elo ranting jauh di bawah lawan, tetapi Susanto masih didampingi pelatih GM Ruslan. "Di atas kertas kalah tetapi adanya pelatih asing akan bisa membantu," kata Kristianus.

Sedangkan peluang Irene menang dari Tania, menurut Kristianus masih ada asalkan dari pembukaan Irene mampu mengendalikan permainan. Dibantu Ruslan, kata Kristianus kekurangannya bisa diatasi.

Kedua pecatur andalan Indonesia tersebut saat ini masih berada di Kuala Lumpur Malaysia. Mereka baru saja menyelesaikan turnamen catur Kuala Lumpul Open yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia. "Hasilnya termasuk bagus, ada peningkatan setelah berlatih dengan Ruslan di Cipanas," kata Kristianus.

Dari pertandingan itu, Susanto menang 4 kali dan remis 5 kali sehingga mendapat 6,5 poin sekaligus menempati peringkat keempat. Sedangkan Irene mencatat menang 4 kali, remis 3 kali dan kalah 2 kali, sehingga menambah poin 5,5 sekaligus menduduki peringkat ke-30.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

3 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

6 hari lalu

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

12 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

59 hari lalu

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

Nama Garry Kasparov baru saja dimasukkan ke dalam daftar "Teroris dan Ekstremis" oleh badan pemantau keuangan Rusia, Rosfinmonitoring.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

59 hari lalu

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

Garry Kasparov yang merupakan legenda catur dunia, masuk dalam daftar teroris dan ekstremis oleh Rusia. Rekening banknya bisa dibekukan.

Baca Selengkapnya

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

22 Desember 2023

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

Catur memberi empat gelar juara buat Indonesia menjelang tutup tahun 2003.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Laysa Latifah Juara G-18 Asian Youth Chess Championship 2023, Raih Gelar Woman International Master

22 Desember 2023

Berita Catur: Laysa Latifah Juara G-18 Asian Youth Chess Championship 2023, Raih Gelar Woman International Master

Laysa Latifah meraih medali emas G-18 dan Satria Duta dapat medali perunggu B-16 Asian Youth Chess Championship 2023 di Al Ain, UEA.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Menunggu Laysa Latifah Juara di Asian Youth Chess Championship 2023 di UEA

21 Desember 2023

Berita Catur: Menunggu Laysa Latifah Juara di Asian Youth Chess Championship 2023 di UEA

Pecatur putri Indonesia Laysa Latifah berada di puncak klasemen G-18 Asian Youth Chess Championship 2023 yang diadakan di Al Ain, UEA.

Baca Selengkapnya

Diajeng Teresa Singgih Juara Catur Junior Asia Timur 2023, Langsung Dapat Gelar Master Internasional Wanita

9 Desember 2023

Diajeng Teresa Singgih Juara Catur Junior Asia Timur 2023, Langsung Dapat Gelar Master Internasional Wanita

Pecatur Indonesia Master Fide Wanita (MFW) Diajeng Teresa Singgih berhasil menjadi juara kelompok putri Kejuaraan Catur Junior Asia Timur 2023.

Baca Selengkapnya

Aulia Rachmi, Mahasiswa Disabilitas UGM yang Raih 2 Juara di Kejurda Catur

9 November 2023

Aulia Rachmi, Mahasiswa Disabilitas UGM yang Raih 2 Juara di Kejurda Catur

Mahasiswa Departemen Bahasa Indonesia Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada atau UGM ini baru setahun belakangan menekuni catur.

Baca Selengkapnya