Cabang Karate Semakin Optimistis Raih Medali  

Reporter

Editor

Jumat, 1 Oktober 2010 13:22 WIB

Karateka Indonesia asal Papua, Yolanda Asmuruf(kanan). ANTARA/Nyoman Budhiana
TEMPO Interaktif,Jakarta:Pelatih nasional karate, Hasan Basri semakin optimistis tim karate Indonesia bisa meraih medali di Asian Games 2010 yang akan berlangsung di Guangzhou, Cina, November mendatang. Keyakinan itu bertambah setelah melihat penampilan tim karateka Asian Games di Kejuaraan Karate Indonesia Open yang digelar di Denpasar, Bali, pekan lalu.

“Secara keseluruhan, penampilan tim Asian Games tidak ada masalah. Tinggal menjaga performa mereka di masing-masing kelasnya,” kata Hasan saat ditemui di kawasan Senayan, Jumat (1/10).

Sebagai tuan rumah pada kejuaraan itu, Indonesia sukses menjadi juara umum dengan perolehan sembilan emas, 12 perak, 18 perunggu. Peringkat kedua ditempati Malaysia dengan lima emas, enam perak dan dua perunggu. Peringkat ketiga ditempati Vietnam dengan lima emas, satu perak dan tujuh perunggu.

Medali emas, antara lain disumbang dari karateka senior andalan Indonesia, Umar Syarief yang turun di kategori kumite +84 kilogram ini mendapatkan emas setelah mengalahkan Devaraj Venkatesan dari Malaysia. Yulanda Asmuruf, kumite -68 kilogram, juga sukses menggungguli Syakilla Salni dari Malaysia. Donny Dharmawan yang turun di kumite -60 kilogram dan karateka kata Faisal Zainuddin, juga sukses meraih emas.

Kejuaraan itu namun tidak diikuti negara kuat karate di Asia seperti Jepang, Korea Selatan dan Uzbekistan, sehingga kemenangan ini belum bisa menjadi ukuran pada Asian Games nanti. “Jadi kalau ketemu mereka, masih perlu waspada antisipasi karena kita belum tahu kekuatannya,” kata peraih emas Asian Games di Busan Korea Selatan 2002 lalu itu.

Selama sisa waktu sebulan menjelang laga di Guangzhou, Hasan menambahkan jadwal latihan bersama pelatih Jepang, Hideto Tsuhia akan ditambah dari dua kali sehari menjadi tiga kali sehari. “Aturan itu akan mulai diterapkan minggu depan,” katanya. Selain itu, mulai sekarang pemantauan berat badan atlet semakin diperketat.

Program latihan yang akan diberikan, menurut Hasan akan fokus pada mempertajam tangkisan (bloking), tendangan tiap atlet pada senjata andalannya dan kelincahan menghindar dibarengi serangan. Ditambah lagi, penyempurnaan tekniknya. Hasan juga merencanakan tim Asian Games ini uji coba ke Austria Open, 9-10 Oktober mendatang.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Mengenal Milos Pejic, Pelatih Timnas Basket Indonesia

58 hari lalu

Mengenal Milos Pejic, Pelatih Timnas Basket Indonesia

Pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic belakangan disoroti, karena menggunakan pemain muda dalam kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Baca Selengkapnya

Apa Kata Pelatih Timnas Basket Indonesia Milos Pejic yang Dikritik karena Pakai Pemain Muda di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025?

26 Februari 2024

Apa Kata Pelatih Timnas Basket Indonesia Milos Pejic yang Dikritik karena Pakai Pemain Muda di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025?

Pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic sempat dikritik karena memakai pemain muda di kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.

Baca Selengkapnya

Profil Daniel Marthin, Juara Ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024

30 Januari 2024

Profil Daniel Marthin, Juara Ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024

Daniel Marthin meraih gelar juara ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024 bersama pasangannya, Leo Rolly Carnando. Ini profil Daniel.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

14 Januari 2024

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya lifter peraih tiga medali Olimpiade asal Papua, Lisa Raema Rumbewas.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

28 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

Kesuksesan timnas U-23 Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 menjadi salah satu peristiwa penting dalam dunia olahraga yang terjadi pada Mei 2023.

Baca Selengkapnya

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

20 Desember 2023

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

Atlet wushu Nandhira Mauriskha kembali bersiap untuk mencetak prestasi mendunia dalam kompetisi IWUF Athlete of The Year 2023.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri Andalan Klub Bola Voli Daejon Jungkwanjang Red Sparks, Kenapa Dijuluki Megatron?

29 Oktober 2023

Megawati Hangestri Andalan Klub Bola Voli Daejon Jungkwanjang Red Sparks, Kenapa Dijuluki Megatron?

Kenapa Megawati Hangestri dijuluki Megatron? Ini profil andalan pemain klub bola voli Korea Selatan, Daejon Jungkwanjang Red Sparks.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri Mulai Diperhitungkan di Klub Bola Voli Korea Selatan, Raih MVP Bersama Jungkwanjang Red Sparks

21 Oktober 2023

Megawati Hangestri Mulai Diperhitungkan di Klub Bola Voli Korea Selatan, Raih MVP Bersama Jungkwanjang Red Sparks

Atlet bola voli Megawati Hangestri yang kini memperkuat klub bola voli Korea Selatan Jungkwanjang Red Sparks, makin diperhitungkan. Ia meraih MVP.

Baca Selengkapnya

Felix Viktor Iberle Peraih Medali Emas di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Ini Profilnya

16 September 2023

Felix Viktor Iberle Peraih Medali Emas di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Ini Profilnya

Perenang Indonesia Felix Viktor Iberle meraih medali emas untuk gaya bebas 50 meter di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Israel.

Baca Selengkapnya

Luhut Pandjaitan Buka Kejurnas Atletik 2023 di Solo, Ungkap Kisah Kebangkitan di SEA Games

21 Juni 2023

Luhut Pandjaitan Buka Kejurnas Atletik 2023 di Solo, Ungkap Kisah Kebangkitan di SEA Games

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI), Luhut Binsar Pandjaitan, membuka Kejurnas Atletik 2023.

Baca Selengkapnya