Tontowi/Liliyana Ikuti Langkah Hendra/Hasan ke Semifinal

Reporter

Jumat, 3 April 2015 21:58 WIB

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir saat menghadapi ganda inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcoc, di final Prancis Terbuka 2014 di Pierre De Coubertin, Paris, Prancis, 26 Oktober 2014. Owi/Butet menang dua set langsung, 21-9, 21-16. Badmintonindonesia.org

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Ganda campuran terbaik Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, mengikuti langkah ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan ke babak semifinal turnamen bulu tangkis Superseri Primer Malaysia Open 2015, Jumat, 3 April 2015.

Turnamen level tertinggi di dunia ini berlangsung di Stadion Putra, Bukit Jalil, Kuala Lumpur ini berhadiah total 500 ribu dolar Amerika atau Rp 6,4 miliar.

Tontowi/Liliyana membutuhkan waktu 49 menit untuk menyudahi perlawanan pasangan suami-istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, 21-17, 12-21, 21-13. Owi/Butet sapaan ganda campuran Indonesia itu, memegang kendali permainan melalui permainan cepat dan smes akurat.

Pasangan Indonesia ini sempat unggul 16-13, meskipun ganda campuran Inggris itu dapat menyamakan kedudukan 16-16. Owi/Butet mengunci mereka pada kedudukan 21-17.

Pada game kedua, pasangan Inggris itu mampu mengimbangi Owi/Butet dan menyamakan kedudukan 1-1 melalui kemenangan 12-21.

Pada game ketiga Owi/Butet tak lagi memberi peluang kepada pasangan Inggris itu untuk mengembangkan permainan mereka. Game ini menjadi milik Owi/Butet dengan kemenangan 21-13.

“Kami bermain kurang fokus, karena tiba-tiba hilang,” tutur Butet. Padahal, lanjutnya, hal itu membuat 3 poin yang semestinya mereka rebut terlepas. “Saat kami kehilangan fokus, kami tidak segera memperbaiki keadaan. Tahu-tahu lawan sudah menambah beberapa angka.”

Liliyana mengaku ia dan Tontowi selalu saling mengingatkan agar tidak lengah. “Kasalahan pasti ada, karena semua pemain pasti membuat kesalahan. Jadi bergantung pada kami untuk segera memperbaiki kesalahan dan fokus meraih kemenangan,” kata Liliyana lagi.

MASRUR (KUALA LUMPUR)

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

10 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

10 jam lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

11 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

13 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

Setelah mengalahkan Hong Kong, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Uganda di laga kedua Grup C Piala Uber 2024, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

14 jam lalu

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

Lanny / Ribka turun di partai kedua sebagai ganda pertama saat Indoneisa vs Hong Kong di Grup C Piala Uber 2024 pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

15 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

1 hari lalu

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

Tim bulu tangkis putra dan putri Indonesia mengatakan siap untuk bertempur pada laga perdana Piala Thomas dan Piala Uber hari ini.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

2 hari lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

Tim bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia menggelar latihan perdana di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium.

Baca Selengkapnya

Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

3 hari lalu

Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.

Baca Selengkapnya