Panahan Optimistis Raih Tiga Emas di SEA Games  

Selasa, 28 April 2015 17:35 WIB

Seorang Atlet Pelatnas cabang Panahan berlatih di Stadion Panahan, Senayan, (1/3), untuk mempersiapkan dirinya di ajang SEA GAMES XVII Myanmar. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Cabang olahraga panahan optimistis bisa merebut tiga medali emas, dua perak, dan dua perunggu di SEA Games 2015 yang akan digelar di Singapura pada Juni mendatang. Pelatih panahan, Denny Trisyanto, mengatakan saat ini para atletnya sudah mencapai performa yang maksimal.

“Bahkan ada yang melebihi target. Tapi jangan sampai peak performance hanya diraih di latihan atau tryout, di SEA Games juga,” kata Denny di tempat latihan panahan di kawasan Gelora Bung Karno, Selasa, 28 April 2015.

Denny mengatakan ada 13 atlet yang menjadi kontingen Indonesia di SEA Games dari cabang olahraga panahan. Para atlet tengah giat melakukan latihan strategi dan membidik. Latihan digelar dari Senin hingga Sabtu mulai pukul 05.30 hingga siang. “Kalau fisik sekarang sudah tidak digenjot. Kami sekarang lebih menjaga mental dan melatih bidikan,” ujarnya.

Denny mengatakan ada beberapa tahap latihan yang ditempuh para atlet. Pertama, latihan fisik yang mencakup fisik umum, kekuatan umum, daya tahan otot, dan kelenturan badan. Kedua, latihan teknik dan taktik, misalnya penguasaan sistem dan situasi lapangan. “Juga masalah mental para atlet kami latih. Semuanya sudah dilakukan. Jadi sekarang kami lebih berfokus pada bidikan,” ujarnya.

Sebelum bertanding di SEA Games, para atlet panahan akan mengikuti kejuaraan dunia di Shanghai, Cina pada 4-11 Mei 2015. Denny mengatakan tak ada target juara dalam kompetisi tersebut. Kejuaraan itu, kata Denny, hanya akan dimanfaatkan untuk melatih mental atlet dan mengintip kekuatan negara-negara yang akan mengikuti SEA Games. “Untuk mematangkan strategi kami nanti,” ujarnya.

ANGGA SUKMAWIJAYA

Berita terkait

Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

4 jam lalu

Timnas Indonesia Punya Pengalaman Buruk dengan Shen Yinhao, Wasit Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Wasit Shen Yinhao asal Cina pimpin laga semifinal timnas Indonesia vs Uzbekistan. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Milos Pejic, Pelatih Timnas Basket Indonesia

59 hari lalu

Mengenal Milos Pejic, Pelatih Timnas Basket Indonesia

Pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic belakangan disoroti, karena menggunakan pemain muda dalam kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Baca Selengkapnya

Apa Kata Pelatih Timnas Basket Indonesia Milos Pejic yang Dikritik karena Pakai Pemain Muda di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025?

26 Februari 2024

Apa Kata Pelatih Timnas Basket Indonesia Milos Pejic yang Dikritik karena Pakai Pemain Muda di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025?

Pelatih timnas basket Indonesia Milos Pejic sempat dikritik karena memakai pemain muda di kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.

Baca Selengkapnya

Profil Daniel Marthin, Juara Ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024

30 Januari 2024

Profil Daniel Marthin, Juara Ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024

Daniel Marthin meraih gelar juara ganda Daihatsu Indonesia Masters 2024 bersama pasangannya, Leo Rolly Carnando. Ini profil Daniel.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

14 Januari 2024

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya lifter peraih tiga medali Olimpiade asal Papua, Lisa Raema Rumbewas.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

28 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Mei 2023: Timnas U-23 Raih Medali Emas SEA Games, Sukses Piala Dunia Panjat Tebing

Kesuksesan timnas U-23 Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 menjadi salah satu peristiwa penting dalam dunia olahraga yang terjadi pada Mei 2023.

Baca Selengkapnya

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

20 Desember 2023

Siap Berprestasi di IWUF Athlete of The Year 2023, Berikut Profil Atlet Wushu Nandhira Mauriskha

Atlet wushu Nandhira Mauriskha kembali bersiap untuk mencetak prestasi mendunia dalam kompetisi IWUF Athlete of The Year 2023.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri Andalan Klub Bola Voli Daejon Jungkwanjang Red Sparks, Kenapa Dijuluki Megatron?

29 Oktober 2023

Megawati Hangestri Andalan Klub Bola Voli Daejon Jungkwanjang Red Sparks, Kenapa Dijuluki Megatron?

Kenapa Megawati Hangestri dijuluki Megatron? Ini profil andalan pemain klub bola voli Korea Selatan, Daejon Jungkwanjang Red Sparks.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri Mulai Diperhitungkan di Klub Bola Voli Korea Selatan, Raih MVP Bersama Jungkwanjang Red Sparks

21 Oktober 2023

Megawati Hangestri Mulai Diperhitungkan di Klub Bola Voli Korea Selatan, Raih MVP Bersama Jungkwanjang Red Sparks

Atlet bola voli Megawati Hangestri yang kini memperkuat klub bola voli Korea Selatan Jungkwanjang Red Sparks, makin diperhitungkan. Ia meraih MVP.

Baca Selengkapnya

Felix Viktor Iberle Peraih Medali Emas di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Ini Profilnya

16 September 2023

Felix Viktor Iberle Peraih Medali Emas di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Ini Profilnya

Perenang Indonesia Felix Viktor Iberle meraih medali emas untuk gaya bebas 50 meter di World Aquatics Junior Swimming Championships 2023, Israel.

Baca Selengkapnya