Bocah Pebulutangkis Kidal Bikin Juri PB Djarum Takjub  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 1 Juni 2015 05:05 WIB

Ketua Umum PB PBSI Djoko Santoso. ANTARA/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Makassar - Tim pencari bakat Audisi Umum Beasiswa PB Djarum menilai satu dari tiga pebulutangkis yang mendapat super tiket menuju babak final di Kudus memiliki keunikan.

Salah satunya adalah Muhammad Farhan, 10 tahun. Pemain kidal ini dianggap memiliki keistimewaan, yakni smash bagus dan kencang serta ulek atau lincah bergerak. "Pemain kidal itu sulit didapatkan, jadi kami rekrut. Apalagi penampilannya selama audisi menarik perhatian para pencari bakat," ucap Rosiana Tandean, tim pencari bakat PB Djarum, Minggu, 31 Mei 2015.

Menurut Rosiana, peraih supertiket yang berciri khas kidal ini berasal dari Kendari. Bahkan, tim pencari bakat sudah melakukan pemantauan sejak babak penyisihan. "Tapi hari terakhir, dia (Farhan) bermain lemas. Jadi saya tanya ada apa?" ucapnya.

Audisi Umum Djarum di GOR Sudiang, Makassar, diselenggarakan mulai 27-30 Mei 2015. Tim pencari bakat memberikan tiga super tiket kepada atlet yang dinilai memiliki kemampuan mumpuni. Mereka adalah Muhammad Farhan, 10 tahun; Muhammad Wahyudi Ahmad asal Makassar, 14 tahun; dan Rifka Siswati asal Jayapura, 10 tahun.

Ketiga pebulutangkis ini berhak lolos ke babak grand final di GOR Djarum Kudus pada 4-6 September. "Kami memang sudah diskusi dan memutuskan ketiganya barhak diberikan supertiket," ujar Rosiana.

Selain itu, ucap Rosiana, 12 atlet juga lolos otomatis ke babak final karena menjadi yang terbaik di kelasnya. Sebanyak 12 atlet tersebut terdiri atas kategori usia 13 tahun putri bernama Nurul Azmi asal Makassar dan Awaliyah Annisa Putri Sani asal Makassar. Kemudian ada kategori usia 15 tahun putri, yakni Arindi Nurul Amalia asal Makassar dan Nadya Tri Kinanti asal Makassar.

Sedangkan untuk kategori putra usia 13 tahun, yaitu Muhammad Hanis Febriansyah (Makassar), Maulana Yusuf Asdar asal Kendari, Muhammad Rafli (Makassar), Ikram Fajar Akbar (Makassar). Sedangkan untuk kelompok putra usia 15 tahun putra diwakili Muhammad Dzulfikar (Makassar), Ahmad Shahnarki (Makassar), Muhammad Nur Iqram (Makassar), dan Aqsa Faturahman (Pare-pare). "Seluruh atlet yang lolos akan bertanding melawan daerah lain agar lolos di PB Djarum," ujarnya.

Muhammad Farhan sangat bersyukur karena bisa mendapatkan satu tiket menuju ke Kudus. Meskipun pada Audisi Djarum ia sempat tersingkir lantaran kalah melawan klub Filla Watch asal Makassar. "Saya bersyukur karena bisa lolos ke final di Kudus," ucap anak yang masih duduk kelas 4 SD ini. Farhan mengaku sudah bermain bulutangkis sejak duduk di bangku SD kelas 1.

DIDIT HARIYADI

Berita terkait

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

10 menit lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia vs Jepang 1-3 Usai Kekalahan Trias / Rachel

Trias / Rachel yang turun di partai keempat gagal menyumbang poin saat Indonesia vs Jepang di penyisihan Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

37 menit lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

Lanny / Fadia yang dipasangkan di kejuaraan ini, kalah melawan Nami Matsuyama / Chiharu Shida, saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Jepang

1 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Jepang

Ester Nurumi Tri Wardoyo takluk lawan Aya Ohori setelah main tiga game dalam 1 jam 14 menit dalam laga Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Ungkap Kunci Kemenangan Atas Akane Yamaguchi di Piala Uber 2024

2 jam lalu

Gregoria Mariska Tunjung Ungkap Kunci Kemenangan Atas Akane Yamaguchi di Piala Uber 2024

Kemenangan Gregoria Mariska Tunjung atas Akane Yamaguchi di Piala Uber 2024 ini menjadi yang kelima dari 19 pertemuan yang sudah mereka jalani.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Lanny / Fadia Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia vs Jepang Imbang 1-1

2 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Lanny / Fadia Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia vs Jepang Imbang 1-1

Pemain Indonesia Lanny / Fadia kalah atas pasangan Jepang Nami Matsuyama / Chiharu Shida setelah bermain tiga game dalam laga Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Akane Yamaguchi, Indonesia Sementara Unggul 1-0 Atas Jepang

4 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Akane Yamaguchi, Indonesia Sementara Unggul 1-0 Atas Jepang

Dalam laga Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung menaklukkan Akane Yamaguchi dengan skor 17-21, 21-17, 21-13.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ini Alasan Fadia Dipasangkan dengan Lanny untuk Laga Indonesia vs Jepang

7 jam lalu

Piala Uber 2024: Ini Alasan Fadia Dipasangkan dengan Lanny untuk Laga Indonesia vs Jepang

Pelatih Eng Hian menjelaskan alasan Fadia tidak turun bersama Apriyani tetapi dipasangkan dengan Lanny saat Indonesia vs Jepang di Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024 Hari Ini: Simak Susunan Pemain Indonesia vs Jepang, Lanny Dipasangkan dengan Fadia

8 jam lalu

Piala Uber 2024 Hari Ini: Simak Susunan Pemain Indonesia vs Jepang, Lanny Dipasangkan dengan Fadia

Gregoria Mariska Tunjung turun sebagai tunggal pertama dan akan berduel dengan Akane Yamaguchi saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

18 jam lalu

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

Irwansyah mengatakan anak asuhnya siap turun dengan kekuatan terbaik menjelang pertandingan terakhir fase grup Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kondisi Terkini Atlet Tunggal Putri Indonesia Jelang Laga Lawan Jepang di Piala Uber 2024

22 jam lalu

Kondisi Terkini Atlet Tunggal Putri Indonesia Jelang Laga Lawan Jepang di Piala Uber 2024

Pelatih tunggal putri bulu tangkis Indonesia, Herli Djaenudin, memastikan bahwa keempat pemainnya sudah siap menghadpai Jepang di Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya