Indonesia Diminta Bentuk Komite Asian Games  

Sabtu, 13 Juni 2015 16:30 WIB

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nachrawi, melakukan pengecekan lintasan lari ketika berkunjung ke cabang olahraga atletik di Stadion Madya Senayan, Jakarta, 30 Oktober 2014. Imam Nachrawi meninjau beberapa pusat pelatihan cabang olah raga untuk menghadapi Asian Games 2018. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Palembang - Dewan Olimpiade Asia (OCA) meminta Indonesia segera membentuk komite khusus untuk penyelenggaraan ajang olahraga Asian Games. Wakil Dewan Kehormatan OCA Wei Jizhong mengatakan komite tersebut akan menjadi pusat koordinasi perencanaan penyelenggaraan pesta olahraga negara-negara se-Asia yang akan digelar di Indonesia pada 2018.

Masterplan milik Palembang ini luar biasa bagus, begitu pula dengan kota-kota lain. Tapi saya melihat belum ada kesatuan, yakni visi-misi yang akan diambil Indonesia sebagai tuan rumah,” kata Wei saat bertemu Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ishak Mekki dan Ketua Komisi Anggaran Komite Olimpiade Indonesia Ahmede Solihin, Sabtu, 13 Juni 2015.

Menurut Wei, kesamaan visi dan misi sangatlah penting bagi negara yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan multi-event sekelas Asian Games. Apalagi lokasi perlombaan nantinya dibagi dalam tiga wilayah, yaitu Sumatera Selatan, DKI Jakarta, dan Jawa Barat. “Jadi tak perlu ada komite di Palembang, Jakarta, dan Bandung. Nanti akan sulit berkoordinasi, biarkan dipimpin satu orang saja,” ujarnya.

Wei menilai hingga saat ini Indonesia masih kurang gencar melakukan promosi penyelenggaraan Asian Games. Padahal faktor promosi sangat penting untuk menggelorakan semangat negara-negara di Asia. “Dalam roadmap OCA sudah dijelaskan bahwa harus dilakukan jauh-jauh hari. Bahkan untuk broadcast (pertelevisian) harus benar-benar dimatangkan kesiapannya karena di sinilah OCA, Indonesia, dan negara-negara Asia membesarkan Asian Games,” tuturnya.

Asisten III Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan Ahmad Najib mengaku sudah gencar melakukan promosi. Bahkan dia mengklaim bahwa pemerintah Sumatera Selatan sudah menyerahkan masterplan pelaksanaan Asian Games kepada KOI. Namun hingga saat ini belum ada tindak lanjut. “Yang jelas, ketika KOI meminta masterplan, Sumsel langsung menyerahkan dan hingga kini belum ada komunikasi lagi," ucapnya.

ANTARA | ANGGA SUKMAWIJAYA

Berita terkait

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

9 Februari 2024

Gelora Bung Karno Lokasi Kampanye Akbar Prabowo-Gibran, Ini Profil GBK yang Mulai Dibangun Pada 1960

Berikut profil Gelora Bung Karno atau GBK lokasi kampanye akbar Prabowo-Gibran. Mulai dibangun 1960 dan diresmikan 1962. Berapa kapasitasnya?

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

14 Januari 2024

Presiden Jokowi Berduka Atlet Angkat Besi Lisa Rumbewas Meninggal

Presiden Jokowi menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya lifter peraih tiga medali Olimpiade asal Papua, Lisa Raema Rumbewas.

Baca Selengkapnya

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

10 Desember 2023

Profil Eko Yuli Irawan, Peraih Medali Perak Angkat Besi di IWF Grand Prix II 2023 Qatar

Karier gemilang atlet angkat besi Eko Yuli Irawan sudah terlihat sejak 2006. terakhir, raih medali perak di kejuaraan IWF Grand Prix II 2023 Qatar.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

31 Oktober 2023

Evaluasi Asian Games 2023, Menpora Panggil Perwakilan Cabang Olahraga secara Bergantian

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan evaluasi Asian Games 2023 sebagai salah satu persiapan menuju Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Tren Buruk Asian Games Berlanjut ke Denmark Open 2023, Ketua PBSI Soroti Masalah Kepelatihan hingga Demotivasi Atlet

23 Oktober 2023

Tren Buruk Asian Games Berlanjut ke Denmark Open 2023, Ketua PBSI Soroti Masalah Kepelatihan hingga Demotivasi Atlet

Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna membeberkan hasil rapat evaluasi kegagalan Asian Games 2023. Seberapa optimistis ke Olimipiade 2024?

Baca Selengkapnya

Indonesia di Asian Games 2023 Hangzhou: Daftar Cabang dan Atlet Penyumbang Medali serta Posisi dalam Klasemen Akhir

9 Oktober 2023

Indonesia di Asian Games 2023 Hangzhou: Daftar Cabang dan Atlet Penyumbang Medali serta Posisi dalam Klasemen Akhir

Asian Games 2023 Hangzhou sudah berakhir Minggu, 8 Oktober 2023. Simak daftar penyumbang medali bagi Indonesia dan klasemen akhirnya.

Baca Selengkapnya

Target di Asian Games 2023 Gagal Tercapai, Indonesia Tatap Olimpiade 2024

9 Oktober 2023

Target di Asian Games 2023 Gagal Tercapai, Indonesia Tatap Olimpiade 2024

Hingar-bingar pesta olahraga Asian Games 2023 sudah usai. Indonesia yang gagal memenuhi target berfokus menatap Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Games 2023 yang Ditutup Minggu 8 Oktober, Indonesia Posisi 13

8 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Games 2023 yang Ditutup Minggu 8 Oktober, Indonesia Posisi 13

Asian Games 2023 resmi ditutup, Minggu, 8 Oktober. Simak klasemen akhir perolehan medali yang menempatkan Indonesia di posisi 13.

Baca Selengkapnya

Asian Games 2023 Resmi Ditutup, Edisi Berikutnya Digelar di Jepang pada 2026

8 Oktober 2023

Asian Games 2023 Resmi Ditutup, Edisi Berikutnya Digelar di Jepang pada 2026

Asian Games 2023 resmi ditutup melalui upacara megah yang dihiasi pameran teknologi visual tinggi di Stadion Olimpiade Hangzhou, Minggu, 8 Oktober.

Baca Selengkapnya

Drama Penetapan Tersangka Syahrul Yasin Limpo

8 Oktober 2023

Drama Penetapan Tersangka Syahrul Yasin Limpo

Penetapan status tersangka bagi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memunculkan banyak cabang drama dan kasus baru.

Baca Selengkapnya