Alasan Petinju Manny Pacquiao Suka Indonesia dan Ini Pintanya

Reporter

Jumat, 10 Juli 2015 14:36 WIB

Manny "Pacman" Pacquiao. REUTERS/Brendan McDermid

TEMPO.CO, Semarang - Setelah kalah oleh Floyd Mayweather pada Mei lalu, petinju kelas dunia asal Filipina, Manny Pacquiao, datang ke Indonesia. Ia datang bukan untuk bertanding, melainkan menjadi bintang iklan obat herbal PT Sido Muncul. “Ini pertama kali saya ke Indonesia," ujar Pacquiao ketika tiba di Bandar Udara Ahmad Yani, Semarang, 8 Juli 2015.

Petinju yang punya julukan Pacman itu direncanakan akan melakukan pengambilan gambar di Gedung Olahraga Jati Diri, Semarang, yang dilanjutkan ke Pabrik Sido Muncul di Kabupaten Semarang. Pacquiao menyatakan terkesan oleh Indonesia karena telah mengundang dirinya yang justru tak ada kaitannya dengan pertandingan tinju.

Dia mengatakan bersedia menjadi bintang iklan karena produk herbal dari Indonesia tersebut memiliki keunikan. Alasan lain, menurut Pacquiao, ada kemiripan bahasa Indonesia dengan bahasa Tagalog dalam menyebut produk jamu, yaitu Tulak Hangin. "Saya pikir Indonesia memiliki produk yang unik, maksud saya jamu. Tulak Hangin, cukup familiar," kata dia.

Petinju yang sudah merebut gelar juara dunia di tujuh kelas berbeda itu memang memiliki bakat di luar profesinya sebagai jago pukul. Tercatat Pacman juga mahir berakting, menyanyi, dan bermain basket. Dia juga menjadi pelatih tinju dan merupakan tokoh yang cukup berpengaruh di Filipina.

Presiden Direktur PT Sido Muncul Semarang, Irwan Hidayat, mengatakan akan bekerja sama dengan manajemen Pacman untuk pemasaran dan penjualan Tulak Hangin di Filipina. Menurut dia, dengan pemilihan Manny Pacquiao, diharapkan pangsa pasar produk Sido Muncul bakal naik. “Pacman bukan hanya juara dunia, dia milik dunia. Dia mau jadi distributor kami," kata Irwan.

Selain untuk syuting iklan, Pacquiao mempunyai permintaan, yakni ingin mengunjungi terpidana mati kasus narkotik Mary Jane Fiesta Veloso. Keduanya sama-sama berasal dari Filipina. "Ada permintaan untuk bertemu (Mary Jane)," kata Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan, Yogyakarta, Zaenal Arifin.

Pacquiao rencananya akan bertemu dengan Mary Jane pada Jumat besok atau Sabtu mendatang. Kunjungan Pacquiao, kata Zaenal, untuk memberi semangat dan membesarkan hati terpidana mati kasus heroin itu dalam menghadapi eksekusi mati.

EDI FAISOL | MUH SYAIFULLAH

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

15 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

20 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

21 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

23 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

26 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

34 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

35 hari lalu

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

Ellyas Pical merupakan atlet tinju pertama yang mengharumkan nama Indonesia di kelas dunia.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

38 hari lalu

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

Film biopik jatuh bangun kehidupan atlet terus diproduksi antara lain Susi Susanti Love All dan yang terakhir kisah petinju legendaris, Ellyas Pical.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ellyas Pical, Legenda Tinju Indonesia yang Diperankan Denny Sumargo

45 hari lalu

Mengenal Ellyas Pical, Legenda Tinju Indonesia yang Diperankan Denny Sumargo

Serial biopik Ellyas Pical akan menceritakan perjalanan karier legenda tinju Indonesia

Baca Selengkapnya

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

49 hari lalu

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

Anthony Joshua membuat lawannya Francis Ngannou tumbang alias KO dalam dua ronde.

Baca Selengkapnya