Cedera Paksa Bellaetrix Mundur di Tengah Laga Putaran Kedua

Reporter

Kamis, 15 Oktober 2015 20:45 WIB

Pemain Indonesia, Bellaetrix Manuputty, mengalami cedera saat menghadapi pemain Cina, Li Xuerui, dalam semifinal Piala Sudirman 2015 di Cina, 16 Mei 2015. Bellaetrix terpaksa mundur dari pertandingan akibat cederanya. REUTERS/Stringer

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain tunggal putri Pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Bellaetrix Manuputty, terpaksa mundur dari pertandingan putaran kedua turnamen Taiwan Terbuka Grand Prix 2015 saat melawan wakil tuan rumah Shuo Yun Sung, Kamis, 15 Oktober 2015, akibat cedera lutut.

"Saya merasakan sakit yang sama seperti saat cedera pada Piala Sudirman 2015. Saya merasa seperti bertanding pada Piala Sudirman," kata Bella di Taipei, Taiwan, seperti dikutip Tim Humas dan Media Sosial PBSI dalam siaran pers kepada Antara di Jakarta.

Bella, yang merupakan pemain unggulan keenam pada turnamen tingkat grand prix itu, mundur pada game pertama setelah meraih skor 15-16.

Sebelumnya, dalam pertandingan putaran pertama, Bella berhasil menyingkirkan wakil Australia, Hsuan-Yu Wendy Chen, 21-19, 21-11.

Bella mengaku merasa sakit pada lututnya yang terbalut pelindung saat menerima smes Sung yang mengarah sisi belakang lapangan. Atlet putri Indonesia itu sukses mengembalikan serangan lawan. Tapi Bella seakan dipaksa berlari-lari di lapangan sehingga cedera lututnya semakin parah.

"Setelah mengambil smes lawan, sepertinya ada yang tergeser di lutut saya. Saya merasa kaki tidak bisa digerakkan dan sakit sekali. Saya memilih mundur daripada kondisi cedera saya makin parah," ujarnya.

Manajer tim Indonesia yang menemani atlet-atlet Merah Putih di Taiwan, Aryono Miranat, mengatakan Bella harus kembali beristirahat setelah cedera dalam pertandingan putaran kedua di Taiwan Terbuka 2015.

"Penyembuhan setiap pemain berbeda-beda. Misalnya Anissa Saufika, yang dapat sembuh dengan cepat. Tapi Anissa adalah pemain ganda sehingga beban permainan berbeda dengan Bella, yang merupakan pemain tunggal putri," katanya.

Kekalahan Bella membuat Indonesia tidak mempunyai wakil tunggal putri pada babak berikutnya dalam turnamen berhadiah total US$ 50 ribu itu, setelah empat atlet lain gugur dalam pertandingan putaran pertama.

Empat tunggal putri Indonesia yang gugur pada putaran pertama adalah Gregoria Mariska, Fitriani, Lyanny Alessandra Mainaky, serta Yulia Yosephine Susanto.

ANTARA

Berita terkait

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

2 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

3 jam lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

19 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

19 jam lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

20 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

21 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

23 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

Setelah mengalahkan Hong Kong, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Uganda di laga kedua Grup C Piala Uber 2024, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

Lanny / Ribka turun di partai kedua sebagai ganda pertama saat Indoneisa vs Hong Kong di Grup C Piala Uber 2024 pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

1 hari lalu

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

Tim bulu tangkis putra dan putri Indonesia mengatakan siap untuk bertempur pada laga perdana Piala Thomas dan Piala Uber hari ini.

Baca Selengkapnya