MotoGP Belanda: Rossi Juara, Vinales Jatuh, Dovi Pimpin Klasemen

Reporter

Minggu, 25 Juni 2017 19:01 WIB

Valentino Rossi dalam sesi kualifikasi MotoGP Belanda di Sirkuit Assen pada 24 Juni 2017 (yamahamotogp.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Valentino Rossi akhirnya meraih kemenangan pertamanya dalam MotoGP 2017. Pembalap gaek berusia 38 tahun itu menjuarai MotoGP Belanda, yang digelar pada Minggu 25 Juni di Sirkuit Assen. Balapan hari itu juga diwarnai kegagalan Maverick Vinales masuk finis karena jatuh di lap 12.

Rossi yang memakai sasis motor baru untuk balapan di Belanda ini start dari posisi 4, di belakang Johann Zarco, Marc Marquez, dan Danilo Petrucci. Selama 9 lap, posisi pembalap tidak berubah dengan Zarco tetap memimpin di depan.

Baca: Latihan Bebas 1 MotoGP Belanda: Petrucci Tercepat, Rossi Urutan 5

Memasuki lap 10 MotoGP Belanda, Rossi mulai unjuk gigi dengan menggeser Marquez ke posisi ketiga. Gebrakan Rossi semakin menjadi-jadi saat lap 11 dia berhasil memimpin balapan, setelah menyalip Zarco. Rossi terus memimpin, walaupun dia menapat tekanan hebat dari Petrucci, Dovizioso, dan Marquez.

Petrucci bahkan mampu menyalip Rossi di lap 22 yang membuat balapan semakin menengangkan. Namun berbekal kematangan dan ketenangan sebagai pembalap yang sudah memenangi 300 lebih balapan kelas premium, Rossi mampu merebut posisi terdepan lagi di lap 23.

Baca: Jadwal MotoGP Belanda dan Klasemen: Rossi Pede dengan Sasis Baru

Rossi akhirnya menyelesaikan 26 lap MotoGP Belanda sebagai juara, disusul Petrucci sebagai runner up dan Marquez di peringkat 3. Ini adalah kemenangan pertamanya musim ini. Rossi terakhir menjadi juara seri MotoGP dalam MotoGP Catalunya pada 5 Juni 2016. Setelah setahun nirgelar, Rossi akhirnya menjadi juara.

DONNY WINARDI

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

11 jam lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

19 jam lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

20 jam lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

1 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

1 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

2 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

5 hari lalu

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

Jumlah kapal pesiar sungai di Amsterdam meningkat hampir dua kali lipat sejak tahun 2011.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

5 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

8 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

8 hari lalu

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.

Baca Selengkapnya