Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barcelona dan Xavi Hernandez Butuh Penyerang Baru

image-gnews
Pemain Barcelona, Gavi berebut bola dengan pemain Sevilla, Lucas Ocampos dalam Liga Spanyol di Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 21 Desember 2021. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Pemain Barcelona, Gavi berebut bola dengan pemain Sevilla, Lucas Ocampos dalam Liga Spanyol di Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, 21 Desember 2021. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBarcelona mungkin terlihat lebih baik di bawah kepelatihan Xavi Hernandez. Namun, mereka masih kekurangan sentuhan yang efektif di depan gawang. Blaugrana dianggap sangat membutuhkan striker murni.

Memphis Depay yang cedera saat ini adalah pencetak gol terbanyak Barcelona. Akan tetapi,pemain asal Belanda itu juga dianggap belum menampilkan performa meyakinkan sepanjang musim ini.

Semua kekurangan Barcelona tampak dalam pertandingan melawan Sevilla di Estadio Ramon Sanchez-Pizjuan pada hari Selasa, 21 Desember 2021. Ketiadaan penyelesaian akhir yang mematikan membuat Barcelona hanya mampu mencetak satu gol. Tim asuhan Xavi mencoba 23 tembakan, termasuk upaya Ousmane Dembele yang membentur tiang.

Sebelumnya, Sergio Aguero dinilai bisa menjadi tumpuan Barcelona untuk sementara waktu. Namun, ia telah memutuskan pensiun setelah mengalami masalah jantungnya. Martin Braithwaite dan Ansu Fati masih harus absen karena cedera. Artinya, Xavi hanya memiliki Luuk de Jong sebagai satu-satunya striker murni di lini depan Barca.

Namun, De Jong sama sekali bukan tipe striker Barcelona. Xavi pun dipaksa untuk mempromosikan penyerang tim B Ferran Jutgla, yang menjadi pilihan utama dalam dua pertandingan terakhir dan membuka skor melawan Elche.

Empat tim telah mencetak lebih banyak gol daripada Barcelona di La Liga Santander musim ini. Tim-tim seperti Real Madrid, Sevilla, Real Betis dan Valencia semuanya telah mengungguli jumlah gol Blaugrana sejauh ini. Barcelona kini berada di peringkat tujuh klasemen La Liga. Memainkan 18 pertandingan, mereka mengoleksi 28 poin, mencetak 29 gol dan kebobolan 22 gol.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Barcelona akan mencoba untuk menandatangani striker di bursa transfer Januari mendatang. Nama striker Manchester City Ferran Torres dan Manchester United Edinson Cavani menjadi target utama Barcelona.

Selama krisis lini depan menerpa Barcelona, Xavi tampaknya berharap betul timnya bisa memanfaatkan situasi bola mati untuk mencetak gol. Gol Ronald Araujo ke gawang Sevilla menjadi penyelamat Barca agar bisa mencuri satu poin di kandang lawan.

Xavi Hernandez juga membuka skor dari tendangan sudut. Gol itu terjadi dalam kemenangan 3-2 mereka melawan Elche melalui Ferran Jutgla, dengan Ousmane Dembele menjadi pemberi assist pada kedua kesempatan tersebut. Kedua gol itu penting bagi Barcelona untuk memecah kebuntuan melawan Elche. Gol Araujo juga datang di waktu yang tepat untuk menyamakan kedudukan sebelum turun minum.

MARCA

Baca juga : Sevilla Vs Barcelona 1-1, Xavi Hernandez Sebut Timnya Kurang Beruntung

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

11 jam lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.


Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Juan Medina
Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

2 hari lalu

Pemain Manchester City Julian Alvarez. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.


Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

3 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

6 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham berselebrasi. REUTERS/Albert Gea
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.


Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

6 hari lalu

Para pemain Real Madrid melakukan selebrasi usai menang adu penalti atas Manchester City dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Real Madrid lolos ke semifinal setelah menang adu penalti atas Manchester City dengan skor 4-3. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

7 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

7 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

7 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

7 hari lalu

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS/Carl Recine
Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

Manchester City lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Chelsea 1-0 di Wembley, Pep Guardiola mengomel panjang lebar soal pengaturan jadwal.