Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Piala AFF: Timnas U-18 Putri Indonesia Tersingkir Setelah Dikalahkan Thailand 0-3

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Timnas U-18 Putri Indonesia. (pssi.org)
Timnas U-18 Putri Indonesia. (pssi.org)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTimnas U-18 Putri Indonesia kalah 0-3 ketika menghadapi Thailand di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis malam, 28 Juli 2022. Hasil itu membuat Indonesia tersingkir dari Piala AFF U-18 Putri 2022.

Timnas U-18 Putri Indonesia kesulitan meladeni Thailand dalam laga itu. Mereka kebobolan oleh dua gol Supansa Trisutho (menit 3 dan 26) serta gol Pichayatida Manowang (53).

Hasil ini membuat tim asuhan Rudy Eka Priyambada hanya menempati peringkat ketiga Grup A dengan raihan 6 poin dari 4 pertandingan. Indonesia berada di bawah Vietnam dan Thailand yang mengoleksi 9 poin dari 3 laga.

Hanya dua tim teratas yang nantinya lolos ke semifinal. Vietnam dan Thailand, yang masih akan saling berhadapan, sudah memastikan diri melaju dari Grup A.

Jalannya Pertandingan

Sebuah serangan Thailand dari sisi kanan pada menit ke-3 membuat lini pertahanan Indonesia kocar-kacir. Sapuan kapten Indonesia, Nastasia Suci, tidak bagus. Bola justru jatuh ke kaki pemain Thailand yang berdiri bebas di dalam kotak penalti. Supansa Trisutho melepaskan tembakan mendatar yang membuat Thailand memimpin 1-0.

Tertinggal 1 gol, skuad Garuda Pertiwi mencoba bangkit. Sebuah peluang emas didapatkan Sheva Imut pada pertengahan babak pertama. Sodoran salah satu rekannya dari sisi kanan berhasil ia kontrol di dalam kotak penalti. Sheva Imut sempat melakukan satu tekukan sebelum melepaskan tendangan. Sayang, arah tembakannya masih menuju ke kiper Thailand. Bola muntah tembakan Sheva Imut langsung disapu pemain bertahan Thailand.

Di tengah upaya Indonesia untuk menyamakan kedudukan, gawang Fani Supriyanto kembali kebobolan pada menit ke-26. Lagi-lagi, sisi kiri pertahanan Indonesia seakan meninggalkan lubang yang sukses dieksploitasi pemain Thailand. Sebuah umpan terobosan dari rekannya berhasil dikonversikan Supansa Trisutho untuk mencetak gol keduanya sekaligus membahwa Thailand unggul 2-0.

Memasuki babak kedua, Thailand masih mendominasi jalannya pertandingan. Pada menit ke-53, skuad asuhan Miyo Okamoto kembali memperlebar jarak keunggulannya atas Indonesia. Sebuah sepakan dari sekitar kotak penalti yang dilepaskan Pichayatida Manowang tak mampu dihalau Fani Supriyanto. Thailand memimpin 3-0.

Indonesia kembali mencoba menciptakan peluang pada menit ke-65. Situasi set piece coba dimanfaatkan oleh Helsya Maeisyaroh dan kolega Helsya mengirimkan umpan ke kotak penalti. Kemelut sempat terjadi sebelum akhirnya mampu disapu pemain belakang Thailand.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Secara umum, permainan Thailand memang lebih rapi dibandingkan Indonesia. Meski sudah unggul tiga gol, para pemain Thailand tetap tampil menyerang. Percobaan-percobaan dari jarak jauh dipertunjukkan Thailand. Hanya saja kiper Indonesia, Fani Supriyanto masih fokus dalam mengamankan gawangnya.

Para pemain Timnas U-18 Putri Indonesia balik mengancam gawang Thailand pada akhir pertandingan. Marsela Awi melepaskan tendangan terukur yang masih dapat ditepis kiper Thailand.

Bola muntah coba disambar oleh Sheva Imut. Hanya saja pergerakannya masih kalah cepat dari bek Thailand. Tak ada gol tambahan yang tercipta. Indonesia kalah dari Thailand dengan skor 3-0.

Susunan Pemain:

Indonesia: Fani Supriyanto; Nastasia Suci, Azra Zifa, Angelica Mardiansyah, Liza Madjar; Helsya Maeisyaroh, Marsela Awi, Sheva Imut; Aulia Al Mabruroh, Claudia Scheunemann, Mayzura Yusuf.
Pelatih: Rudy Eka Priyambada.

Thailand: Pawarisa Homyamyen; Parichat Thongrong, Supapron Intaraprasit, Suranchana Bamrungwut, Nannare Ngamchoei; Thanchanok Jansri, Natcha Kaewanta, Pichayatida Manowang, Aonpriya Pama; Supansa Trisutho, Aimee Kahapan.
Pelatih: Miyo Okamoto.

Saat ini empat tiket semifinal Piala AFF U-18 Putri 2022 sudah terdistribusi. Dari Grup A, Thailand dan Vietnam sudah lolos. Sedangkan dari Grup B. Australia dan Myanmar sudah lolos. Mereka masih akan berebut posisi juara grup.

Baca Juga: Profil Pemain Timnas U-18 Putri Indonesia Sheva Imut

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

21 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Foto : PSSI
Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

Shin Tae-yong menilai banyak pemain Timnas Indonesia sungkan untuk menegur rekan setimnya yang melakukan kesalahan di lapangan.


Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

22 jam lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

Simak empat pemain yang paling banyak dipanggil ke Timnas Indonesia sepanjang kepelatihan Shin Tae-yong.


Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

23 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam acara meet and greet di Mall Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu, 19 Mei 2024. TEMPO/Randy
Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.


Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Reaksi Shin Tae Yong, pelatih timnas Indonesia saat laga Semifinal Piala Asia AFC U23 Qatar 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Qatar, pada 29 April 2024. Uzbekistan merupakan tim yang tak terkalahkan serta gawangnya belum pernah kebobolan sepanjang Piala Asia U-23 Nurphoto
Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia saat ini bersiap menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026


Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

2 hari lalu

Pemain timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner mencetak gol pada pertandingan Perebutan juara ketiga Piala Asia AFC U23 Qatar 2024 antara Indonesia vs Irak di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Qatar, pada 2 Mei 2024. Cuplikan tayangan RCTI
Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.


Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

2 hari lalu

Martai, jemaah haji berusia 76 tahun asal desa Kampung Kebon Kelapa, Pekayon, Tangerang Raya Provinsi Banten. Dia dan istrinya merupakan kloter 7 fast track yang melangsungkan proses administrasi di Asrama Haji Jakarta, Pondok Gede atau Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG), Gedung Serbaguna 2 pada Senin, 13 Mei 2024. TEMPO/Intan Setiawanty.
Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.


Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hari lalu

Timnas Tanzania. Doc. tff.or.tz.
Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?


Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

3 hari lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia menjalani latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024. Timnas Indonesia menggelar latihan jelang bertanding melawan Vietnam dalam laga lanjutan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis besok. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.


7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hari lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

3 hari lalu

Ilustrasi antusiasme penonton Timnas Indonesia. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.