Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pebasket AS Brittney Griner Divonis 9 Tahun di Rusia, NBA dan WNBA Keluarkan Pernyataan Bersama

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain bola basket AS Brittney Griner, yang ditahan di bandara Sheremetyevo Moskow dan kemudian didakwa dengan kepemilikan ganja ilegal, dikawal di gedung pengadilan di Khimki di luar Moskow, Rusia 4 Agustus 2022. Kirill Kudryavtsev/Pool via REUTERS
Pemain bola basket AS Brittney Griner, yang ditahan di bandara Sheremetyevo Moskow dan kemudian didakwa dengan kepemilikan ganja ilegal, dikawal di gedung pengadilan di Khimki di luar Moskow, Rusia 4 Agustus 2022. Kirill Kudryavtsev/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah pengadilan di Rusia pada Kamis waktu setempat menjatuhkan vonis 9 tahun kepada bintang WNBA asal Amerika, Brittney Griner, karena menyelundupkan dan memiliki narkotika. Reaksi keras pun langsung bermunculan.

Kamis waktu setempat jaksa penuntut di Rusia meminta Griner dijatuhi hukuman penjara 9 1/2 tahun dalam tuntutan terakhir yang dibuatnya dalam persidangan atlet bola basket putri AS itu.

Center Phoenix Mercury itu ditahan sejak 17 Februari setelah digelandang di sebuah bandara di Moskow.

Pihak berwenang di sana mengaku menemukan minyak ganja dalam tabung vape di kopernya. Minyak ganja merupakan barang terlarang di Rusia.

Griner kembali ke Rusia guna membela UMMC Ekaterinburg yang dia perkuat selama playoff WNBA (liga basket profesional wanita di Amerika Serikat) setelah jeda FIBA.

Belum lama dalam peradilan itu dia menyatakan bersalah dan mengaku kepada hakim bahwa dia tak sengaja membawa minyak ganja karena harus segera ke Rusia.

Pengacara Griner menyatakan bahwa pebasket WNBA itu menggunakan ganja untuk tujuan medis.

Pengacaranya itu menunjukkan bukti dari surat dokter yang menyebutkan Grinner menggunakan narkotika untuk mengobati penyakitnya.

Peradilan Griner terjadi di tengah hubungan yang semakin tegang antara AS dan Rusia setelah yang terakhir ini menginvasi Ukraina akhir Februari silam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada Mei, Departemen Luar Negeri AS mengategorikan Griner sebagai korban salah tahan dan memindahkan kasusnya ke kantor Utusan Khusus Presiden AS untuk Urusan Penyanderaan.

Perubahan itu membuat pemerintah AS bisa merundingkan pembebasannya alih-alih menunggu persidangannya selesai.

Komisioner WNBA Cathy Engelbert dan Komisioner NBA (liga basket profesional putra di Amerika Serikat) Adam Silver mengeluarkan pernyataan bersama setelah vonis itu.

“Vonis hari ini tak dapat dibenarkan dan disayangkan, tetapi tidak mengejutkan dan Brittney Griner tetap korban salah tangkap,” kata mereka.

“WNBA dan NBA tetap bertekad memulangkan dia secara aman dan kami harap sudah mendekati akhir dari proses membawa BG pulang ke Amerika Serikat."

Para pemain dan pelatih basket di AS langsung menanggapi vonis itu di media sosial.

“#FreeBrittneyGriner kami tidak akan berhenti membela pembebasanmu,” tulis pelatih South Carolina dan mantan pelatih timnas basket AS, Dawn Staley.

Baca Juga: Indonesia Juara Umum ASEAN Para Games 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

4 hari lalu

Kyle Irving. Foto : X
Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.


Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

5 hari lalu

Pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton dalam sesi jumpa pers Badminton Champions League Asia Qualifiers di GBK Arena, Jakarta Pusat, Jumat, 22 Maret 2024. TEMPO/Randy
Berita Basket: Tampil di BCL Asia 2024, Prawira Harum Bandung Bagi Fokus dengan IBL

Pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton yakin timnya dapat memberi performa terbaik di BCL Asia 2024 meski harus membagi fokus ke IBL 2024.


Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

8 hari lalu

Kartika Siti Aminah (kiri) dan David Singleton. (instagram/bimaperkasajgj)
Kartika Siti Aminah, Pelatih Perempuan Pertama di IBL dengan Jilbab Panjang yang Khas

Profil Kartika yang identik dengan jilbab panjang itu


Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

17 hari lalu

Reaksi bintang Dallas Mavericks Luka Doncic saat rekannya dinyatakan melakukan pelanggaran oleh wasit dalam Gim 2 final Wilayah Barat NBA melawan Golden State Warriors di Chase Center, California, Amerika Serikat, Jumat (20/5/2022) waktu setempat. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double


NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

18 hari lalu

Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic. ANTARA/REUTERS/USA TODAY SPORTS/Kelley L Cox.
NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

Bintang NBA dari Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak sejarah dengan mencatat triple-double di atas 30 poin sebanyak enam laga beruntun.


LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

24 hari lalu

LeBron James. Trevor Ruszkowski-USA TODAY Sports
LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.


NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

28 hari lalu

LeBron James.  Reuters / Gary A. Vasquez
NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.


Bamsoet Apresiasi Prestasi Dewa Sport

28 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Prestasi Dewa Sport

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengapresiasi perjalanan tiga tahun Dewa United dibawah Jerry Hermawan Lo, yang menjadi induk dari tiga divisi olahraga.


Timnas Basket Indonesia Dikalahkan Australia, Masih Tanpa Kemenangan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

32 hari lalu

Timnas basket putra Indonesia. Instagram
Timnas Basket Indonesia Dikalahkan Australia, Masih Tanpa Kemenangan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas basket Indonesia masih tanpa kemenangan di kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 setelah dikalahkan Australia dengan skor telak 51-106.


Jadwal Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Indonesia Jamu Australia di GBK Malam Ini

33 hari lalu

Timnas basket putra Indonesia. Instagram
Jadwal Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Indonesia Jamu Australia di GBK Malam Ini

Timnas Basket Indonesia akan menjamu Australia pada laga jendela 1 kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 di Indonesia Arena Minggu malam ini.