Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nirmala Dewi: Stadion Basket GBK untuk Piala Dunia FIBA 2023 Selesai Maret 2023

image-gnews
Ketua Umum PP Perbasi Dani Kosasih dan Sekjen Perbasi, Nirmala Dewi, dalam acara perayaan HUT Perbasi ke-71 tahun di SMPN 74 Rawamangun, Jakarta Timur. (fofo: Perbasi).
Ketua Umum PP Perbasi Dani Kosasih dan Sekjen Perbasi, Nirmala Dewi, dalam acara perayaan HUT Perbasi ke-71 tahun di SMPN 74 Rawamangun, Jakarta Timur. (fofo: Perbasi).
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) berharap pembangunan Stadion Bola Basket untuk venue Piala Dunia FIBA 2023 (FIBA World Cup Basketball 2023) selesai Maret 2023.

Stadion Bola Basket ini dibangun di atas lahan seluas 31.826 meter persegi yang berada di kawasan Gelora Bung Karno (GBK). Stadion tersebut nantinya akan menampung 16.088 penonton. Stadion ini memiliki satu lapangan basket utama dan dua lapangan latihan. 

Sekjen PP Perbasi, Nirmala Dewi, menargetkan akhir tahun ini akan dilakukan pemasangan atap. "Sedang kami proses tutup atap dilakukan seremoni oleh pemerintah, apakah oleh Presiden dan para menteri," kata Nirmala Dewi di sela-sela acara perayaan Ulang Tahun ke-71 Perbasi di SMPN 74 Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa, 8 November 2022. 

"Kemudian akan juga diumumkan nama dari stadion itu secara resmi. Kalau dari rapat terakhir itu adanya di awal Desember," ujar dia menambahkan. 

FIBA World Cup 2023 akan berlangsung pada 25 Agustus-10 September tahun depan. Indonesia menjadi tuan rumah bersama, Filipina, dan Jepang. 

"(Maret selesai) harapannya secara fisik sudah, tapi kan ada pengerjaan interior. Jadi memang harapannya sebelum Agustus sudah bisa dipakai untuk uji coba," kata Nirmala. 

Baca Juga: Raffi Ahmad Jadi Duta Piala Dunia FIBA 2023

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara itu, sampai saat ini proses pembangunan stadion tersebut sudah mencapai 50 persen. Stadion tersebut mulai dibangun sejak Desember 2021 dengan menelan biaya sekitar Rp 600 miliar lebih. 

Nantinya FIBA World Cup 2023 ini akan diikuti oleh 32 negara. Kejuraan Dunia Basket 2023 ini juga mencatatkan sejarah untuk pertama kalinya digelar di tiga negara (Indonesia, Jepang dan Filipina) di lima kota. Undian untuk babak penyisihan grup akan dilakukan pada Maret 2023, Indonesia sebagai tuan rumah tidak akan tampil di FIBA World Cup 2023. 

Hal ini karena Indonesia gagal Kualifikasi Piala Dunia Bola Basket 2023. Sebab, skuad Merah Putih gagal memenuhi syarat lolos ke babak delapan besar di FIBA Asia Cup 2022.

Filipina menyiapkan tiga stadion (Philippine Arena, Smart Araneta Coliseum dan Mall of Asia Arena), Jepang menyipakan satu venue, Okinawa Arena. 

Baca Juga: Bank Jatim Akhiri Kesempurnaan TNI AU di Final Four Livoli 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

6 hari lalu

Ilustrasi basket NBA. Reuters
Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.


Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

12 hari lalu

Rajawali Medan merekrut pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt. (Antara/IBL)
Bursa Transfer IBL 2024: Rajawali Medan Rekrut Pemain Timnas Denmark Jonas Zohore Bergstedt

Klub IBL 2024, Rajawali Medan, merekrut dua pemain asing sekaligus yakni Jonas Zohore Bergstedt dan Patrick McGlynn.


Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

19 hari lalu

Prawira Harum Bandung. (Instagram/@prawirabandung)
Prawira Harum Bandung Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi Liga Champions Basket Asia, Susul Pelita Jaya

Prawira Harum Bandung berhasil lolos ke putaran kedua Kualifikasi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024, menyusul Pelita Jaya Basketball.


Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

21 hari lalu

LeBron James dan putranya, Bronny James. (Instagram/kingjames)
Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?


Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

24 hari lalu

Rajon Rondo. (sportingnews)
Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.


5 Pemain dengan Statistik Terbaik di Kompetisi Basket IBL 2024 hingga Pekan Kedelapan

26 hari lalu

Pemain Dewa United Banten Jordan LaVell Adams. TEMPO/Randy
5 Pemain dengan Statistik Terbaik di Kompetisi Basket IBL 2024 hingga Pekan Kedelapan

Kompetisi bola basket nasional, IBL 2024, memasuki pekan kedelapan. Ini 5 pemain dengan statistik terbaik.


Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

27 hari lalu

Logo IBL All Star 2024. ANTARA/IBL
Jadwal IBL All Star 2024: Digelar di Britama Arena, 27 April, Pertemukan Tim Legacy dan Tim Future

Jadwal IBL All Star 2024 yang akan digelar pada 27 April di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta.


RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

28 hari lalu

Ilustrasi Monas (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?


Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

33 hari lalu

Kyle Irving. Foto : X
Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.


Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

36 hari lalu

Polri menerjunkan 2.398 personel untuk mengamankan duel Timnas Indonesia melawan Timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. Dok. Polres Metro Jakarta Pusat.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

Pengamanan laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam malam ini terbagi menjadi 3 zona, yaitu menjaga di sisi luar stadion GBK.