Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rangkuman Hasil Piala Dunia 2022 Matchday Kedua: 3 Tim Lolos ke Babak 16 Besar, 2 Tersingkir

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Cristiano Ronaldo merayakan gol pertama dengan rekan setimnya pada laga kedua Grup H antara Portugal vs Uruguay di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 28 November 2022. REUTERS/Lee Smith
Cristiano Ronaldo merayakan gol pertama dengan rekan setimnya pada laga kedua Grup H antara Portugal vs Uruguay di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 28 November 2022. REUTERS/Lee Smith
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rangkaian laga pekan kedua atau matchday kedua Piala Dunia 2022 sudah selesai digelar. Tiga tim sudah lolos ke babak 16 besar dan dua tim dipastikan tersingkir.

Timnas Prancis, Brasil, dan Portugal adalah tiga tim yang sudah lolos. Dengan satu laga tersisa, nilai mereka tak mungkin lagi dikejar tim di posisi ketiga dan keempat klasemen grup masing-masing, yakni Grup D, Grup G, dan Grup H.

Dengan berhasil lolos lebih awal ketiga tim sekaligus mendapat keuntungan. Mereka bisa leluasa melakukan rotasi pemainnya pada pertandingan ketiganya dalam rangkaian pertandingan terakhir fase grup mulai Senin sore, 29 November.

Sementara itu, dua tim harus menjalani laga terakhir babak penyisihan grup dalam status sudah tersingkir. Tuan rumah Qatar dan Kanada sama-sama kalah dalam dua laga yang sudah dikalaninya.

Baca Juga: Prediksi Inggris vs Wales di Piala Dunia 2022 Malam Ini

Sementara itu, dalam rangkaian matchday kedua juga terjadi sejumlah kejutan dan heroisme. Kejutan terjadi ketika Maroko menjungkalkan peringkat kedua dunia, Belgia, dengan dua gol tanpa balas. Sedangkan heroisme tercipta manakala Argentina, Ghana, Iran, Kosta Rika, Australia, dan Senegal sama-sama melakukan pembalikan luar biasa dengan memenangkan pertandingan kedua.

Keenam tim terjungkal pada pertandingan pertama sehingga kemenangan dalam laga kedua ini menghidupkan asa lolos ke babak knockout.

Lima grup lainnya masih harus menentukan siapa di antara mereka yang bisa memuncaki grupnya masing-masing.

Kondisi masing-masing grup

Di Grup A, Belanda, Ekuador dan Senegal ketat bersaing menjadi dua tim yang mewakili grup ini ke babak 16 besar. Belanda dan Ekuador cukup mendapatkan hasil seri agar bisa lolos ke babak knockout, sedangkan Senegal mutlak memenangkan pertandingan terakhirnya.

Skenario relatif sama terjadi di Grup B di mana Inggris sedikit lebih baik ketimbang Iran, Amerika Serikat dan apalagi Wales.

Baca Juga: Prediksi Iran vs Amerika Serikat Malam Ini

Inggris cukup mendapatkan seri dari pertandingan terakhir melawan Wales. Sebaliknya tiga tim lainnya wajib menang agar bisa lolos ke babak 16 besar.

Situasi paling pelik dihadapi Wales yang diwajibkan menang empat gol sambil berharap pertandingan Iran melawan Amerika Serikat berakhir seri.

Situasi sama dengan Grup B terjadi di Grup C. Polandia memuncaki grup ini dengan empat poin, disusul Argentina dan Arab Saudi dengan tiga poin.

Tetapi Polandia dalam bahaya besar karena lawan terakhirnya adalah Argentina yang diwajibkan memenangkan laga terakhirnya agar lolos ke 16 besar.

Semua dalam grup ini masih berpeluang ke 16 besar dengan situasi paling pelik dihadapi Meksiko yang selain diharuskan mengalahkan Arab Saudi juga dipaksa tergantung kepada hasil pertandingan Polandia vs Argentina.

Jika Polandia dan Argentina seri, dan Meksiko mengalahkan Arab Saudi, maka Polandia dan Argentina lolos karena keduanya unggul selisih gol dari Meksiko.

Pun dengan Saudi, mereka diwajibkan mengalahkan Meksiko agar lolos ke babak knockout

Di Grup D, Australia yang mengemas tiga poin dan Denmark serta Tunisia yang sama-sama mengumpulkan satu poin, bertarung menjadi pendamping Prancis ke babak enam belas besar.

Di Grup E, Spanyol yang memimpin dengan 4 poin masih belum aman walau cukup mendapatkan seri dari pertandingan terakhirnya melawan Jepang. Jepang, Kosta Rika dan Jerman masih berpeluang lolos ke 16 besar.

Di Grup F, Kroasia, Maroko dan Belgia menjadi tiga tim yang berpeluang ke 16 besar. Kroasia dan Maroko cukup mendapatkan hasil seri dari pertandingan terakhirnya masing-masing melawan Belgia dan Kanada. Ini pekerjaan teramat sulit karena Belgia dan Kanada akan berusaha sekeras mungkin dengan alasan berbeda. Belgia harus menang agar lolos, sedangkan Kanada ingin pulang dengan kepala tegak.

Di Grup G, Swiss, Kamerun dan Serbia masih berpeluang menjadi pendamping Brazil ke babak knockout. Ketiga tim diwajibkan menang. Namun Swiss cukup seri melawan Serbia, dengan catatan pertandingan Brazil lawan Kamerun berakhir seri atau dimenangkan Brazil.

Situasi sama terjadi di Grup G di mana Ghana, Korea Selatan, dan Uruguay sama-sama berpeluang mendampingi Portugal ke 16 besar. Ghana cukup mendapatkan seri melawan Uruguay, dengan catatan Korea Selatan juga seri atau dikalahkan Portugal.

Selanjutnya: rangkuman hasil matchday kedua dan klasemen

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penggemar Mencela Patung Lilin Cristiano Ronaldo di Museum CR7 Riyadh

2 jam lalu

Ronaldo berpose di samping patung lilinnya di museum Cristiano Ronaldo, Riyadh. Instagram
Penggemar Mencela Patung Lilin Cristiano Ronaldo di Museum CR7 Riyadh

Penggemar mempertanyakan perubahan gaya rambut Cristiano Ronaldo di patung lilin dirinya di museum CR7.


Timnas Prancis Hadapi Jerman di Partai Puncak Piala Dunia U-17 2023, Jean Luc Vannuchi: Final yang Baik

3 jam lalu

Pelatih Timnas Prancis U-17, Jean Luc Vannuchi. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Timnas Prancis Hadapi Jerman di Partai Puncak Piala Dunia U-17 2023, Jean Luc Vannuchi: Final yang Baik

Timnas Prancis U-17 segera mempersiapkan diri untuk menghadapi Jerman di final Piala Dunia U-17 2023,


Hasil Piala Dunia U-17 2023: Kalahkan Mali 2-1, Timnas Prancis Tantang Jerman di Babak Final

11 jam lalu

Pertandingan babak kedua semifinal Piala Dunia U-17 antara Prancis vs Mali pada 28 November 2023. TEMPO/Hilman
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Kalahkan Mali 2-1, Timnas Prancis Tantang Jerman di Babak Final

Ismail Bouneb menjadi penentu kemenangan Prancis atas Mali di semifinal Piala Dunia U-17 2023.


Hasil Piala Dunia U-17 2023: Prancis vs Mali, Babak Pertama Skor 0-1

12 jam lalu

Timnas U-17 Prancis sebelum bertanding melawan Timnas U-17 Mali dalam semifinal Piala Dunia U-17. Tempo/Hilman Fathurrahman
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Prancis vs Mali, Babak Pertama Skor 0-1

Mali mendapat dukungan penuh dari publik Stadion Manahan, Solo, dalam laga kontar Prancis di semifinal Piala Dunia U-17 2023.


Real Madrid Berharap Carlo Ancelotti Teken Perpanjangan Kontrak sebelum Natal

15 jam lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Berharap Carlo Ancelotti Teken Perpanjangan Kontrak sebelum Natal

Real Madrid menghadapi persaingan dari timnas Brasil yang beberapa kali menyatakan Carlo Ancelotti setuju menangani Selecao.


4 Fakta Menarik Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Duel Tim Terkokoh Pertahanan vs Tertajam di Lini Serang

21 jam lalu

Pesepak bola Timnas Prancis U-17 mengikuti sesi latihan jelang pertandingan babak semi final Piala Dunia U-17 2023 di Lapangan Latihan Kota Barat, Surakarta, Jawa Tengah, 27 November 2023. Timnas Prancis U-17 akan bertemu Timnas Mali U-17 pada babak semi final Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Manahan Solo. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
4 Fakta Menarik Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Duel Tim Terkokoh Pertahanan vs Tertajam di Lini Serang

Prancis U-17 menjadi tim dengan pertahanan terkokoh, sedangkan Mali U-17 merupakan tim paling tajam di Piala Dunia U-17 2023.


Preview Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Malam Ini: Duel 2 Tim Tajam dengan Gaya Berbeda

22 jam lalu

Pesepak bola Timnas Prancis U-17 mengikuti sesi latihan jelang pertandingan babak semi final Piala Dunia U-17 2023 di Lapangan Latihan Kota Barat, Surakarta, Jawa Tengah, 27 November 2023. Timnas Prancis U-17 akan bertemu Timnas Mali U-17 pada babak semi final Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Manahan Solo. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Preview Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Malam Ini: Duel 2 Tim Tajam dengan Gaya Berbeda

Pertandingan Prancis vs Mali akan hadir pada babak semifinal Piala Dunia U-17 2023 malam ini. Simak previewnya.


Jadwal Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini, Adu Psywar Panaskan Suasana Jelang Laga

23 jam lalu

Pelatih Timnas Prancis Jean Luc Vannuchi. TEMPO/Hilman Fathurrahman
Jadwal Prancis vs Mali di Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini, Adu Psywar Panaskan Suasana Jelang Laga

Pelatih Mali sesumbar bisa cetak 10 gol dan pelatih Prancis membalas dengan mengklaim timnya buat gol lebih banyak di semifinal Piala Dunia U-17 2023.


Mengenal Soumaila Coulibaly Pelatih Timnas Mali U-17

1 hari lalu

Pelatih Timnas Mali Soumaila Coulibaly. ANTARA/Mohammad Ayudha
Mengenal Soumaila Coulibaly Pelatih Timnas Mali U-17

Semasih berkarier sebagai pemain, Soumaila Coulibaly pernah bergabung klub SC Freiburg dan Borussia Monchengladbach


Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini: Timnas Prancis Ingin Jaga Rekor Tak Kebobolan

1 hari lalu

Pesepak bola Timnas Prancis U-17 mengikuti sesi latihan jelang pertandingan babak semi final Piala Dunia U-17 2023 di Lapangan Latihan Kota Barat, Surakarta, Jawa Tengah, 27 November 2023. Timnas Prancis U-17 akan bertemu Timnas Mali U-17 pada babak semi final Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Manahan Solo. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Semifinal Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini: Timnas Prancis Ingin Jaga Rekor Tak Kebobolan

Pelatih timnas Prancis Jean-Luc Vannuchi berambisi membawa timnya melaju ke final Piala Dunia U-17 2023 dengan kembali tanpa keboboolan gol.