Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Piala AFF 2022: Indra Sjafri Nilai Adaptasi Jordi Amat di Timnas Indonesia Berjalan Mulus

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia, Jordi Amat berlatih jelang pertandingan perdana Piala AFF 2022 melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis, 22 Desember 2022. Timnas sepak bola Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Filipina. Dalam fase grup Piala AFF 2022 akan diberlakukan format kandang-tandang (home-away). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia, Jordi Amat berlatih jelang pertandingan perdana Piala AFF 2022 melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis, 22 Desember 2022. Timnas sepak bola Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand, Kamboja, Brunei Darussalam, dan Filipina. Dalam fase grup Piala AFF 2022 akan diberlakukan format kandang-tandang (home-away). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri menilai proses adaptasi Jordi Amat bersama Timnas  Indonesia berjalan dengan mulus meskipun bek tengah kelahiran Spanyol itu baru dinaturalisasi pada bulan lalu.

"Bagi pemain sekelas Jordi Amat, adaptasi bukanlah masalah," ujar Indra di Manila, Filipina, Sabtu.

Selain karena kenyang pengalaman bermain di Eropa, Jordi juga dinilai Indra punya sikap yang baik sehingga mampu segera melebur dengan rekan-rekannya di skuad Garuda.

"Anaknya humble dan cepat berteman," kata Indra.

Lebih lanjut Indra menyebut Jordi telah menghadirkan warna baru di timnas Indonesia dengan pengalaman bermainnya.

Pemain berumur 30 tahun tersebut pernah memperkuat tim-tim Eropa seperti Espanyol, Swansea City, dan Real Betis. Kini dia merumput di Liga Super Malaysia bersama tim Johor Darul Ta'zim.

"Dari sisi pengalaman, dia lebih matang (dibandingkan pemain lain-red). Karena itulah kami meminta dia untuk membantu timnas," tutur Indra.

Baca Juga: Filipina vs Indonesia, Nadeo Antisipasi Bola-bola Panjang Lawan

Piala AFF 2022 menjadi momen perdana Jordi berseragam Garuda di dada. Di Grup A, dia sudah tampil dua kali dan membawa Indonesia menang 2-1 atas Kamboja serta imbang 1-1 dengan Thailand.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sayangnya, karena akumulasi kartu kuning, Jordi dipastikan absen ketika Indonesia menghadapi Filipina pada laga pamungkas Grup A di Manila, Senin (2 Januari).

Walau begitu, Indra Sjafri tidak terlalu khawatir lantaran masih memiliki bek-bek tangguh lainnya seperti Hansamu Yama dan Rizky Ridho.

Keduanya berlaga saat Indonesia menundukkan Brunei Darussalam di Grup A, di mana Jordi dibangkucadangkan, dan berhasil membawa Indonesia menang dengan skor 7-0.

"Saya pikir kualitas Rizky Ridho dan Hansamu membuat ketiadaan Jordi tidak terlalu berpengaruh di tim," kata Indra.

Indonesia akan melakoni laga pemungkas Grup A melawan Filipina di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Senin, 2 Januari 2023. Tim besutan Shin Tae-yong di atas kertas hanya butuh hasil imbang untuk memastikan kelolosan ke babak semifinal.

Indonesia juga masih berpeluang menjadi juara Grup A apabila menang melawan Filipina dan hasil lain antara Thailand kontra Kamboja memberikan keuntungan.

Baca Juga: Hadapi Filipina, Timnas Indonesia Incar Kemenangan agar Jadi Juara Grup

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

1 jam lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia menjalani latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024. Timnas Indonesia menggelar latihan jelang bertanding melawan Vietnam dalam laga lanjutan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis besok. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.


7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 jam lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

7 jam lalu

Ilustrasi antusiasme penonton Timnas Indonesia. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.


Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

8 jam lalu

Timnas Indonesia. PSSI
Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

Timnas Indonesia akan menjalani uji coba melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.


Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

18 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia meluapkan ekspresi usai mengalahkan tim Vietnam pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Timnas Indonesia menang dengan skor 1-0. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.


PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

18 jam lalu

Shin Tae-yong. PSSI.org
PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.


Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

22 jam lalu

Selebrasi pemain Timnas Indonesia ketiika mencetak gol saat menghadapi Timnas Vietnam di laga Kualifikasi piala dunia 2026 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Laga tersebut dimenangkan Timnas Indonesia dengan gol tunggal yang diciptakan Egy Maulana (10). TEMPO/ Febri Angga Palguna
Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.


2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

1 hari lalu

Pemain timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On (nomor punggung 14) saat pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 21 Maret 2024. Kredit: Tim Media PSSI.
2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lawan mana saja?


PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

1 hari lalu

Timnas Indonesia. PSSI.org
PSSI Jual Tiket Terusan Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak Harganya

Harga tiket nonton pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni mengalami kenaikan dibandingkan Maret lalu.


Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Serah terima  Genesis Electrified G80 kepada Shin Tae-yong. (Foto: Hyundai)
Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.