Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Timnas Indonesia vs Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Laporan Pertandingan, Komentar Jokowi, Reaksi Shin Tae-yong dan Mario Rivera

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pesepak bola Timnas Indonesia Dimas Drajad (kiri) melakukan selebrasi usai saat mencetak gol ke gawang Timnas Brunei Darussalam dalam pertandingan babak fase kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis, 12 Oktober 2023. Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Gol Indonesia dicetak oleh Dimas Drajad (tiga gol), Ramdhan Sananta (dua gol) dan Rizky Ridho (satu gol). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pesepak bola Timnas Indonesia Dimas Drajad (kiri) melakukan selebrasi usai saat mencetak gol ke gawang Timnas Brunei Darussalam dalam pertandingan babak fase kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis, 12 Oktober 2023. Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Gol Indonesia dicetak oleh Dimas Drajad (tiga gol), Ramdhan Sananta (dua gol) dan Rizky Ridho (satu gol). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTimnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0 pada pertandingan leg pertama putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis, 12 Oktober 2023.

Dimas Drajad tampil cemerlang dan mencetak hattrick (7’, 72’, 90+2’) buat Timnas Indonesia. Ramadhan Sananta juga membuat brace (63’, 67’). Sedangkan satu gol lain dicetak bek tengah Rizky Ridho 12’.

Pesepak bola Timnas Indonesia Ramadhan Sananta mencoba mengejar dalam pertandingan melawan Timnas Brunei Darussalam pada babak fase kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis, 12 Oktober 2023. Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Gol Indonesia dicetak oleh Dimas Drajad (tiga gol), Ramdhan Sananta (dua gol) dan Rizky Ridho (satu gol). TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Arti Kemenangan dan Jadwal Berikutnya

Kemenangan besar di leg pertama ini menjadi modal besar bagi timnas Indonesia. Artinya skuad Garuda hanya butuh minimal bermain seri atau tak kalah lebih dari lima gol untuk bisa melangkah ke babak selanjutnya. 

Nantinya, pemenang laga  bakal bergabung di Grup F pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Di grup tersebut sudah menunggu Irak, Vietnam, dan Filipina.

Selanjutnya, timnas Indonesia akan menyambangi Brunei Darussalam pada leg kedua di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Brunei pada Selasa, 17 Oktober 2023. 

Laporan Pertandingan

Sejak menit pertama pertandingan Indonesia langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan beberapa pergantian pemain pada babak kedua cukup mempengaruhi agresivitas Asnawi serta kolega.

Pada babak pertama Indonesia mampu unggul cepat pada menit ke-6 melalui gol Dimas Drajad memanfaatkan umpan Asnawi Mangkualam sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Skuad Garuda terus menggempur lini pertahanan dan memiliki peluang lewat tendangan jarak jauh Marc Klok yang masih dapat dihalau kiper Brunei Muhammad Haimie Nyaring dan hanya berbuah sepak pojok.

Sepak pojok ini selanjutnya kembali memberikan peluang untuk Indonesia melalui sundulan Sandy Walsh, namun upayanya tersebut masih menyamping dari gawang.

Indonesia berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-11 setelah sepak pojok Saddil Ramdani dapat dikonversikan menjadi gol oleh Rizky Ridho.

Selanjutnya giliran Asnawi yang memiliki peluang untuk menambah keunggulan bagi Indonesia, namun tendangannya dari luar kotak penalti masih mengarah kepada kiper Brunei.

Brunei sempat memiliki peluang emas melalui tendangan bebas yang dilepaskan oleh Muhammad Hakeme Yazid, namun bola masih membentur pagar pemain.

Pada sisa waktu babak pertama, Indonesia tetap mendominasi jalannya pertandingan, namun hingga turun minum skor 2-0 untuk keunggulan Marc Klok serta kolega tetap bertahan.

Memasuki babak kedua, Indonesia kembali mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan mendapatkan peluang melalui sundulan Hokky Caraka yang masih menyamping dari gawang Brunei.

Indonesia memiliki peluang emas untuk menggandakan keunggulan setelah Sandy Walsh dilanggar di kotak terlarang oleh bek Brunei yang berujung tendangan penalti untuk skuad asuhan Shin Tae-yong.

Ramadhan Sananta yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya setelah tendangannya tak dapat dibendung Haimie Nyaring sehingga skor berubah menjadi 3-0 pada menit 62.

Sananta sukses mencetak gol keduanya pada pertandingan ini setelah mampu menyundul bola rebound hasil tendangan Ricky Kambuaya pada menit ke-67 sehingga skor berubah menjadi 4-0.

Dimas Drajad turut mencatatkan gol keduanya pada pertandingan ini setelah pemain Persikabo 1973 itu sukses menyambut umpan silang Saddil Ramdani sehingga skor berubah menjadi 5-0 pada menit 72.

Skuad Merah Putih tidak mengendurkan serangan meski susah unggul lima gol dan memiliki peluang melalui sundulan Sananta yang masih dapat ditepis Haimie Nyaring.

Dimas Drajad berhasil mencatatkan hat-trick pada pertandingan setelah tendangan mendatar yang ia lepaskan berhasil membobol gawang Brunei sehingga skor berubah menjadi 6-0 pada menit 90+1. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan usai.

Selanjutnya: Komentar Jokowi dan Kedua Pelatih

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

9 menit lalu

Reaksi Shin Tae Yong, pelatih timnas Indonesia saat laga Semifinal Piala Asia AFC U23 Qatar 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Qatar, pada 29 April 2024. Uzbekistan merupakan tim yang tak terkalahkan serta gawangnya belum pernah kebobolan sepanjang Piala Asia U-23 Nurphoto
Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia saat ini bersiap menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026


Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

57 menit lalu

Luhut Binsar menjemput Elon Musk di Bandara pagi ini untuk membahas beberapa agenda. Salah satunya meresmikan layanan internet Starlink (Instagram)
Hadiri World Water Forum Ke-10, Elon Musk Disambut Luhut Pandjaitan

Presiden Joko Widodo bersama Elon Musk akan meluncurkan Starlink di salah satu Puskesmas di Denpasar, Bali.


Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

1 jam lalu

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Beralih Menjadi KRIS, Ini Kilas Balik Jaminan Kesehatan Nasional

BPJS Kesehatan barus saja mengumumkan bahwa mereka akan memberlakukan sistem kelas tunggal, bagaimana kilas balik jaminan kesehatan nasional?


BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

2 jam lalu

BPJS Kesehatan menjamin biaya pelayanan kesehatan bagi peserta JKN. Berikut daftar rumah sakit di Jakarta Selatan yang menerima BPJS Kesehatan. Foto: Canva
BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

BPJS Kesehatan akan memberlakukan kelas tunggal dan sistem baru dalam bentuk KRIS, bagaimana sistem dan ketentuan naik kelas rawat inap?


Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

6 jam lalu

Detik-detik ledakan api menguar di area kerja PT Kalimantan Ferro Industri atau KFI, di Desa Pendingin, Kecamatan Sangasanga, Kutai Kerta Negara, Kalimantan Timur, pada Jumat malam, 17 Mei 2024, sekitar 23.40 WITA. Sumber: Istimewa
Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.


Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

14 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (tengah) disaksikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kanan) dan President of the World Water Council, Loic Fauchon (kiri) menandatangani prasasti dalam acara Balinese Water Purification Ceremony rangkaian World Water Forum ke-10 2024 di Kura-Kura Bali, Denpasar, Bali, Sabtu 18 Mei 2024. ANTARA FOTO/Media Center World Water Forum/Aprillio Akbar
Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.


Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

16 jam lalu

Dewan Penasehat IM57+ Institute Novel Baswedan memberikan keterangan usai menyerahkan laporan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta, Jumat 26 April 2024. IM57+ Institute melaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK atas dugaan pelanggaran kode etik. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.


Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

16 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.


Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

17 jam lalu

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (15/5/2024). ANTARA/Rangga Pandu
Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.


Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

18 jam lalu

Desain rumah dinas menteri di IKN (Dok.PUPR)
Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.