Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April. Ia berhasil melengkapi kemenangan sprint race yang diraih sehari sebelumnya.

Verstappen menjadi yang tercepat, di depan pembalap muda Lando Norris (McLaren) dan rekan satu timnya di Red Bull, Sergio Perez, dengan margin waktu yang cukup jauh, yakni masing-masing 13,773 detik dan 19,160 detik.

“Rasanya luar biasa, sepanjang akhir pekan kami luar biasa cepat,” kata Verstappen, dikutip dari AFP.

Tak hanya merupakan kemenangan pertamanya di Shanghai, P1 yang ia raih hari ini juga menjadi catatan kemenangan keempat Verstappen pada Formula 1 musim ini.

Sementara bagi Norris, ini merupakan podium ke-15 sepanjang kariernya di ajang balap mobil kelas premier.

Berada di lima besar adalah duo Ferrari Charles Leclerc dan Carlos Sainz, yan masing-masing terlampau 23,623 detik dan 33,983 detik dari sang pemimpin balapan.

Jalannya balapan dengan total 56 lap ini berlangsung penuh drama, dengan adanya beberapa tabrakan dan kecelakaan yang menimpa sejumlah pembalap yang beraksi.

Verstappen yang memulai dari posisi terdepan mampu mempertahankan tempatnya sejak awal, meskipun di belakangnya ada Fernando Alonso (Aston Martin) yang mengintai dengan dekat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Alonso dan Verstappen merupakan dua dari lima pembalap terkuat di awal lap, bersama dengan Perez, Norris, dan Oscar Piastri (McLaren). Kelima pembalap ini terlibat aksi kejar-kejaran yang cukup seru, sampai akhirnya Alonso harus disalip oleh Perez dan Norris, yang pada akhirnya berdiri di podium.

Pada pertengahan balapan, Valtteri Bottas (Kick Sauber) dilaporkan memiliki masalah pada mobilnya.

Tak lama, Kevin Magnussen (Haas), Yuki Tsunoda (RB), Daniel Ricciardo (RB) dan Lance Stroll (Aston Martin) terlibat kontak. Stroll dan Ricciardo mengalami tabrakan yang cukup menyita perhatian dan balapan sempat dihentikan sementara.

Saat balapan kembali dilanjutkan, para pembalap di barisan depan pun masih mencoba mengamankan posisi podium. Alonso yang sempat tertinggal cukup jauh dari posisi sebelumnya, kembali bangkit dan menyalip Lewis Hamilton (Mercedes) dan Piastri. Namun, ia tak mampu melewati George Russell (Mercedes) yang pada akhirnya finis di P6.

Hasil Balapan Formula 1 China 2024:

1Max VerstappenOracle Red Bull Racing
2Lando NorrisMcLaren F1 Team
3Sergio PerezOracle Red Bull Racing
4Charles LeclercScuderia Ferrari
5Carlos SainzScuderia Ferrari
6George RussellMercedes AMG Petronas F1 Team
7Fernando AlonsoAston Martin Aramco F1 Team
8Oscar PiastriMcLaren F1 Team
9Lewis HamiltonMercedes AMG Petronas F1 Team
10Nico HulkenbergMoneyGram Haas F1 Team
11Esteban OconBWT Alpine F1 Team
12Alex AlbonWilliams Racing
13Pierre GaslyBWT Alpine F1 Team
14Zhou GuanyuStake F1 Team Kick Sauber
15Lance StrollAston Martin Aramco F1 Team
16Kevin MagnussenMoneyGram Haas F1 Team
17Logan SargeantWilliams Racing
 Daniel RicciardoVisa Cash App RB F1 Team
 Yuki TsunodaVisa Cash App RB F1 Team
 Valtteri BottasStake F1 Team Kick Sauber

.
Pilihan Editor: Wilda Siti Nurfadilah Tak Anggap Serius Ketertarikan Red Sparks: Itu Cuma Basa-basi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

12 jam lalu

Max Verstappen dan Sergio Perez dari Red Bull beraksi saat balapan F1 GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Jepang, Minggu, 7 April 2024. REUTERS/Androniki Christodoulou
Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

Setelah lama bekerja sama di ajang F1, Red Bull Racing dan Adrian Newey berpisah


Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

13 hari lalu

Max Verstappen (kanan) di Formula 1 Cina 2024. (Dok F1)
Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.


Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

13 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull. REUTERS/Issei Kato
Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.


Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

14 hari lalu

Lando Norris di F1 Cina 2024 raih pole position untuk Sprint Qualifying. (Foto: McLaren Mercedes)
Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.


Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

14 hari lalu

Ilustrasi balapan Formula 1 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.


Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

15 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull merayakan kemenangannya dalam Formula 1 atau F1 Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka, Suzuka, Jepang, 7 April 2024. REUTERS/Issei Kato
Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.


Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

21 hari lalu

Fernando Alonso. (Foto: Aston Martin)
Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.


Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

26 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Klasemen Pembalap Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Memenangi GP Jepang

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memenangi balapan Formula 1 Jepang 2024. Red Bull finis satu-dua. Simak klasemen pembalap terkini.


Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

26 hari lalu

Pembalap F1 dari rim Red Bull, Max Verstappen. REUTERS/Hamad I Mohammed
Hasil Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Juara, Sergio Perez Kedua, Carlos Sainz Ketiga

Red Bull finis satu-dua di Formula 1 Jepang 2024, Minggu, 7 April 2024. Max Verstappen juara, diikuti Sergio Perez.


Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

27 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi Formula 1 Jepang 2024: Max Verstappen Rebut Pole Position Keempat Secara Beruntun

Max Verstappen merebut pole position atau posisi start terdepan untuk Formula 1 Jepang 2024.