Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Voli Pantai Indonesia Masih Berpeluang Tampil di Olimpiade  

image-gnews
Pebola voli pantai Indonesia Ayu Cahyaning Siam dengan Dhita Juliana berusaha mengembalikan bola kepada pebola voli pantai China Chunxia Chen/Anna Hu pada babak perempat final Asian Beach Games ke-III di Haiyang, China, (16/6). Indonesia tunduk melawan tim tuan rumah 0-2. ANTARA/Puspa Perwitasari
Pebola voli pantai Indonesia Ayu Cahyaning Siam dengan Dhita Juliana berusaha mengembalikan bola kepada pebola voli pantai China Chunxia Chen/Anna Hu pada babak perempat final Asian Beach Games ke-III di Haiyang, China, (16/6). Indonesia tunduk melawan tim tuan rumah 0-2. ANTARA/Puspa Perwitasari
Iklan

TEMPO.COJakarta - Tim bola voli pantai Indonesia terus berusaha mengejar poin demi tiket ke Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brasil, pertengahan Agustus nanti, dengan mengikuti kejuaraan internasional di Sydney Australia, 24-28 Maret.

Direktur Performa Tinggi Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) Mimi Irawan di Jakarta, Senin, 21 Maret 2016, mengatakan peluang atlet Indonesia untuk turun di kejuaraan empat tahunan itu masih terbuka. Untuk itu, kesempatan yang ada diharapkan bisa dimanfaatkan dengan baik.

"Saya harapkan semua pemain yang dikirim all out dalam mengejar poin agar memutuskan jalannya ke Rio de Janeiro," katanya.

Pada kejuaraan bergengsi di Negeri Kanguru itu, Indonesia mengirim empat pasang atlet yang terdiri atas dua tim putra, yaitu pasangan Candra/Rendy dan Ashfiya/Fahriansyah. Sedangkan dua tim putri yang dikirim adalah pasangan Putu/Dita dan Yokbed/Desy.

Menurut Mimi, persaingan di kejuaraan Sydney ini dipastikan akan ketat karena pemain terbaik dari beberapa negara, seperti Selandia Baru, Korea Selatan, Qatar, Cina, dan Australia, akan turun di kejuaraan ini.

"Saya berharap mereka jangan patah semangat meski lawan-lawan yang akan dihadapi pasangan kuat. Tapi kejuaraan ini bisa untuk melihat kekuatan calon lawan serta menguji kemampuan setelah menjalani pelatnas," kata Mimi menambahkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sesuai dengan rencana, tim bola voli pantai yang dimanajeri oleh Slamet Mulyanto akan bertolak menuju Sydney, Selasa, 22 Maret 2016.

Sebelumnya, tim dayung Indonesia juga menguji kemampuan di kejuaraan Sydney International Rowing Regatta 2016, 14-20 Maret lalu. Uji coba ini merupakan rangkaian untuk bertanding pada babak kualifikasi Olimpiade 2016 di Korea Selatan, April nanti.

Untuk menghadapi kualifikasi ini, tim Indonesia mempersiapkan beberapa atlet di antaranya Memo yang akan turun di nomor M1X, serta Ichram dan Tansil yang akan turun di nomor LM2X. Sedangkan untuk putri ada nama Dewi Yuliawati di nomor W1Xs, serta pasangan Yayah Rokayah dan Sifa Lisdiana untuk nomor LW2X.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Proliga 2024: Jakarta Popsivo Polwan Torehkan Awal Manis, Kalahkan Petrokimia

15 jam lalu

Jakarta Popsivo Polwan. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Jakarta Popsivo Polwan Torehkan Awal Manis, Kalahkan Petrokimia

Tim bola voli putri Jakarta Popsivo Polwan mengalahkan Gresik Petrokimia di hari kedua Proliga 2024.


Cara Beli Tiket Proliga 2024 di PLN Mobile dan Harganya

20 jam lalu

Pevoli putri Jakarta Pertamina Enduro Giovanna Milana(kanan) melakukan smes ke arah pevoli putri Bandung bjb Tandamata Ratna Sanger (tengah) dan Agustin Wulandhari (kiri) saat pertandingan Proliga 2024 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis 24 April 2024. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Cara Beli Tiket Proliga 2024 di PLN Mobile dan Harganya

Simak cara beli tiket Proliga 2024 melalui aplikasi PLN Mobile.


Mengenal Jakarta Elektrik PLN, Klub yang Ingin Mengembalikan Reputasinya sebagai Ratu Proliga

1 hari lalu

Jakarta Elektrik PLN.
Mengenal Jakarta Elektrik PLN, Klub yang Ingin Mengembalikan Reputasinya sebagai Ratu Proliga

Jakarta Elektrik PLN berhadapan dengan Jakarta Livin Mandiri pada pekan pertama Proliga di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada 26 April 2024


Profil Pevoli Arsela Nuari Purnama yang Dijuluki Arselatron

1 hari lalu

Pemain Jakarta Popsivo Polwan, Arsela Nuari Purnama yang dijuluki Arselatron. ANTARA/Donny Aditra
Profil Pevoli Arsela Nuari Purnama yang Dijuluki Arselatron

Pevoli Jakarta Popsivo Polwan Arsela Nuari Purnama dijuluki Arselatron oleh asisten manajer klub ini


Jadwal Proliga 2024 Jumat 26 April: 3 Laga, Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta STIN BIN Beraksi

1 hari lalu

Proliga 2024.
Jadwal Proliga 2024 Jumat 26 April: 3 Laga, Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta STIN BIN Beraksi

Kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2024 akan memasuki hari kedua, Jumat, 26 April 2024. Simak jadwalnya.


Mengenal Klub Jakarta Popsivo Polwan yang Menargetkan sampai Final Proliga 2024

1 hari lalu

Pebola voli Jakarta Popsivo Polwan, Lerigia Devina Oktaviani (kiri), melepaskan smes yang coba ditahan oleh pebola voli  Jakarta BIN Ratri Wulandari (kanan) pada pertandingan putaran pertama minggu ketiga PLN Mobile Proliga 2023 di Palembang Sport and Convention Center (PSCC), Palembang, Sumatera Selatan, Minggu, 22 Januari 2023. ANTARA/Nova Wahyudi
Mengenal Klub Jakarta Popsivo Polwan yang Menargetkan sampai Final Proliga 2024

Jakarta Popsivo Polwan akan bertanding di Proliga 2024 pada 26 April 2024 dengan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pukul 14.00 WIB.


Proliga 2024: Jakarta Livin Mandiri Kalah 1-3 dari Jakarta BIN, Ansori Masih Lihat Satu Hal yang Bikin Optimistis

1 hari lalu

Jakarta Livin Mandiri. (PBVSI/Prolgia)
Proliga 2024: Jakarta Livin Mandiri Kalah 1-3 dari Jakarta BIN, Ansori Masih Lihat Satu Hal yang Bikin Optimistis

Tim debutan Jakarta Livin Mandiri kalah dalam laga perdanya di Proliga 2024. Mereka takluk 1-3 dari Jakarta BIN.


Hasil Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB Tandamata 3-1, Duet Gia dan Shemanova Jadi Kunci

1 hari lalu

Pemain Jakarta Pertamina Enduro, Poli Shemanova dan Giovanna
Hasil Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB Tandamata 3-1, Duet Gia dan Shemanova Jadi Kunci

Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro menundukkan juara bertahan Bandung BJB Tandamata pada hari pertama Proliga 2024.


Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1, Kenapa Megawati Hangestri Tak Bermain?

1 hari lalu

Jakarta BIN saat berlaga di Proliga 2024. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1, Kenapa Megawati Hangestri Tak Bermain?

Tim bola voli putri Jakarta BIN memenangi laga pertamanya di Proliga 2024. Mereka mengalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1 ketika Megawati tak bermain.


Jakarta LavAni Allo Bank Menang di Laga Pembuka Proliga 2024, Samsul Jais Lihat Masih Ada Miskomunikasi Antarpemain

1 hari lalu

Pevoli putra Jakarta Lavani Allo Bank Electric melakukan selebrasi usai mencetak poin saat pertandingan Proliga 2024 melawan Jakarta Garuda Jaya Rangga  di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis 25 April 2024. Jakarta Lavani Allo Bank Electric menang dengan skor 3-0 (25-16, 25-22, 25-20). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Jakarta LavAni Allo Bank Menang di Laga Pembuka Proliga 2024, Samsul Jais Lihat Masih Ada Miskomunikasi Antarpemain

Juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank memetik kemenangan perdana pada laga pembuka PLN Mobile Proliga 2024. Simak evaluasi Samsul Jais.