Sharapova Kalahkan Lisicki di Amerika Terbuka  

Reporter

Sabtu, 30 Agustus 2014 14:14 WIB

Petenis wanita asal Rusia, Maria Sharapova setelah mengalahkan rekan senegaranya Maria Kirilenko dalam turnamen tenis US Open 2014 di New York, 26 Agustus 2014. Sharapova menang 6-4, 6-0. REUTERS/Shannon Stapleton

TEMPO.CO, Jakarta - Maria Sharapova melaju ke babak keempat turnamen tenis grand slam Amerika Serikat Terbuka 2014. Petenis Rusia ini menyingkirkan finalis Wimbledon 2013, Sabine Lisicki, dua set langsung, 6-2 dan 6-4. Menurut Sharapova, Lisicki memberikan perlawanan yang sengit dalam pertandingan yang berjalan selama 1 jam 40 menit di Stadion Arthur Ashe, Sabtu waktu Indonesia, 30 Agustus 2014, itu.

“Dia lawan yang tangguh dan servisnya amat berbahaya,” kata Sharapova. Petenis yang menempati unggulan kelima ini menyatakan servisnya tidak berjalan dengan bagus. Sharapova sempat tertinggal 3-1 pada set kedua.

Ia pun berupaya membalikkan keadaan dan berhasil menyusul Lisicki. “Saya hanya harus berfokus dan mengembalikan konsentrasi,” kata Sharapova. Jika dirinya tidak waspada, kata Sharapova, Lisicki kemungkinan besar akan merebut set kedua dengan mudah. Namun ia mengaku sudah mengantisipasi pola permainan petenis asal Jerman itu.

Pada babak empat, Sharapova akan menghadapi petenis unggulan kesepuluh dan finalis Amerika Serikat terbuka 2009, Caroline Wozniacki. Wozniacki merebut tiket ke-16 besar setelah mengalahkan Andrea Petkovic, 6-3, 6-2. (Baca: Rambut Nyangkut di Raket, Wozniacki Tetap Menang.)

Adapun petenis tuan rumah Venus Williams gagal mengikuti jejak Sharapova. Venus yang mendapat dukungan penuh dari penonton kalah dari Sara Errani, 0-6, 6-0, dan 6(5)-7. Setelah laga, Errani mengaku senang dengan hasil ini. “Pertandingan yang tidak akan saya lupakan,” kata Errani.

Sedangkan Venus mengakui lawan lebih unggul dari sisi permainan. Menurut Venus, Errani sedikit sekali membuat kesalahan sepanjang pertandingan. “Ke depan saya berharap permainan saya bisa meningkat lagi,” kata Venus.

WTA | ADITYA BUDIMAN




Terpopuler
Sempat Ditolak Prabowo, Suhardi Malah Dapat Pajero
Prabowo Pilih Suhardi karena Kloset Jongkok
Simpatisan ISIS Beberkan Rencana Teror Biologis
Tiga Wanita Malaysia Jihad Seks untuk ISIS
Ini 15 Senjata Andalan ISIS

Berita terkait

Hasil Australian Open 2024: Aryna Sabalenka Pertahankan Gelar, Kalahkan Zheng Qin Wen di Final

27 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Aryna Sabalenka Pertahankan Gelar, Kalahkan Zheng Qin Wen di Final

Dengan menjuarai Australian Open 2024, Aryna Sabalenka memenangi dua dari tiga final Grand Slam dalam rentang waktu 13 bulan.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Singkirkan Coco Gauff, Aryna Sabalenka Kembali Capai Babak Final

25 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Singkirkan Coco Gauff, Aryna Sabalenka Kembali Capai Babak Final

Lolos ke final Australian Open 2024, Aryna Sabalenka samai rekor Serena Williams.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

15 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

Coco Gauff akan bertemu rekan senegaranya Caroline Dolehide di babak kedua Australian Open 2024.a

Baca Selengkapnya

Jelang Tampil di Australian Open 2024, Emma Raducanu Melihat Peluang Kembali ke Puncak

12 Januari 2024

Jelang Tampil di Australian Open 2024, Emma Raducanu Melihat Peluang Kembali ke Puncak

Emma Raducanu akan menghadapi Shelby Rogers dari Amerika Serikat di babak pertama Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Emma Raducanu Lolos ke Babak Utama Australian Open 2024

3 Januari 2024

Emma Raducanu Lolos ke Babak Utama Australian Open 2024

Absennya sejumlah pemain membuka tempat bagi Emma Raducanu di undian utama Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

1 Januari 2024

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

Emma Raducanu merasa terlahir kembali setelah pulih dari cedera. Petenis muda ini mesti rehat setelah operasi pergelangan kaki dan tangan

Baca Selengkapnya

Lama Tenggelam Seusai Bikin Kejutan di US Open 2021, Emma Raducanu Kini Merasa Terlahir Kembali

1 Januari 2024

Lama Tenggelam Seusai Bikin Kejutan di US Open 2021, Emma Raducanu Kini Merasa Terlahir Kembali

Setelah 8 bulan absen, Emma Raducanu merasa bersemangat memulai musim baru yang akan diawali di ASB Classic di Auckland.

Baca Selengkapnya

Kembali dari Cedera, Emma Raducanu Merasa Terlahir Kembali

30 Desember 2023

Kembali dari Cedera, Emma Raducanu Merasa Terlahir Kembali

Emma Raducanu harus bertanding dari babak kualifikasi di Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

18 September 2023

Coco Gauff Mencorong di US Open 2023, Apa Kabar Emma Raducanu yang Menjadi Sensasi pada 2021?

Bulan ini, Coco Gauff menjadi sensansi dunia tenis setelah menjuarai US Open 2023. Lantas apa kabar Emma Raducanu, remaja yang juara pada 2021?

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Capai Rekor 24 Gelar Margaret Court di US Open 2023: Saya Ingin Jadi Yang Terbaik

11 September 2023

Novak Djokovic Capai Rekor 24 Gelar Margaret Court di US Open 2023: Saya Ingin Jadi Yang Terbaik

Novak Djokovic berhasil menyabet gelar US Open 2023 setelah mengalahkan Daniil Medvedev.

Baca Selengkapnya