Anggota Tim Sembilan Dilaporkan ke Polisi  

Reporter

Rabu, 25 Februari 2015 00:09 WIB

Suasana salah satu ruangan Kantor PSSI yang telah selesai direnovasi di areal Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, 2 Januari 2015. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu anggota Tim Sembilan, Djoko Susilo, dilaporkan ke Badan Reserse dan Kriminal Kepolisian Republik Indonesia oleh tiga klub Liga Super Indonesia dengan tuduhan tindak pidana pencemaran nama baik, Selasa, 24 Februari 2015.

"Klub-klub yang saya wakili adalah Persebaya, Persija, dan Semen Padang," kata Zuchli Imran Putra, pengacara yang mengatakan dirinya mendapat kuasa dari tiga klub tersebut, saat dihubungi Tempo, Selasa malam, 24 Februari 2015. "Djoko Susilo melanggar Pasal 310 KUHP (Kitab Undang-Undang Hukum Pidana) soal pencemaran nama baik."

Menurut Zuchli, Djoko Susilo pernah memberi pernyataan di salah satu media nasional bahwa klub-klub Liga Super Indonesia adalah tempat pencucian uang dan mafia-mafia. Atas pernyataan inilah Zuchli melaporkan Djoko ke polisi.

Djoko Susilo, mantan Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss dan Liechtenstein, mengeluarkan pernyataan itu saat dia sedang berposisi sebagai anggota Tim Sembilan, tim yang dibentuk Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi untuk mengawasi dan mengevaluasi kinerja Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Zuchli bertutur, munculnya ide untuk melaporkan Djoko ke polisi muncul saat dirinya dan beberapa pengurus klub Liga Super bertemu pada Senin lalu, saat pengurus-pengurus klub itu datang ke kantor Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dalam rangka penyelesaian masalah kelengkapan syarat yang diminta BOPI agar lembaga itu bisa menerbitkan rekomendasi penyelenggaraan Liga Super.

Aksi ini, kata Zuchli, juga sudah diinformasikan kepada PT Liga Indonesia. "Tapi kami hanya memberitahu, bukan meminta izin," ujarnya. "Kebetulan saya juga pengurus PSSI."

GADI MAKITAN

Berita terkait

Koalisi Sipil Catat 6 Laporan Polisi Diajukan Pendukung Prabowo-Gibran per Awal Januari 2024

11 Januari 2024

Koalisi Sipil Catat 6 Laporan Polisi Diajukan Pendukung Prabowo-Gibran per Awal Januari 2024

Koalisi Sipil menilai pelaporan masalah Pemilu oleh pendukung Prabowo-Gibran ke polisi adalah mencederai demokrasi.

Baca Selengkapnya

Tim Hukum PDIP Rencana Cabut Laporan Terhadap Rocky Gerung, Apa Alasan Laporan Polisi Bisa Dicabut?

1 Desember 2023

Tim Hukum PDIP Rencana Cabut Laporan Terhadap Rocky Gerung, Apa Alasan Laporan Polisi Bisa Dicabut?

Tim Hukum PDIP rencana mencabut laporan polisi terhadap Rocky Gerung ke Bareskrim Polri. Apa alasan suatu laporan dapat dicabut atau dibatalkan?

Baca Selengkapnya

Penjelasan Direskrimsus Polda Metro Jaya Ihwal Pemerasan oleh Firli Bahuri terhadap Syahrul Yasin Limpo Dibuat oleh Polisi Sendiri

26 November 2023

Penjelasan Direskrimsus Polda Metro Jaya Ihwal Pemerasan oleh Firli Bahuri terhadap Syahrul Yasin Limpo Dibuat oleh Polisi Sendiri

Ade Safri menjelaskan setelah pengaduan masyarakat ditindaklanjuti oleh Polda Metro Jaya, maka dilakukan pulbaket. Lalu dibuat laporan model a.

Baca Selengkapnya

Awas Modus Penipuan DPO dan Laporan Polisi Palsu, Ini Cara Mengeceknya

11 November 2023

Awas Modus Penipuan DPO dan Laporan Polisi Palsu, Ini Cara Mengeceknya

Marak penipuan dengan modus membuat Daftar Pencarian Orang (DPO) dan laporan polisi palsu

Baca Selengkapnya

Pria di Tambora Buat Surat DPO Palsu Kasus Narkoba untuk Menipu

10 November 2023

Pria di Tambora Buat Surat DPO Palsu Kasus Narkoba untuk Menipu

Polisi menangkap NU alias Nur karena membuat surat DPO (Daftar Pencarian Orang) dan laporan polisi palsu untuk menipu korbannya.

Baca Selengkapnya

Kakak Laporkan Adik ke Polsek Tebet, Takut Ibunya Dibunuh

2 November 2023

Kakak Laporkan Adik ke Polsek Tebet, Takut Ibunya Dibunuh

Laporan yang masuk ke Polsek Tebet ini didasari ketakutan melihat adiknya terus membuntuti ibunya untuk minta uang.

Baca Selengkapnya

Jenis Korban Kecelakaan yang Berhak Dapat Asuransi Jasa Raharja, Begini Cara Klaimnya

26 September 2023

Jenis Korban Kecelakaan yang Berhak Dapat Asuransi Jasa Raharja, Begini Cara Klaimnya

Korban kecelakaan seperti apakah yang berhak mendapat santuanan asuransi Jasa Raharja? Bagaimana cara klaimnya?

Baca Selengkapnya

Daftar 13 Laporan Polisi dan 2 Aduan soal Rocky Gerung di Berbagai Polda dan Bareskrim

5 Agustus 2023

Daftar 13 Laporan Polisi dan 2 Aduan soal Rocky Gerung di Berbagai Polda dan Bareskrim

Bareskrim Polri menarik 13 laporan polisi dan 2 aduan masyarakat yang dilayangkan terhadap Rocky Gerung di berbagai Polda. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya

Asisten Media Luhut Bantah Provokasi Bosnya Laporkan Haris Azhar dan Fatia

13 Juni 2023

Asisten Media Luhut Bantah Provokasi Bosnya Laporkan Haris Azhar dan Fatia

Asisten media Luhut menjelaskan bosnya itu sebenarnya bersikap masa bodoh dengan pemberitaan negatif yang beredar di Twitter maupun kritik.

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum AG Sebut Laporan Polisi Pencabulan Mario Dandy Ditolak Kepolisian Secara Lisan

5 Mei 2023

Kuasa Hukum AG Sebut Laporan Polisi Pencabulan Mario Dandy Ditolak Kepolisian Secara Lisan

Tim kuasa hukum AG mengatakn kesulitan membuat Laporan Polisi terhadap Mario Dandy Satrio.

Baca Selengkapnya