Piala Dunia 2018: Maradona Menuduh Inggris Main Mata dengan Wasit

Reporter

Terjemahan

Editor

Ariandono

Kamis, 5 Juli 2018 10:52 WIB

Diego Maradona bersorak dari atas tribun saat laga Argentina lawan Nigeria dalam Piala Dunia 2018, di Stadion St. Petersburg, Rusia, Selasa, 26 Juni 2018. REUTERS/Sergio Perez

TEMPO.CO, Jakarta - Diego Maradona memancing masalah karena kritiknya yang keras terhadap hasil pertandingan 16 besar Piala Dunia 2018 antara Kolombia dan Inggris.

Dalam laga yang digelar di Moskow pada Rabu dinihari lalu, Inggris menang adu penalti 4-3 setelah 90 menit pertandingan berakhir imbang 1-1.

Maradona mengatakan, dalam pertandingan tersebut, Inggris melakukan “perampokan besar-besaran”.

Pesepak bola legendaris Argentina tersebut menambahkan bahwa ada persekongkolan dengan wasit asal Amerika Serikat, Mark Geiger, yang memimpin laga tersebut.

“Masalah utamanya ada pada wasit yang memimpin pertandingan. Siapa itu namanya? Mark Geiger? Setelah saya googling, ternyata dia orang Amerika. Ini namanya persekongkolan, perampokan masif,” kata Maradona dalam sebuah talk show televisi dari Venezuela, Telesur.

Advertising
Advertising

Dari kacamata Maradona, Inggris seharusnya tidak mendapat penalti. Sebaliknya, justru Harry Kane yang harus dihukum karena dia melanggar Carlos Sanchez.

FIFA lantas bereaksi terhadap pernyataan Maradona. Federasi sepak bola internasional itu menyatakan sindiran Maradona tersebut “sangat tidak pantas”.

FIFA juga menyebutkan tuduhan mengenai persekongkolan wasit Geiger dengan Inggris sama sekali tidak ada.

“FIFA mengeluarkan teguran keras terhadap komentar yang menyerang ofisial pertandingan. Menurut kami, mereka sudah menunjukkan kerja yang positif dalam memimpin sebuah pertandingan bertensi tinggi,” demikian bunyi pernyataan resmi FIFA, menanggapi tuduhan Maradona mengenai kongkalikong di Piala Dunia 2018.

BBC

Berita terkait

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

1 hari lalu

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

Kolombia pernah berhubungan akrab dengan Israel, tetapi Gustavo Petro, sang presiden, tidak pernah menahan diri untuk mengkritik negara Zionis itu.

Baca Selengkapnya

Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel karena Genosida di Gaza

1 hari lalu

Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel karena Genosida di Gaza

Presiden Gustavo Petro mengumumkan Kolombia akan memutus hubungan diplomatik dengan Israel atas genosida di Gaza.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

2 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

2 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

3 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

3 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

3 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya