Fajar / Rian Hadapi Wakil Cina di Perempat Final Indonesia Open

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 5 Juli 2018 21:01 WIB

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Adrianto, mengembalikan kok ke arah pasangan ganda Jepang, Takeshi Komura / Keigo Sonoda, dalam Turnamen Bulu Tangkis Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, 4 Juli. Tempo/Fakhri Hermansyah
TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melangkah ke babak perempat final turnamen bulu tangkis Blibli Indonesia Open 2018, yang digelar di Istora, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 5 Juli 2018. Fajar/Rian mengalahkan wakil Belanda Jelle Maas/Robin Tebeling, lewat pertandingan ketat tiga game yang berakhir 21-18, 19-21, dan 21-14.
Lebih diunggulkan, Fajar/Rian mendapat perlawanan sengit dari pasangan Belanda. Merebut set pertama, Fajar/Rian justru disalip dan harus merelakan set kedua pada Maas/Tebeling. Dukungan penonton di Istora kembali membakar semangat Fajar/Rian di set penentuan dan akhirnya berhasil menang dengan skor 21-14.
"Pertandingan tadi kesulitannya karena tipe mereka yang kurang enak. Kalau soal lawan, sebenarnya berat yang kemarin (di babak pertama - Takeshi Kamura/Keigo Sonoda). Tapi pola permainan lawan yang tadi bikin kagok," kata Fajar Alfian usai pertandingan.
Senada dengan Fajar, Rian pun mengatakan permainan Maas/Tebeling cukup merepotkan mereka. Beberapa kali pengembalian bola dari Fajar/Rian gagal karena sulitnya bermain melawan wakil Belanda itu.
Di babak perempat final nanti Fajar/Rian akan menghadapi unggulan tiga asal Cina, Liu Cheng/Zhang Nan. Liu/Zhang yang merupakan juara dunia 2017 itu diakui Fajar/Rian lebih berpengalaman di mereka. Meski begitu, mereka siap berjuang di pertandingan besok.
"Mereka banyak pengalaman. Saya main enjoy saja tapi lebih fokus dan siap saja. Kita pernah menang lawan mereka. Ya kita tetap tenang saja lawan saja," kata Rian.
Fajar mengatakan banyak belajar dari dua pertandingan terakhir di Indonesia Open 2018 ini. Faktor stamina menjadi evaluasi utama yang harus dibenahi untuk persiapan melawan Liu/Zhang besok.
"Besok jaga kondisi yan benar-benar lebih baik dan terutama fokus di lapangan. Jangan pernah capek, harus dipaksa. Pikiran kita harus tetap di lapangan dan jangan pikirkan yang lain," kata Fajar.
Dengan hasil ini Indonesia mengirimkan tiga wakil ganda putra di babak perempat final Indonesia Open 2018. Selain Fajar/Rian, Berry Angriawan/Hardianto serta unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamulyo juga ikut melaju. Babak perempat final akan digelar besok, Jumat, 6 Juli 2018, di Istora Senayan, Jakarta Pusat.
EGI ADYATAMA

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

47 menit lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

1 jam lalu

Kento Momota Resmi Pensiun, Berikut Daftar Panjang Prestasinya di Bulu Tangkis Dunia

Kento Momota memenangkan 16 medali emas ajang BWF World Tour serta empat medali emas BWF Superseries.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

2 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

3 jam lalu

Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja Bangga dengan Perjuangan Pemain

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi penentu kemenangan atas Thailand, untuk memastikan Indonesia maju ke semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

3 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Singgung Peran Greysia Polii Usai Bawa Indonesia ke Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo sempat merasa tegang sebelum melakoni laga penentuan di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

5 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Indonesia Lolos Semifinal Kalahkan Thailand 3-0, Ester Nurumi Tri Wardoyo Jadi Penentu Kemenangan

Di semifinal Piala Uber 2024, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

7 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Apriyani / Fadia Menang, Bawa Indonesia Unggul 2-0 Atas Thailand

Apriyano / Fadia mengikuti langkah Gregoria Mariska Tunjung, memetik kemenangan dan menyumbang poin di laga perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

7 jam lalu

Kalahkan Ratchanok Intanon di Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Main Fokus dan Rileks

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kunci kemenangannya atas Ratchanok Intanon di laga Indonesia vs Thailand di perempat final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

8 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalahkan Ratchanok Intanon, Indonesia vs Thailand 1-0

Gregoria Mariska Tunjung menyumbang poin pertama untuk Indonesia saat menghadapi Thailand di Piala Uber 2024 usai mengalahkan Ratchanok Intanon.

Baca Selengkapnya

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

10 jam lalu

Jadwal Indonesia vs Thailand di Perempat Final Piala Uber 2024 Hari Ini, Berikut Susunan Pemain yang Dimainkan

Duel Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon akan mengawali pertandingan Indonesia vs Thailand di perempat final Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya