Wimbledon 2018: Federer Melaju ke Babak 16 Besar

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 7 Juli 2018 06:43 WIB

Roger Federer berhadapan dengan Marin Cilic dalam final Australia Terbuka di Melbourne, 28 Januari 2018. Federer berhasil meraih trofi Australia Terbuka pada 2004, 2006, 2007, dan 2010. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Unggulan teratas sekaligus juara bertahan Roger Federer melaju ke babak 16 besar turnamen tenis grand slam Wimbledon 2018. Ia lolos berkat kemenangan 6-3, 7-5, 6-2 atas petenis Jerman Jan-Lennard Struff pada Jumat.

Federer, yang mengincar gelar Wimbledon kesembilannya, melaju mulus pada set pertama sebelum Striff memberikan lebih banyak perlawanan pada set kedua.

Namun Federer mengunci kemenangan dengan permainan servis yang sangat bagus, termasuk voli indah pada akhir reli disusul pukulan penentu kemenangan dari garis tepi lapangan.

Petenis Swiss 36 tahun itu memenangi set untuk ke-29 kalinya secara beruntun di All England Club, dan mengunci kemenangan dalam waktu satu setengah jam.

Federer mengakui sempat kesulitan di pertandingan itu. "Melawan pemilik servis keras yang sangat mengandalkan hal itu sangat sulit untuk menemukan ritme dan memastikan Anda mengendalikan permainan sampai pertandingan usai," kata dia.

Advertising
Advertising

Federer menlanjutkan, "Saya senang dapat tetap tenang dan menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Menurut saya, saya tampil sangat baik pada hari ini. Saya menciptakan lebih banyak peluang pada set kedua dan selalu mampu tetap bersih pada permainan service saya sendiri."

Ia berharap meraih hasil terbaik dalam turnamen grand slam lapangan rumput kali ini. "Merupakan perasaan indah untuk berjalan keluar dari sini, saya menjalani satu demi satu pertandingan, saya berusaha untuk melakukan penampilan bagus, dan tidak akan pernah meremehkan siapapun -- itulah yang membuat saya tetap waspada," kata Federer.

Selanjutnya, di babak 16 besar, Federer akan menghadapi Andrian Mannarino, asal Prancis.

Berita terkait

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

31 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

34 hari lalu

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun

Baca Selengkapnya

4 Serba-serbi Lelang Raket Rafael Nadal

5 Februari 2024

4 Serba-serbi Lelang Raket Rafael Nadal

Raket yang dipakai Rafael Nadal saat mengalahkan Roger Federer di final turnamen tenis French Open 2007 terjual Rp1,86 miliar

Baca Selengkapnya

Raket yang Dipakai Rafael Nadal di Final French Open 2007 Terjual Rp 1,86 Miliar di Lelang Online

30 Januari 2024

Raket yang Dipakai Rafael Nadal di Final French Open 2007 Terjual Rp 1,86 Miliar di Lelang Online

Raket itu dipakai Rafael Nadal saat mengalahkan Roger Federer di final French Open 2007.

Baca Selengkapnya

Pernah Ditolak Masuk Kontingen Australia, Petenis Nick Kyrgios Ogah Tampil di Olimpiade Paris 2024

24 Januari 2024

Pernah Ditolak Masuk Kontingen Australia, Petenis Nick Kyrgios Ogah Tampil di Olimpiade Paris 2024

Komite Olimpiade Australia menghormati keputusan Nick Kyrgios untuk tidak tampil di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

15 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

Coco Gauff akan bertemu rekan senegaranya Caroline Dolehide di babak kedua Australian Open 2024.a

Baca Selengkapnya

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

1 Januari 2024

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

Emma Raducanu merasa terlahir kembali setelah pulih dari cedera. Petenis muda ini mesti rehat setelah operasi pergelangan kaki dan tangan

Baca Selengkapnya

Andy Murray Menyatakan 2024 Bisa Jadi Tahun Terakhir dalam Kariernya

1 Januari 2024

Andy Murray Menyatakan 2024 Bisa Jadi Tahun Terakhir dalam Kariernya

Juara Wimbledon dua kali, Andy Murray, mengatakan bahwa 2024 bisa menjadi tahun terakhirnya sebelum pensiun dari dunia tenis.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Juli 2023: Kontrak Fantastis Lionel Messi, Polemik JIS, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon

28 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Juli 2023: Kontrak Fantastis Lionel Messi, Polemik JIS, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon

Polemik soal pemilihan JIS sebagai salah satu arena Piala Dunia U-17 2023 mewarnai kaleidoskop olahraga sepanjang Juli lalu.

Baca Selengkapnya

Petenis Denmark Holger Rune Rekrut Mantan Pelatih Roger Federer

22 Desember 2023

Petenis Denmark Holger Rune Rekrut Mantan Pelatih Roger Federer

Severin Luthi melatih Roger Federer dari 2007 hingga juara Grand Slam 20 kali itu pensiun pada 2022.

Baca Selengkapnya