Denmark Open 2018: Tontowi / Liliyana Lolos ke Semifinal

Sabtu, 20 Oktober 2018 05:15 WIB

Pasangan bulu tangkis ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad (kiri) dan Liliyana Natsir (kanan). ANTARA/INASGOC/Puspa Perwitasari/

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, berhasil mengamankan tiket semifinal turnamen bulu tangkis Denmark Open 2018. Pada pertandingan Jumat, keduanya menekuk pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen, dengan skor 26-24, 21-10.

Pertandingan berlangsung seru di game pertama. Kedua pasangan terus saling berkejaran angka. Beberapa kali memimpin di game pertama, Tontowi/Liliyana belum berhasil menyelesaikan permainan. Namun Christiansen/Pedersen tampaknya juga kesulitan mengendalikan Tontowi/Liliyana, mereka juga banyak melakukan kesalahan-kesalahan yang tak perlu saat adu setting.

"Kami melewati awal permainan dengan baik, leading cukup jauh. Di poin akhir kami lebih tenang. Kunci kemenangan kami memang ada di game pertama, bisa memenangkan game pertama dengan poin mepet begitu, jadi di game kedua kami lebih percaya diri," jelas Liliyana seusai pertandingan.

Ia melanjutkan, "Pada game kedua kami menerapkan pola yang benar, saat memimpin jauh, lawan makin tertekan dan tidak bisa keluar dari tekanan."

Tontowi menambahkan, di saat krusial mereka justri merasa percaya diri. "Mungkin kami sudah unggul di depan, jadi tinggal jaga setengah lapangan saja. Lawan pasti berpikir, jangan sampai mereka salah kasih arah bola ke kami, mereka hati-hati juga," kata dia.

Advertising
Advertising

Di babak semifinal, Tontowi/Liliyana kembali dipertemukan dengan pasangan rangking satu dunia asal Cina, Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Skor pertemuan sementara 2-1 diungguli Zheng/Huang. "Mudah-mudahan kami bisa menerapkan pola yang benar, mainnya tenang. Kami kan pernah menang dari mereka, berarti strategi kami pernah berjalan dengan baik. Kami unggulnya di pengalaman dan strategi," kata Liliyana.

Sementara itu, pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga lolos ke semifinal Denmark Open ini dengan mengalahkan pasangan Indonesia lainnya, Rizki Amelia Pradipta/Ni Ketut Mahadewi Istarani, dengan skor 18-21, 21-18, 21-19 selama 80 menit. Tiga wakil Indonesia lainnya juga melaju ke semifinal, yakni Gregoria Mariska Tunjung, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, serta Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

BADMINTON INDONESIA

Berita terkait

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

8 menit lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

35 menit lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

1 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

2 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

2 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

6 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

Ester Nurumi Tri Wardoyo dikalahkan He Bing Jao lewat pertarungan sengit tiga game saat duel Indonesia melawan Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

6 jam lalu

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Tunggal bulu tangkis putri Indonesia harus puas menjadi runner-up Piala Uber 2024 setelah kalah 0-3 dari Cina.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

8 jam lalu

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

Simak susunan pemain untuk laga final Piala Thomas 2024 antara Cina vs Indonesia yang akan digelar hari ini, Migggu, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Dikalahkan Chen / Jia, Fadia / Ribka Akui Kalah Pengalaman

9 jam lalu

Piala Uber 2024: Dikalahkan Chen / Jia, Fadia / Ribka Akui Kalah Pengalaman

Fadia / Ribka gagal menyumbangkan angka untuk Indonesia saat menghadapi Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

9 jam lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

Ester Nurumi Tri Wardoyo yang turun di partai ketiga kalah melawan He Bing Jiao sehingga Cina yang jadi juara PIala Uber 2024.

Baca Selengkapnya