Stadion Papua Bangkit Layak untuk Olimpiade dan Piala Dunia

Jumat, 21 Juni 2019 20:52 WIB

Menpora Imam Nahrawi meninjau Stadion Utama Papua Bangkit, di Papua, Jumat, 21 Juni 2019. (dok Kemenpora)

INFO SPORT — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menilai megahnya Stadion Utama Papua Bangkit yang pembangunannya telah mencapai 100 persen, tidak hanya dipersiapkan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20, Oktober tahun 2020, tetapi juga jika saat Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 dan Piala Dunia 2034.

Menpora juga menilai Stadion Utama Papua Bangkit akan menjadi ikon baru setelah Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta. Ia merasa gembira progres pembangunan infrastruktur olahraga untuk PON Papua telah sesuai dengan persentase standar yang ditetapkan oleh Instruksi Presiden.

"Saya senang dan bangga atas percepatan pembangunan infrastruktur untuk PON Papua ini. Stadion Papua Bangkit ini bisa menjadi ikon baru setelah GBK karena ada beberapa standar yang yang telah berstandar dunia, seperti rumputnya berstandar FIFA, lintasan atletiknya, dan beberapa venue lainnya," kata Menpora usai meninjau Stadion Utama Papua Bangkit, Jumat, 21 Juni 2019.

Pembangunan Stadion Papua Bangkit ini juga menurut Menpora sebagai persiapan Indonesia bila dipercaya pada multievent level dunia. "Stadion ini bisa juga dalam rangka persiapan Indonesia jika dipercaya sebagai tuan rumah Olimpiade 2032 lebih-lebih setelah itu Indonesia dipercaya sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034 yang butuh stadion berstandar FIFA," katanya.

"Masyarakat Indonesia saya kira betul-betul menyambut dengan gembira pelaksanaan PON 2020 ini karena masyarakat Papua telah siap menyambut kehadiran seluruh kontingen PON dari seluruh Indonesia," ucapnya.

Advertising
Advertising

Terkait beberapa venue PON lainnya yang belum siap, Menpora tetap merasa optimis dan percayakan pembangunannya kepada Kementerian PUPR. "Seperti yang saya dengarkan tadi bahwa semua sedang on progres pembangunan dan saya sangat percaya dengan kinerja Kementerian PUPR dan teman-teman provinsi ini terlebih memiliki pengalaman Asian Games lalu," tuturnya.

Turut hadir mendampingi Menpora, Plt. Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Yuni Poerwanti, Staf Khusus Kerjasama dan Komunikasi Zainul Munasichin, Plt. Asdep Olahraga Prestasi Ahmad Arsani, Sekda Prov. Papua Hery Dosinaen, Kadispora Prov. Papua Daud Ngabalin, Project Manager Stadion Dwi Aji Wicaksono, Project Manager Istora Joko Nugroho, dan Kabag Humas Isa Anshary. (*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya