China Open 2019: Tuan Rumah Pastikan Gelar Juara Ganda Campuran

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Sabtu, 21 September 2019 16:08 WIB

Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok kearah lawannya pasangan ganda putra China Li Jun Hui dan Liu Yu Chen dalam babak semi final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu, 20 Juli 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Tuan rumah Cina memastikan memperoleh gelar ganda campuran pada turnamen China Open 2019 setelah dua pasangannya maju ke final.

Dikutip dari laman resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) Sabtu, pasangan unggulan kedua Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping lebih dulu maju ke final China Open setelah mengalahkan ganda campuran Thailand unggulan keempat Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai 21-16, 21-10 pada semifinal di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Sabtu.

Kemudian pasangan unggulan pertama Zheng Si Wei/Huan Ya Qiong menyusul ke final turnamen level super 1000 berhadiah total US$ 1 juta, atau Rp 14 miliar tersebut setelah memenangi duel melawan unggulan ketujuh asal Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yuyung 21-14, 21-15 hanya dalam 31 menit.

Pertemuan di final China Open 2019 akan menjadi pertemuan ke-11 bagi kedua ganda campuran peringkat teratas itu, dengan pasangan peringkat satu Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong unggul 9-1 dari 10 pertemuan sebelumnya.

Final besok juga mengulang final China Open tahun lalu yang dimenangi Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dalam rubber game 21-15, 11-21, 21-19 selama lebih dari satu jam.

Indonesia meloloskan tiga ganda putra dan satu tunggal putra ke semifinal turnamen ini. Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Anthony Sinisuka Ginting.

Pasangan Marcus/Kevin yang dijuluki Minions akan berhadapan dengan unggulan ketujuh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, sementara unggulan kedua Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang juga dikenal sebagai "The Daddies" akan melawan ganda putra tuan rumah China unggulan ketiga Li Jun Hui/Liu Yu Chen.

Sedangkan tunggal putra unggulan ketujuh China Open 2019, Anthony Sinisuka Ginting akan melawan unggulan delapan asal Denmark, Anders Antonsen.

Berita terkait

Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

12 menit lalu

Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Cina pada partai final Piala Uber 2024. Simak jadwal dan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

11 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Tim Putra Indonesia Melangkah ke Final Piala Thomas 2024

Jonatan Christie memastikan langkah Indonesia ke babak final Piala Thomas 2024 setelah memetik kemenangan atas Wang Tzu Wei.

Baca Selengkapnya

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

11 jam lalu

Tim Bulu Tangkis Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Ricky Soebagdja: Bukti Secara Kemampuan Mereka Ada dan Bisa

Manajer tim sekaligus Kepala Bidang Binpres PP PBSI, Ricky Soebagdja, mengapresiasi perjuangan tim putri Indonesia mencapai final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 atas China Taipei

Fajar / Rian meraih kemenangan atas wakil China Taipei, Lee Yang / Wang Chi Lin pada babak semifinal Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

13 jam lalu

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.

Baca Selengkapnya

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

14 jam lalu

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

17 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

Komang Ayu Cahya Dewi memetik kemenangan atas wakil Korea, Kim Min Sun, dalam laga penentuan babak semifinal Piala Uber 2024. Berikut rekapnya.

Baca Selengkapnya

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

18 jam lalu

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil menyumbang poin untuk Tim Merah Putih saat menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

19 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.

Baca Selengkapnya

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

20 jam lalu

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

Apriyani / Fadia harus mengakui keunggulan Lee So Hee / Baek Ha Na, pada babak semifinal Piala Uber 2024. Indonesia vs Korea Selatan imbang 1-1.

Baca Selengkapnya