Isi Waktu Senggang, Novak Djokovic Lihat Koala

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 2 Januari 2020 04:58 WIB

Petenis Serbia, Novak Djokovic merayakan kemenangannya dalam pertandingan babak pertama turnamen Wimbledon di London, Inggris, Senin, 1 Juli 2019. Novak Djokovic menang mudah atas petenis Jerman, Philipp Kohlschreiber dalam pertandingan pertamanya di Wimbledon. REUTERS/Tony O'Brien

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang pertandingan ATP Cup bersama tim negaranya, petenis Serbia Novak Djokovic menyempatkan waktunya untuk melihat koala, binatang yang menjadi maskot negara Australia.

Petenis peringkat dua dunia ini mengaku mencintai binatang sejak kecil, dipengaruhi lingkungan tempat ia tumbuh yang merupakan wilayah pegunungan dengan beragam satwa liar.

"Saya suka binatang dan banyak menghabiskan waktu dengan mereka, tetapi saya selalu menghormati tempat mereka. Sangat penting untuk menghargai mereka karena kita sebagai manusia kadang suka bertindak sebagai spesies yang paling dominan," katanya dilansir atptour.com, Rabu.

Petenis yang pernah menduduki nomor satu dunia pada 2019 ini menuturkan bahwa manusia harus bisa hidup secara harmonis dan menghormati tatanan alam termasuk binatang.

Saat mengunjungi suaka koala Lone Pile, Djokovic sempat memeluk binatang tersebut sembari berswafoto.

Selain menjumpai koala yang tengah aktif, ia juga sempat melihat sejumlah koala lain yang tengah menghabiskan masa tidur 18 jamnya per hari. "Saya rasa itu bukan gaya hidup yang baik untuk ditiru petenis," canda Djokovic.

Djokovic dan rekan setimnya di ATP Cup yaitu Dusan Lajovic, Nikola Milojevic, Nikola Cacic, dan Viktor Troicki akan bekerja sama untuk membawa Serbia memenangi turnamen perdana yang berlangsung pada 3-12 Januari.

Berita terkait

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

16 hari lalu

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

Rafael Nadal menelan kekalahan pertamanya setelah kembali bermain tenis akibat cedera. Ia taklukdari Alex de Minaur pada babak kedua Barcelona Open.

Baca Selengkapnya

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

18 hari lalu

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

Bintang tenis asal Spanyol, Rafael Nadal, mengatakan bahwa dapat kembali beraksi di Barcelona Open seperti mendapat hadiah.

Baca Selengkapnya

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

26 hari lalu

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

Petenis Amerika Danielle Collins memenangi pertandingan ke-13 berturut-turut dan gelar kedua berturut-turut dengan menjuarai Charleston Open.

Baca Selengkapnya

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

31 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

32 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

32 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

33 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

35 hari lalu

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

37 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

37 hari lalu

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

Aldila Sutjiadi membidik hasil lebih baik pada turnamen WTA 500 Charleston Open, setelah langkahnya di Miami Open 2024 terhenti di babak kedua.

Baca Selengkapnya