Dana White: Mike Tyson Kamu Sudah 53 Tahun, Jangan Naik Ring Lagi

Reporter

Terjemahan

Editor

Yudono Yanuar

Jumat, 15 Mei 2020 09:32 WIB

Mike Tyson dalam unggahan video latihannya, 11 Mei 2020. (Instagram/Mike Tyson)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden UFC Dana White mengatakan, sebaiknya Mike Tyson tidak naik ring lagi, meskipun hanya untuk pertandingan eksibisi.

"Saya suka Mike Tyson, saya memohon padanya untuk tidak bertanding lagi. Saya akan mengatakan padanya, 'kamu terlihat hebat, kamu masih eksplosif, kamu jelas masih kuat, kamu salah satu yang hebat sepanjang masa. Tapi Mike, kamu berusia 53 tahun, tolong jangan lakukan itu'. Intinya adalah saya tidak ingin Mike bertanding," kata White dalam podcast Tim and Sid, seperti dikutip Talksport, 13 Mei 2020.

Tyson, mantan juara dunia kelas berat sejati, menyatakan akan bertanding 3 atau 4 ronde untuk mengumpulkan dana bagi perempuan tuna wisma dan korban narkoba.

Ia mengunggah video latihan, yang menunjukkan kecepatan dan kekuatannya. Beberapa petinju dan pengamat menilai Tyson masih mempunyai kecepatan seperti di masa jayanya.

Langkah Tyson diikuti mantan juara kelas berat lainnya, Evander Holyfield, 57 tahun, yang juga menyatakan siap naik ring lagi untuk pertandingan amal. Akibatnya muncul spekulasi kedua petinju akan berhadapan untuk ketiga kalinya.

Advertising
Advertising

Dana White mengkhawatirkan kesehatan Tyson, yang pensiun dari tinju pada 2005 setelah kalah dari Kevin McBride.

Promotor tinju Eddie Hearn juga tidak setuju Tyson kembali naik ring. "Saya mungkin ingin melihatnya, tetapi ... apakah agak tidak bertanggung jawab membiarkan seorang legenda berusia 53 tahun kembali ke atas ring?" kata Hearn mengatakan kepada British Boxing Television dan dilansir Reuters.

TALKSPORT

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

19 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

25 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

25 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

28 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

31 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

39 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

55 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

55 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

56 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

57 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya