Formula 2: Alami Masalah Teknis, Sean Gelael Gagal Finis

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 5 Juli 2020 10:37 WIB

Sean Gelael. (Foto: DAMS)

TEMPO.CO, Jakarta - Sean Gelael gagal finis pada Race 1 balapan pembuka Kejuaraan FIA Formula 2 2020 di Red Bull Ring, Austria, Sabtu. Pebalap tim DAMS asal Indonesia ini mengalami masalah teknis.

Sean juga mengalami problem serupa di babak kualifikasi sehingga harus start dari posisi 17. Ia sebenarnya bisa memulai balapan secara wajar, bahkan sempat bertarung dan melakukan aksi menyusul.

Namun kemudian masalah terjadi sehingga dia mesti masuk pit lebih dini dari yang dijadwalkan, karena engan strategi ban prime-option mestinya Sean baru masuk pit di lebih dari separuh lomba.

Di pit masalah tak langsung teratasi, dan itu berlangsung sebanyak empat kali. Akhirnya setelah masuk pit empat kali dan problem terus menerpa, Sean pun terpaksa mengakhiri balapan lebih dini.

Ini tentu kondisi awal yang tak bagus bagi Sean. Mobil DAMS sendiri sesungguhnya cukup kompetitif pada seri pembuka F2 di Austria tersebut, karena rekan setim Sean, Dan Ticktum bisa finis di posisi lima.

Advertising
Advertising

Francois Sicard, Team Principal DAMS, mengaku kecewa dengan problem yang dialami Sean ini.

"Kami akan investigasi penuh masalah ini. Mobil Sean akan kami bongkar supaya bisa menemukan problem sesungguhnya sehingga bisa digunakan secara maksimal untuk Race 2 besok," kata Sicard, seperti termuat dalam rilis.

Adapun Sean Gelael berkata, "Terima kasih atas dukungannya. Memang awal yang sulit karena masalah terjadi sejak latihan hingga lomba."

Sean mengaku akan terus bersabar atas apa yang menimpanya, karena itu prinsip hidup yang ia ambil dari ajaran agama.

Pebalap Inggris Callum Ilott (UNI-Virtuosi Racing) memenangi Race 1, diikuti Marcus Armstrong (S. Baru/ART Grand Prix) dan Robert Shwartzman (Rusia/Prema) di podium.

Jadwal Formula 2 Austria (live di
www.sean-gelael.com)

Ahad, 5 Juli 2020
16.10: Race 2 (28 lap atau 45' + 1 lap)

Berita terkait

WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

3 Maret 2024

WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

Sean Gelael tampil heroik bersama Team WRT 31 kelas LMGT3 FIA World Endurace Championship atau WEC 2024.

Baca Selengkapnya

Pertamax Turbo Dukung Sean Gelael dan Valentino Rossi di FIA WEC 2024

14 Februari 2024

Pertamax Turbo Dukung Sean Gelael dan Valentino Rossi di FIA WEC 2024

Pertamax Turbo mendukung Sean Gelael dan Valentino Rossi dalam kejuaraan balap mobil FIA World Endurance Championship (WEC) 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Sean Gelael

29 Januari 2024

Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Sean Gelael

Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan Sean Gelael bersama tim Century Motorsport 14 memenangkan balapan ketahanan 24H Dubai 2024.

Baca Selengkapnya

Sean Gelael Raih Podium Pertama di Balapan 24H Dubai

29 Januari 2024

Sean Gelael Raih Podium Pertama di Balapan 24H Dubai

Pembalap Indonesia Sean Gelael berhasil meraih podium pertama di ajang 24H Dubai 2024 atau balapan Dubai 24 jam kelas GT3 AM

Baca Selengkapnya

Apresiasi Bamsoet atas Keberhasilan Balap Ketahanan Sean Gelael

7 November 2023

Apresiasi Bamsoet atas Keberhasilan Balap Ketahanan Sean Gelael

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan pembalap muda Indonesia Sean Gelael meraih juara kedua balap ketahanan 8 Hours of Bahrain, Sabtu, 04 November2023.

Baca Selengkapnya

Sean Gelael Tutup Seri Pamungkas FIA WEC 2023 dengan Podium 2 di Bahrain

5 November 2023

Sean Gelael Tutup Seri Pamungkas FIA WEC 2023 dengan Podium 2 di Bahrain

Di Tim WRT #31, Sean Gelael berpasangan dengan dua pembalap lain yakni Ferdinan Habsburgh dan Robin Frinjs.

Baca Selengkapnya

Sean Gelael dan Hugo Magalhaes Juara di APRC Danau Toba Rally

24 September 2023

Sean Gelael dan Hugo Magalhaes Juara di APRC Danau Toba Rally

Sean Gelael mampu menjuarai Asia Pasific Rally Championship (APRC) Danau Toba Rally pada Minggu, 24 September 2023.

Baca Selengkapnya

Rute APRC Danau Toba Rally Alami Perubahan, Simak Penyebabnya

23 September 2023

Rute APRC Danau Toba Rally Alami Perubahan, Simak Penyebabnya

Asia Pasific Rally Championship (APRC) Danau Toba Rally di Sumatra Utara sedikit mengalami masalah jadwal dan rute. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Sean Gelael Siap Berlaga di Danau Toba Rally Pakai Hyundai i20 Akhir Pekan Ini

19 September 2023

Sean Gelael Siap Berlaga di Danau Toba Rally Pakai Hyundai i20 Akhir Pekan Ini

Sean Gelael akan didampingi co-driver asal Portugal, Hugo Magalhaes Ismael, di ajang Danau Toba Rally kali ini.

Baca Selengkapnya

Sean Gelael Naik Podium di FIA WEC 6 Hours of Fuji LMP2

11 September 2023

Sean Gelael Naik Podium di FIA WEC 6 Hours of Fuji LMP2

Pembalap Indonesia Sean Gelael berhasil naik podium di balapan FIA World Endurance Championship (WEC) 6 Hours of Fuji kelas LMP2.

Baca Selengkapnya