Formula 1, FIA Tegur Ferrari atas Pelanggaran Protokol Kesehatan

Sabtu, 11 Juli 2020 08:41 WIB

Pembalap Ferrari Sebastian Vettel berjalan di lintasan dengan anggota tim mengenakan masker menjelang berlangsungnya Grand Prix Austria, di Styria, Austria, 2 Juli 2020. Tim dan pembalap Formula 1 akan menjalani Grand Prix yang sangat berbeda tahun ini karena pandemi virus corona dan sporting director Ferrari Laurent Mekies mengungkapkan salah satu tantangan terbesar di sana. REUTERS/Leonhard Foeger

TEMPO.CO, Jakarta - Ferrari mendapat peringatan dari federasi otomotif internasional, FIA, karena kedapatan melanggar protokol kesehatan seusai penyelenggaraan Grand Prix Austria akhir pekan lalu. Pebalap Ferrari Charles Leclerc dan Sebastian Vettel ketahuan berinteraksi dengan orang-orang yang berada di luar kelompok yang telah ditentukan.

Leclerc, bahkan pulang ke rumahnya di Monako, setelah finis runner-up di seri pembuka itu. Sementara siaran televisi memperlihatkan Vettel berbicara dengan para petinggi tim Red Bull, tanpa mengenakan masker, di paddock sirkuit Red Bull Ring.

Peringatan itu lebih ke soal menghargai sistem grup yang telah diterapkan dan perlunya jaga jarak fisik dan sosial ketimbang plesiran Leclerc ke Monako."Ferrari telah diberi peringatan jika melakukan pelanggaran kode COVID-19 lebih lanjut maka akan dipanggil ke steward," kata juru bicara FIA seperti dilansir Reuters, Jumat, 10 Juli 2020.

Dalam Kode Covid-19, FIA menyebutkan bahwa setiap waktu yang dihabiskan di luar venue tertutup harus dihabiskan dengan anggota dari kelompok yang sama, menjaga interaksi dengan orang di luar grup minimal.

Pebalap Mercedes Valtteri Bottas juga kedapatan pulang ke Monako setelah menjuarai GP Austria. Namun, ia tetap bersama orang-orang dari kelompoknya, yaitu sang kekasih; pesepeda asal Austria Tiffany Cromwell, dan pelatihnya. Sejumlah petinggi tim juga meninggalkan Red Bull Ring, termasuk Zak Brown dari tim McLaren.

Adapun Kepala Tim McLaren Andreas Seidl mengatakan Brown harus terbang untuk urusan bisnis. "Namun ia tetap menjalankan protokol kesehatan seperti menjaga jarak dan mengisolasi diri," kata dia.

Berita terkait

Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

16 jam lalu

Hengkang dari Red Bull Racing, Mengenal Adrian Newey

Setelah lama bekerja sama di ajang F1, Red Bull Racing dan Adrian Newey berpisah

Baca Selengkapnya

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

6 hari lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

8 hari lalu

Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Harvey Moeis, Kali Ini Ferrari

Kejaksaan Agung kembali menyita mobil mewah milik tersangka dugaan korupsi PT Timah, Harvey Moeis.

Baca Selengkapnya

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

12 hari lalu

Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.

Baca Selengkapnya

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

13 hari lalu

Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

13 hari lalu

Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.

Baca Selengkapnya

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

14 hari lalu

Lando Norris Rebut Pole untuk Sprint Race Formula 1 China 2024, Hamilton Posisi Kedua, Verstappen Keempat

Pembalap McLaren Lando Norris merebut pole position untuk sprint race pada kualifikasi balapan Sprint Formula 1 China 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

15 hari lalu

Jadwal Formula 1 China 2024, Statistik Penting, dan Klasemen Pembalap

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri kelima. Balapan Grand Prix China aka berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, pada 19-21 April.

Baca Selengkapnya

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

15 hari lalu

Formula 1: Begini Kata Max Verstappen Soal Rumor Akan Gantikan Lewis Hamilton di Mercedes

Max Verstappen menjawab rumor soal akan tinggalkan Red Bull untuk gantikan Lewis Hamilton di Mercedes. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

21 hari lalu

Berita Formula 1: Fernando Alonso Perpanjang Kontrak dengan Aston Martin hingga 2026

Pembalap Formula 1 Fernando Alonso resmi memperpanjang kontrak dengan tim Aston Martin hingga musim 2026.

Baca Selengkapnya