Hariyanto Arbi dan Christian Hadinata Kupas Peluang Indonesia di Piala Thomas

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 8 September 2020 05:43 WIB

Tim Rajawali PBSI untuk simulasi Piala Thomas. Doc. Badminton Indonesia.

TEMPO.CO, Jakarta - Dua legenda bulu tangkis Indonesia, Hariyanto Arbi dan Christian Hadinata, berbicara soal peluang tim Merah Putih pada gelaran Piala Thomas dan Uber 2020 yang dijadwalkan pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Menurut Hariyanto Arbi yang merupakan juara Thomas Cup 1994-2000 itu, peluang tim Thomas untuk mendatangkan kembali trofi lambang supremasi bulu tangkis beregu ke Tanah Air itu sangat besar karena adanya ganda putra nomor satu dan dua dunia.

"Peluang Indonesia di Piala Thomas besar sekali dengan ganda nomor satu dan dua dunia berada di kita. Pemain tunggal juga bisa lah melawan pemain lain," kata Arbi dalam bincang media virtual, Senin.

Sementara untuk tim Uber, harapan Arbi tak muluk-muluk. Ia menilai bisa melangkah hingga semifinal saja sudah merupakan pencapaian yang bagus.

Hal senada juga disampaikan Christian Hadinata. Juara All England 1972 dan 1973 itu mengatakan bahwa yang perlu dilakukan tim beregu putra untuk merebut trofi Piala Thomas saat ini hanya bagaimana mengatur strategi pemasangan pemain saat menghadapi negara pesaing.

Sementara itu, untuk tim beregu putri, ia hanya berharap mereka bisa membuat kejutan.

“Kalau Piala Uber pencapaian semifinal itu pencapaian yang bagus. Syukur-syukur di semifinal bisa membuat kejutan sampai ke final,” kata Christian.

Sudah 18 tahun lamanya tim bulu tangkis Indonesia harus mengalami puasa gelar Piala Thomas. Terakhir kali Merah Putih merengkuh trofi tersebut adalah pada 2002 kala berhasil mengalahkan Malaysia 3-2 dalam laga final di Guangzhou, Cina.

Baca Juga: Bulu Tangkis: Thailand Mundur dari Piala Thomas dan Piala Uber 2020

Pada gelaran tahun ini, tim Thomas Indonesia menghuni Grup A bersama Malaysia, Belanda, dan Inggris. Sementara tim Piala Uber berada di Grup B dengan pesaing dari Korea Selatan, Australia, dan Malaysia.

Berita terkait

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

28 menit lalu

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.

Baca Selengkapnya

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

38 menit lalu

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Uber Indonesia Masuk Final, Greysia Polii Merasa Bangga

2 jam lalu

Tim Piala Uber Indonesia Masuk Final, Greysia Polii Merasa Bangga

Greysia Polii menonton perjuangan tim Piala Uber Indonesia melalui streaming bersama mantan atlet bulu tangkis Korea Selatan, Yena Chang.

Baca Selengkapnya

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

4 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Menang, Indonesia Melangkah ke Final Piala Uber 2024

Komang Ayu Cahya Dewi memetik kemenangan atas wakil Korea, Kim Min Sun, dalam laga penentuan babak semifinal Piala Uber 2024. Berikut rekapnya.

Baca Selengkapnya

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

4 jam lalu

Kunci Ester Nurumi Tri Wardoyo Kalahkan Kim Ga Ran di Semifinal Piala Uber 2024

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil menyumbang poin untuk Tim Merah Putih saat menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Lanny / Ribka Kalah, Indonesia vs Korea Selatan Masih Imbang 2-2

5 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Lanny / Ribka Kalah, Indonesia vs Korea Selatan Masih Imbang 2-2

Lanny / Ribka menelan kekalahan dari wakil Korea, Jeong Na Eun / Kong Hee Yong, pada partai keempat babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

6 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Menang, Apriyani / Fadia Kalah, Indonesia vs Korea 2-1

Ester Nurumi Tri Wardoyo, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ran, dalam pertandingan ketiga semifinal Piala Uber 2024 lewat rubber game.

Baca Selengkapnya

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

6 jam lalu

Kata Apriyani / Fadia Usai Telan Kekalahan dari Lee So Hee / Baek Ha Na di Piala Uber 2024

Apriyani / Fadia harus mengakui keunggulan Lee So Hee / Baek Ha Na, pada babak semifinal Piala Uber 2024. Indonesia vs Korea Selatan imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

7 jam lalu

An Se Young Absen, Gregoria Mariska Tunjung Menang Mudah di Laga Pertama Semifinal Piala Uber 2024

Tim bulu tangkis Indonesia untuk sementara unggul 1-0 dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

7 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea

Gregoria Mariska Tunjung membuka kemenangan pertama Indonesia atas Korea Selatan pada babak semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya