Berita Bola Liga 1: Ini Penjelasan PT LIB Soal Pengucuran Subsidi untuk Klub

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 15 Oktober 2020 06:31 WIB

Logo Liga 1. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) Akhmad Hadian Lukita mengatakan beberapa kewajiban pihaknya selaku operator terhadap klub-klub Liga 1 dan 2 bakal ditunaikan saat jadwal liga sudah dipastikan.

Akhmad Hadian menyebut kewajiban itu termasuk subsidi dan pelaksanaan protokol kesehatan seperti tes usap (swab test) COVID-19.

"Nanti akan di'swab' lagi setelah ada tanggal pertandingan. Untuk subsidi kami sudah memberikannya pada bulan September, tetapi sekarang belum dicairkan lagi karena belum ada jadwal kompetisi," ujar dia kepada Antara dari Jakarta, Rabu.

Oleh karena itu, sampai ada jadwal Liga 1 dan Liga 2, operasional tim menjadi tanggung jawab klub masing-masing.

PT LIB, Akhmad Hadian melanjutkan, saat ini fokus untuk menyiapkan pelaksanaan liga yang oleh diproyeksikan oleh PSSI berlangsung mulai tanggal 1 November, 1 Desember atau 1 Januari 2021.

"Kami diperintahkan oleh PSSI untuk merumuskan berbagai kemungkinan. Kalau liga dimulai November bagaimana, Desember bagaimana," kata dia menambahkan.

Pada akhir September, PSSI menunda penyelenggaraan lanjutan Liga 1 dan Liga 2 musim 2020 lantaran tidak mendapatkan izin keramaian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dengan alasan masih tingginya kasus positif COVID-19.

Lanjutan Liga 1 musim 2020 awalnya dijadwalkan berlangsung 1 Oktober 2020 hingga 28 Februari 2021, sementara Liga 2 Indonesia 2020 sebelumnya direncanakan bergulir 17 Oktober-5 Desember.

Menanggapi itu, dalam rapat dengan PSSI dan LIB di Yogyakarta pada Selasa (13 Oktober), seluruh klub peserta Liga 1 dan Liga 2 musim 2020 sepakat untuk memulai kembali kompetisi pada 1 November.

Meski demikian, dalam pernyataan resminya pada Rabu (14 Oktober), PSSI menegaskan bahwa kompetisi sepak bola nasional baik itu Liga 1 maupun Liga 2 belum pasti digelar pada November meski semua klub menyepakati demikian karena semuanya bergantung pada keputusan pemerintah, dalam hal ini Polri.

PSSI sendiri menyiapkan tiga rencana jadwal dimulainya kompetisi. Andai izin tidak keluar pada November maka liga diupayakan berlangsung mulai 1 Desember.

Jika masih tidak diperkenankan, karena Desember 2020 bertepatan dengan pemilihan kepala daerah serentak, maka liga diproyeksikan bergulir mulai 1 Januari 2021.

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

7 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

7 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

8 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya